Valentina, Wida Puteri (2016) Penggunaan media time card sejarah untuk meningkatkan motivasi belajar siswa dalam mata pelajaran sejarah peminatan pada siswa kelas XI IIS 3 di SMA Negeri 1 Purwosari tahun ajaran 2012-2016 / Wida Puteri Valentina. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Valentina Wida Puteri. 2016. Penggunaan Media Time Card Sejarah Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Dalam Mata Pelajaran Sejarah Peminatan Pada Siswa Kelas XI IIS 3 Di SMA Negeri 1 Purwosari Tahun Ajaran 2015-2016.Skripsi Jurusan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Drs. I Wayan Legawa M.Si (2) Dra. Yuliati M.Hum. Kata Kunci PembelajaranSejarah Media Time Card Sejarah Motivasi belajarsiswa Pembelajaransejarahmerupakansalahsatupelajaran yang dianggap membosankanolehsiswa.Berdasarkanobservasiyang dilakukan di kelas XI IIS 3 SMAN 1 Purwosari padasaatpelajaransejarahbeberapasiswasalingmengobroldenganteman melamun mengantuk danbermain-main denganalat-alattulis yang adadimejanya.Penelitimenyimpulkanbahwa motivasibelajar di kelasinitergolongrendah.Penelitimemberikansolusidenganmenggunakan media pembelajaranberupatime card sejarah. Time Card sejarah adalah kartu yangdigunakanuntukmerekamsemuaaktivitasmelaluirangkaian waktu dari awalhinggaakhirjalannya peristiwa sejarah. Media ini digunakan untuk membantu siswa mengkronologikan peristiwa sejarah. Rumusan masalah dari penelitian ini adalah (1) Bagaimana pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan media time card sejarah untuk meningkatkan motivasi belajar siswa dalam mata pelajaran sejarah peminatan pada kelas XI IIS 3 di SMA Negeri Purwosari tahun ajaran 2015-2016 (2) Apakah penggunaan media time card sejarah dapat meningkatkan motivasi belajar siswa dalam mata pelajaran sejarah peminatan pada kelas XI IIS 3 di SMA Negeri 1 Purwosari Penelitan ini dilaksanakan dengan tujuan (1) Mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran menggunakan media time card sejarah untuk meningkatkan motivasi belajar siswa dalam mata pelajaran sejarah peminatan pada kelas XI IIS 3 di SMA Negeri 1 Purwosari tahun ajaran 2015-2016 (2) Menganalisis peningkatan motivasi belajar siswa dalam mata pelajaran sejarah peminatan pada kelas XI IIS 3 di SMA Negeri 1 Purwosari tahun ajaran 2015-2016 melalui media Time Card sejarah. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian tindakan kelas dengan rincian prosedur penelitian yaitu perencanaan pelaksanaan pengamatan dan refleksi. Penelitian ini terdiri atas dua siklus siklus I dengan dua pertemuan dengan materi imperialisme dan kolonialisme dan perlawanan rakyat Indonesia terhadap penjajahan barat dan siklus II dengan satu pertemuan dengan materi masa pendudukan Jepang di Indonesia. Berdasarkan hasil penelitian tindakan kelas ini diketahui bahwa presentase motivasi belajar siswa pada siklus I sebesar 74 25% berada pada kategori termotivasi dengan rincian presentase aspek perhatian 74% keterkaitan 74% kepercayaan diri 70% dan kepuasan 79%. Motivasi belajar siswa pada siklus II sebesar 86 25% berada pada kategori sangat termotivasi dengan rincian presentase aspek perhatian 86% keterkaitan 86% kepercayaan diri 81% dan kepuasan 92%. Melalui dua siklus tersebut maka dapat disimpulkan bahwa media time card sejarah mampu meningkatkan motivasi belajar siswa kelas XI IIS 3 SMA Negeri 1 Purwosari. Peningkatan ini ditunjukkan dengan presentase motivasi belajar pada siklus I sebesar 74 25% meningkat menjadi 86 25% pada siklus II.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sejarah (SEJ) > S1 Pendidikan Sejarah |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 22 Jun 2016 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2016 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/54862 |
Actions (login required)
View Item |