Potret kehidupan wanita pemecah batu koral tahun 2000-2014 serta muatan edukasinya (studi kasus wanita pemecah batu koral di Desa Setail Kecamatan Genteng Kabupaten Banyuwangi) / Taufikur Rohman - Repositori Universitas Negeri Malang

Potret kehidupan wanita pemecah batu koral tahun 2000-2014 serta muatan edukasinya (studi kasus wanita pemecah batu koral di Desa Setail Kecamatan Genteng Kabupaten Banyuwangi) / Taufikur Rohman

Rohman, Taufikur (2015) Potret kehidupan wanita pemecah batu koral tahun 2000-2014 serta muatan edukasinya (studi kasus wanita pemecah batu koral di Desa Setail Kecamatan Genteng Kabupaten Banyuwangi) / Taufikur Rohman. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Rohman Taufikur. 2015. Potret Kehidupan Wanita Pemecah Batu Koral Tahun 2000-2014 Serta Muatan Edukasinya (Studi Kasus Wanita Pemecah Batu Koral di Desa Setail Kecamatan Genteng Kabupaten Banyuwangi) . Skripsi Program Studi Pendidikan Sejarah Jurusan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing Dra. Yuliati M.Hum. Kata Kunci Pergeseran Peran Wanita Batu Koral Desa Setail Sosial Ekonomi 12288 12288 12288 12288 Peran wanita dalam masyarakat pada umumnya adalah sebagai pembantu suami yang merupakan kepala keluarga dalam sebuah rumah tangga. Tugas wanita dalam rumah adalah mengatur keuangan keluarga menyiapkan kebutuhan setiap anggota keluarga mengatur sirkulasi dalam rumah tangga sedangkan usaha pemenuhan nafkah dilakukan oleh pria yang dalam hal ini adalah suami. Saat keadaan ekonomi keluarga masih rendah tidak jarang para wanita yang sewajarnya hanya bekerja di rumah memilih untuk mencari kerja yang menghasilkan uang demi menambah pendapatan suami yang masih dirasakan belum mencukupi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui latar belakang historis terjadinya pergeseran peran wanita pemecah batu koral di Desa Setail tahun 2000-2014 untuk mengetahui pergeseran peran wanita pemecah batu koral dalam kehidupan sehari-hari untuk mengetahui dampak pergeseran peran wanita dalam kehidupan sosial ekonomi keluarga serta mengetahui nilai pendidikan dari aktifitas wanita pemecah batu koral. Pendekatan penelitian ini adalah pendekatan deskriptif kualitatif serta jenis penelitian sosiologis . Sasaran penelitian ini adalah wanita pemecah batu koral di Desa Setail Kecamatan Genteng Kabupaten Banyuwangi. Prosedur penelitian adalah observasi awal pelaksanaan penelitian analisis data penarikan kesimpulan data dan pelaporan. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah wawancara dokumentasi dan observasi dilengkapi dengan instrumen penelitian yaitu panduan wawancara lembar observasi perekam suara dan kamera. 12288 12288 12288 12288 Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Aktifitas wanita pemecah batu koral muncul sejak tahun 1985 faktor utama pergeseran peran itu adalah masih rendahnya ekonomi keluarga sehingga menuntut wanita-wanita tersebut terjun ke dunia kerja demi mendapatkan tambahan penghasilan bagi suaminya dan keluarganya. Faktor lain adalah karena mencari kesibukan daripada menganggur di rumah tidak memiliki kegiatan. (2) Pergeseran peran wanita dalam kehidupan sehari-hari adalah wanita yang umumnya hanya di sektor domestik namun pada wanita pemecah batu koral ini juga memasuki sektor publik. (3) Dampak pergeseran peran wanita dalam kehidupan sosial ekonomi keluarga adalah terpenuhi kebutuhan sehari hari serta mampu membiayai sekolah anak-anaknya demi mendapatkan pendidikan yang lebih baik daripada orang tuanya. (4) Nilai pendidikan dari peristiwa ini adalah adanya nilai moral nilai pendidikan karakter nilai budi pekerti nilai sosial serta nilai semangat pantang menyerah. 12288 12288 12288 12288 Saran bagi penelitian selanjutnya yaitu peneliti dapat mengkaji kembali mengenai aktifitas wanita pemecah batu koral namun dengan tema yang berbeda atau di tempat yang berbeda sehingga dapat dibandingkan dengan yang ada di Desa Setail.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sejarah (SEJ) > S1 Pendidikan Sejarah
Depositing User: library UM
Date Deposited: 19 May 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/55106

Actions (login required)

View Item View Item