Studi komparasi hasil belajar IPS menggunakan model pembelajaran pair check dan think pair share pada siswa kelas VII SMP Laboratorium UM / Wige Yunanda Putra - Repositori Universitas Negeri Malang

Studi komparasi hasil belajar IPS menggunakan model pembelajaran pair check dan think pair share pada siswa kelas VII SMP Laboratorium UM / Wige Yunanda Putra

Putra, Wige Yunanda (2016) Studi komparasi hasil belajar IPS menggunakan model pembelajaran pair check dan think pair share pada siswa kelas VII SMP Laboratorium UM / Wige Yunanda Putra. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Putra Wige Yunanda. 2016. Studi Komparasi Hasil Belajar IPS Menggunakan Model Pembelajaran Pair Check dan Think Pair Share pada Siswa Kelas VII SMP Laboratorium UM. Skripsi Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Soetjipto S.H. M.Pd. (II) Dra. Siti Malikah Tawaf Ph.D Kata Kunci Think Pair Share Pair Check Hasil Belajar Berdasarkan hasil observasi pada kelas VII di SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang diperoleh informasi bahwa dalam proses belajar mengajar sekolah ini menggunakan metode pembelajaran kebanyakan masih bersifat konvensional sehingga siswa kurang tertarik dalam mengikuti pelajaran dan akhirnya menyebabkan keaktifan siswa kurang. Pemilihan model pembelajaran sangat menentukan kualitas pembelajaran. Salah satu model pembelajaran yang sesuai digunakan sebagai alternatif dalam pembelajaran adalah model pembelajaran Pair Check dan Think Pair Share. Model pembelajaran Pair Check dan Think Pair Share merupakan model pembelajaran kooperatif sederhana yang dapat membantu siswa untuk lebih aktif kreatif berpikir kritis dalam pembelajaran IPS. Dengan pembelajaran menggunakan model pembelajaran Think Pair Share dan Pair Check diharapkan siswa akan lebih aktif dan hasil belajarnya meningkat. Rancangan dalam penelitian ini adalah kuantitatif komparatif dengan metode true experiment atau termasuk dalam jenis penelitian eksperimen pretest-posttest control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Laboratorium UM semester genap tahun ajaran 2015/2016. Sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah kelas VII D sebagai kelas eksperimen 1 yang diberi perlakuan model pembelajaran Pair Check dan kelas VII E sebagai kelas eksperimen 2 yang diberi perlakuan model pembelajaran Think Pair Share. Hasil analisis penelitian ini menggunakan uji statistik yaitu uji-t dua pihak (dihitung dengan bantuan SPSS 16). Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada perbedaan antara siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran Pair Check dengan yang dibelajarkan menggunakan tipe Think Pair Share. Nilai rata-rata pretest sebelum perlakuan adalah 52 6 untuk kelas ekeperimen 1 dan 54 4 untuk kelas eksperimen 2 setelah kedua kelas diberi perlakuan hasil belajar mereka mengalami peningkatan. Hasil belajar kognitif siswa yang dibelajarkan dengan menggunakan model pembelajaran Pair Check (rata-rata 81 7) lebih tinggi dibandingkan dengan hasil belajar siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran Think Pair Share (rata-rata 77 2). Penelitian ini dapat digunakan sekolah dan guru sebagai pertimbangan penerapan model pembelajaran kooperatif yang efektif dan efisien.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sosiologi > S1 Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 10 Oct 2016 04:29
Last Modified: 09 Sep 2016 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/55866

Actions (login required)

View Item View Item