Proses enkulturasi pada anak pengrajin juningan di Desa Mojotrisno Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang serta muatan edukasinya / Septiyan - Repositori Universitas Negeri Malang

Proses enkulturasi pada anak pengrajin juningan di Desa Mojotrisno Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang serta muatan edukasinya / Septiyan

Septiyan (2015) Proses enkulturasi pada anak pengrajin juningan di Desa Mojotrisno Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang serta muatan edukasinya / Septiyan. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Septiyan. 2015. Proses Enkulturasi Pada Anak Pengrajin Kuningan Di Desa Mojotrisno Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang serta muatan edukasinya . Skripsi Program Studi Pendidikan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing Dr. GM. Sukamto M.Pd. M.Si. Kata Kunci enkulturasi pengrajin kuningan strategi adaptasi. 12288 12288 12288 12288 12288 Kerajinan kuningan Desa Mojotrisno merupakan industri kecil yang sudah turun temurun sejak nenek moyang dan berkembang sampai sekarang. Di mana dulu para pengrajin hanya memproduksi barang-barang perabot rumah tangga. Kini produk dikembangkan sesuai dengan permintaan pasar lokal nasional dan internasional. 12288 12288 12288 12288 12288 Masalah pokok kajian ini pertama bagaimanakah startegi adaptasi yang di lakukan oleh para pengrajin kuningan di Desa Mojotrisno Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang Kedua bagaimanakah proses enkulturasi pada anak pengrajin kuningan di Desa Mojotrisno Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang serta muatan edukasinya Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Langkah-langkah dalam penelitian ini adalah Observasi Wawancara Studi dokumentasi. 12288 12288 12288 12288 12288 Berdasarkan hasil penelitian diperoleh (1) Faktor pertama adalah melestarikan kebudayaan yang sudah turun temurun sejak nenek moyang dan berkembang sampai sekarang. Kedua latar belakang pendidikan pengrajin kuningan yang rendah membuat para pengrajin kuningan tidak memiliki banyak peluang terhadap lapangan pekerjaan yang lebih baik. Ketiga adalah larangan orang tua terhadap anaknya untuk tidak bekerja jauh dari rumah. Keempat membangun kepuasan pelanggan dengan cara mengutamakan kualitas barang produksi. Kelima mengatur manajemen usaha dengan cara mengurangi barang produksi disaat pembeli berkurang. Menggunakan sistem pemesanan barang dapat mengurangi kerugian produksi. Merubah cara pemasaran yang lebih modern pemasaran dilakukan dengan menggunakan media internet dan ikut dalam pameran hasil usaha merupakan strategi adaptasi yang di lakukan oleh para pengrajin kuningan Desa Mojotrisno. (2) Proses enkulturasi di mulai dari lingkungan keluarga dengan cara belajar dan meniru cara pembuatan kerajinan kuningan. Selain melalui keluarga proses enkuturasi bisa terjadi melalui lingkungan masyarakat. Dengan adanya interaksi sosialisasi komunikasi antara orang tua dan anak dalam proses pembuatan kerajinan kuningan maka terjadilah proses pembelajaran secara alamiah. Bagi peneliti selanjutnya disarankan untuk meneliti sejarah perkembangan kerajinan kuningan di Desa Mojotrisno serta kondisi sosial ekonomi masyarakat pengrajin kuningan tersebut. Dikarenakan dalam penelitian ini hanya melakukan penelitian proses enkulturasinya. 12288 12288 12288 12288 12288 12288 12288 12288 12288 12288

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sejarah (SEJ) > S1 Pendidikan Sejarah
Depositing User: library UM
Date Deposited: 27 Apr 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/54789

Actions (login required)

View Item View Item