Peran festival napak tilas dalam pelestarian situs biting tahun 2010-2013 di Desa Kutorenon Kecamatan Sukodono Lumajang / Yordan Ridwan Ismas - Repositori Universitas Negeri Malang

Peran festival napak tilas dalam pelestarian situs biting tahun 2010-2013 di Desa Kutorenon Kecamatan Sukodono Lumajang / Yordan Ridwan Ismas

Ismas, Yordan Ridwan (2015) Peran festival napak tilas dalam pelestarian situs biting tahun 2010-2013 di Desa Kutorenon Kecamatan Sukodono Lumajang / Yordan Ridwan Ismas. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Ismas Yordan Ridwan. 2014. Peran Festival Napak Tilas Dalam Pelestarian Situs Biting Tahun 2010-2013 Di Desa Kutorenon Kecamatan Sukodono Kabupaten Lumajang. Skripsi Jurusan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dra.Siti Malikhah Towaf M. A. Ph.D (II) Drs. Mashuri M. Hum. Kata Kunci Peran Festival Napak Tilas Pelestarian Situs Biting 12288 12288 12288 12288 Indonesia merupakan negara yang kaya akan peninggalan benda-benda bersejarah. Namun dari peninggalan tersebut banyak yang rusak dan tidak terawat. Banyaknya benda peninggalan yang rusak akibat kurangnya perhatian pemerintah maupun masyarakat terhadap pelestarian cagar budaya. Situs Biting merupakan salah satu dari sekian banyak situs di Indonesia yang kurang mendapatkan perhatian pelestarian. Berangkat dari permasalahan tersebut muncul sekelompok masyarakat yang peduli terhadap Situs Biting yang melakukan advokasi terhadap situs. Bentuk dari advokasi masyarakat melahirkan event budaya tahunan yaitu Festival Napak Tilas. Festival Napak Tilas sangat berperan terhadap pelestarian Situs Biting. Peran pelestarian yang signifikan memperlihatkan pemerintah dan masyarakat tidak lagi merusak situs. 12288 12288 12288 12288 Tujuan penelitian ini adalah (1) mengetahui peran Festival Napak Tilas dalam pelestarian Situs Biting (2) mengetahui perkembangan Festival Napak Tilas dari tahun 2010-2013 (3) mengetahui dampak Festival Napak Tilas terhadap masyarakat Biting. 12288 12288 12288 12288 Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Terdapat tujuh langkah yang ditempuh dalam penelitian yang dilakukan yakni kehadiran peneliti lokasi penelitian sumber dan jenis data teknik pengunpulan data dan instrumen analisis data pengecekan keabsahan data dan tahap penelitian. 12288 12288 12288 12288 Hasil penelitian ini adalah Festival Napak Tilas memiliki peran penting dalam upaya pelestarian situs. Peran tersebut terlihat dari masyarakat yang mulai paham dan peduli terhadap situs sebelumnya masyarakat banyak yang tidak mengetahui dan mengerti keberadaan Situs Biting. Masyarakat mulai berdatangan ke situs sekolah-sekolah yang ada di Lumajang mulai menggunakan Situs Biting sebagai media pembelajaran sejarah. Selain itu Napak Tilas berperan terhadap pembangunan sebuah museum yang pertama di Lumajang. Napak Tilas sudah berlangsung selama tiga kali pertama pada tanggal 22 Mei 2011 kedua 7-8 Juli 2012 dan ketiga pada 29 Juni 2013. Keberadaan festival dari beberapa episode yang telah terselenggara belum mendapat dukungan penuh dari pihak pemerintah dan masyarakat luas. Terjadi pasang surut dalam penyelenggaraan festival bahkan berkembang isu dari warga kampung dan perumahan yang tidak setuju terhadap penyelenggaran situs yang menganggap ada upaya membawa unsur-unsur Hinduisme di daerah Biting. Kehadiran Napak Tilas membawa dampak sosial ekonomi dan budaya bagi masyarakat sekitar situs dan Pemerintah Kabupaten Lumajang. Dampak sosial bagi masyarakat yaitu masyarakat mulai memahami sejarah kotanya dan mulai terlibat dalam usaha pelestarian-pelestarian benda bersejarah yang ada di Lumajang. Bagi pemerintah pemerintah mulai lebih memperhatikan perlindungan dan pelestarian situs dengan ditetapkan Perda Cagar Budaya untuk situs Biting. Secara ekonomi masyarakat sekitar kawasan situs mengambil keuntungan ekonomi setiap ada penyelenggaraan Napak Tilas. Dampak Budaya bagi masyarakat dan Pemerintah Napak Tilas telah menjadi Agenda Pariwisata Jawa Timur.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sejarah (SEJ) > S1 Pendidikan Sejarah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 06 Jan 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/54778

Actions (login required)

View Item View Item