Mekanisme survival petani tambak tradisional di Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan / Sarah Nabila Mawaddah - Repositori Universitas Negeri Malang

Mekanisme survival petani tambak tradisional di Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan / Sarah Nabila Mawaddah

Mawaddah, Sarah Nabila (2018) Mekanisme survival petani tambak tradisional di Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan / Sarah Nabila Mawaddah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Mawaddah Sarah Nabila. 2018. Mekanisme Survival Petani Tambak Tradisional di Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan. Skripsi Jurusan Sosiologi Prodi Pendidikan Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing Anggaunitakiranantika M.Sosio. Kata Kunci mekanisme survival petani tambak Kecamatan Bangil Penelitian ini berawal dari ketertarikan peneliti terhadap cara bertahan hidup yang dilakukan oleh petani tambak tradisional di Kecamatan Bangil di tengah keterbatasan yang dimiliki. Penghasilan petani tambak tradisional yang tidak stabil dan cenderung menggantungkan hidup dari hasil tambak yang sifatnya musiman ditambah banyaknya petani tambak yang menggarap lahan tambak milik orang lain dikarenakan tidak memiliki lahan tambak sendiri dan terbatasnya keahlian tentunya membuat kehidupan petani tambak tradisional di Kecamatan Bangil semakin sulit terlebih untuk dapat memperbaiki taraf hidup keluarganya. Berdasarkan uraian tersebut penelitian ini mengambil rumusan masalah sebagai berikut (1) Bagaimana kehidupan sosial ekonomi masyarakat petani tambak tradisional di Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan (2) Bagaimana peran anggota keluarga petani tambak tradisional di Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan dalam melakukan mekanisme survival (3) Bagaimana mekanisme survival petani tambak tradisional di Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian ini menggunakan teori etika subsistensi Scott dan teori pilihan rasional Coleman dalam mendeskripsikan tindakan yang dilakukan petani tambak tradisional dalam melakukan mekanisme survival. Prosedur pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini dengan menggunakan teknik observasi wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan pengumpulan data reduksi data pemaparan data dan penarikan kesimpulan. Untuk menjaga keabsahan data dilakukan dengan melakukan ketekunan pengamatan triangulasi dan pengecekan anggota. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) Masyarakat petani tambak tradisional di Kecamatan Bangil tetap menggantungkan hidup dari hasil tambak meskipun kondisi tambak kian menurun. Ditambah ketika masa pra panen kehidupan ekonomi terbilang sulit sehingga menghambat pemenuhan kebutuhan sehari-hari meskipun begitu kehidupan sosial mereka tidak luput dari masih adanya tolong menolong antar sesama petani tambak kerabat maupun tetangga (2) Setiap anggota keluarga petani tambak memiliki peran masing-masing keterlibatan istri selain perannya di sektor domestik dan anak petani tambak tradisional dalam berbagai kegiatan di sektor publik bertujuan untuk mencari penghasilan tambahan dalam upaya mempertahankan kelangsungan hidup sehari-hari sebab kondisi petani tambak tradisional tidak lepas dari keterbatasan ekonomi (3) Mekanisme survival yang dilakukan petani tambak tradisional diantaranya dengan melakukan usaha sampingan untuk memperoleh penghasilan di luar usaha tambak melakukan penghematan dengan meminimalisir pengeluaran yang sifatnya tidak terlalu penting menjual aset yang dimiliki dan meminta bantuan kepada patron ataupun kerabat. Berdasarkan hasil yang diperoleh dari penelitian ini maka dapat disarankan hal berikut (1) pemerintah (khususnya pemerintah daerah) ikut memberdayakan ekonomi petani tambak tradisional dengan cara menggerakkan kegiatan yang bersifat positif dan lebih produktif (2) para petani tambak tradisional agar lebih kreatif mencari peluang pekerjaan dan memanfaatkan semua potensi yang ada untuk kehidupan yang lebih baik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HM Sociology
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sosiologi > S1 Pendidikan Sosiologi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 03 Dec 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/55808

Actions (login required)

View Item View Item