Pasar ROMA (Rombengan Malam) dan aktualisasi mahasiswa Universitas Negeri Malang / Rohmi Suroya - Repositori Universitas Negeri Malang

Pasar ROMA (Rombengan Malam) dan aktualisasi mahasiswa Universitas Negeri Malang / Rohmi Suroya

Suroya, Rohmi (2019) Pasar ROMA (Rombengan Malam) dan aktualisasi mahasiswa Universitas Negeri Malang / Rohmi Suroya. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i RINGKASAN Soraya Rohmi. 2018. Pasar ROMA (Rombengan Malam) dan Aktualisasi Mahasiswa Universitas Negeri Malang. Skripsi. Program Studi Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr.I Nyoman Ruja S.U (II) I Dewa Putu Eskasasnanda S.Ant. M.A. Kata Kunci Pasar ROMA (Rombengan Malam) Aktualisasi Mahasiswa Mahasiswa adalah individu yang membutuhkan aktualisasi. Standar penilaian terhadap seorang mahasiswa dengan barang bermerek yang digunakan. Upaya para mahasiswa untuk mewujudkan aktualisasi diri mereka di lingkungan kampus rupanya mengalami kendala pada masalah biaya karena mereka masih mengandalkan uang saku bulanan dari orang tua. Maka dari itu Pasar ROMA menjadi alternatif pilihan bagi mahasiswa yang ingin mendapatkan barang bermerek dengan harga murah. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah 1) Bagaimana sejarah perkembangan Pasar ROMA 2) Mengapa Pasar ROMA masih diminati masyarakat 3) Mengapa mahasiswa memilih Pasar ROMA . Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Sumber data berupa data primer dan sekunder. Prosedur pengumpulan data yang digunakan adalah observasi wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dengan model interaktif yakni model Miles Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sejarah perkembangan Pasar ROMA dari tahun ke tahun selalu mengalami perubahan. Pasar ROMA berdiri tahun 1960-an dengan 20 penjual. Pasar ROMA pernah mengalami penertiban paksa oleh Satuan Polisis Pamong Praja sebanyak 2 kali yaitu tahun 1962 dan 1972. Tahun 1984 Pasar ROMA ditutup sementara karena adanya pelebaran jalan dan pembangunan kios. Tahun 1998 Pasar ROMA terkena imbas krisis moneter. Tahun 1999 akhir Pasar ROMA bangkit dan terus berkembang hingga sekarang. Alasan Pasar ROMA masih diminati 1) Harga terjangkau 2) Barangnya bervariasi 3) Lokasi strategis dan 4)Terjaganya kualitas barang. Dikaitkan dengan teori pilihan rasional ternyata alasan mahasiswa memilih Pasar ROMA karena harganya yang sesuai dengan kantong mahasiswa dan tersedianya barang-barang bermerek yang terjangkau. Adapun saran bagi peneliti selanjutnya adalah untuk melakukan penelitian mengenai alur barang yang didapatkan di Pasar ROMA. Penyaluran yang dimaksud meliputi pencarian barang pengumpulan barang penentuan harga barang hingga penetapan harga barang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sosiologi > S1 Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 09 May 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/55992

Actions (login required)

View Item View Item