Maulida, Amalia Shabrina (2014) Penggunaan media pembelajaran sejarah pada model pendekatan scientific kurikulum 2013 kelas X di SMA Negeri 1 Kedungwaru Kabupatyen Tulungagung / Amalia Shabrina Maulida. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Maulida Amalia Shabrina. 2014. Penggunaan Media Pembelajaran Sejarah Berdasarkan Pendekatan Scientific Kurikulum 2013 Kelas X Di SMA Negeri 1 Kedungwaru Kabupaten Tulungagung. Skripsi Jurusan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. H. Kasimanuddin Ismain M.Pd (II) Drs. Mashuri M.Hum. Kata Kunci penggunaan media pembelajaran Sejarah Indonesia pendekatan scientific SMA Negeri 1 Kedungwaru SMA Negeri 1 Kedungwaru merupakan salah satu sekolah di Kabupaten Tulungagung yang menerapkan kurikulum 2013. Dalam proses pembelajaran kurikulum 2013 menggunakan pendekatan scientific yang menekankan siswa untuk belajar aktif (active learning). Kegiatan dalam proses pembelajaran pada model pendekatan scientific meliputi aspek mengamati menanya mengumpulkan informasi mengolah informasi dan mengkomunikasikan. Mata pelajaran Sejarah Indonesia merupakan kelompok mata pelajaran wajib (untuk SMA/SMK). Pembelajaran Sejarah Indonesia merupakan kajian mengenai berbagai peristiwa yang terkait dengan asal-usul perkembangan serta peranan masyarakat bangsa Indonesia pada masa lampau untuk menjadi pelajaran dalam kehidupan bermasyarakat dan berbangsa. Upaya untuk mencapai aspek-aspek pada model pendekatan scientific mata pelajaran sejarah dilakukan dengan menggunakan media dalam proses pembelajarannya. Peneliti tertarik untuk mengkaji tema ini karena ingin mengetahui landasan penggunaan media dalam pembelajaran kurikulum 2013. Penelitian ini memiliki dua rumusan masalah yang akan dikaji yaitu (1) Penggunaan media pembelajaran sejarah berdasarkan pendekatan scientific kurikulum 2013 kelas X di SMA Negeri 1 Kedungwaru Kabupaten Tulungagung (2) Kendala yang ditemui dan upaya yang dilaksanakan dalam mengatasi kendala penggunaan media pembelajaran sejarah berdasarkan pendekatan scientific kurikulum 2013 kelas X di SMA Negeri 1 Kedungwaru Kabupaten Tulungagung. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian deskriptif kualitatif. Data penelitian ini berupa paparan data dalam bentuk visual yang terdapat pada proses pembelajaran pada model pendekatan scientific kurikulum 2013 di berbagai kelas X yang diperoleh dari hasil pengamatan dan wawancara. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara observasi dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data yaitu peneliti sendiri. Untuk menjaga keabsahan data dilakukan kegiatan trianggulasi dan bahan referensi. Kegiatan analisis data dimulai dari analisis sebelum di lapangan dan selama di lapangan yang mencakup reduksi data penyajian data dan verifikasi data. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa (1) Guru sejarah SMA Negeri 1 Kedungwaru Kabupaten Tulungagung menggunakan media yang bervariasi dalam melaksanakan proses pembelajaran pada model pendekatan scientific kurikulum 2013. Penggunaan media pembelajaran sejarah dalam proses pembelajaran berdasarkan pendekatan scientific meliputi (a) aspek mengamati ditunjukkan dengan kegiatan siswa mengamati dan menyimak slide berisi gambar peninggalan kerajaan Aceh Darussalam Banten dan Demak (b) aspek menanya ditunjukkan melalui tampilan slide berupa peta dinamis (google maps) yang berisi peta Indonesia mengenai peta pengaruh kesultanan Demak. Berdasarkan peta tersebut siswa mampu mengajukan beberapa pertanyaan selain itu kegiatan menanya dilakukan dalam kegiatan presentasi yang menunjukkan bahwa siswa memberikan pertanyaan dan sanggahan berdasarkan hasil presentasi siswa lain (c) aspek mengumpulkan informasi ditunjukkan melalui kegitan diskusi yaitu siswa menggunakan buku Sejarah Indonesia buku penerbit Erlangga serta jaringan internet sebagai sumber referensi untuk mengumpulkan informasi berdasarkan rumusan masalah yang ditampilkan melalui slide (d) aspek mengolah informasi ditunjukkan siswa menggunakan buku Sejarah Indonesia buku penerbit Erlangga serta jaringan internet sebagai sumber referensi kemudian masing-masing siswa mampu menyampaikaikan informasi yang didapatkan bersama kelompoknya dalam bentuk tulisan (e) aspek mengkomunikasikan ditunjukkan dengan siswa menggunakan media slide powerpoint yang ditampilkan melalui LCD sebagai alat untuk mempresentasikan hasil diskusi kelompok dan beberapa siswa terlihat memberikan pertanyaan dan sanggahan. Kesimpulan (2) Kendala yang ditemui dapat terlihat dari kendala yang bersifat teknis yaitu kerusakan pada LCD dan laptop keterbatasan guru dalam menguasai ITI kurang kelengkapan materi dalam buku Sejarah Indonesia kendala dari diri siswa dan kendala dari proses pembelajaran. Upaya yang dilakukan untuk mengatasinya yaitu (a) mengganti media pembelajaran lain yang mempunyai fungsi sama (b) guru mengusulkan kepada pihak sekolah untuk menyediakan media yang dibutuhkan (c) pihak sekolah memanggil teknisi untuk memperbaiki media mengalami kerusakan (d) menggunakan buku penunjang lain dan (e) program pelatihan IHT. Berdasarkan penelitian ini penulis mengharap pihak sekolah untuk menyediakan sarana prasarana yang lebih lengkap dan meningkatkan lagi program-program pelatihan guru dalam rangka meningkatkan pemahaman guru mengoperasikan ITI sehingga dapat mengembangkan bahan ajar sebagai media untuk mendukung proses pembelajaran pada model pendekatan scientific. Guru sejarah sebaiknya lebih memahami dalam memilih media yang tepat bagi siswa dan meningkatkan kreativitas siswa dengan membimbing dan mengarahkan untuk membuat hasil karya sehingga dapat dijadikan media belajar bagi siswa. Peneliti selanjutnya diharapkan dapat menggali lebih dalam lagi mengenai penerapan kurikulum 2013 terutama berkaitan dengan penggunaan media pembelajaran pada model pendekatan scientific.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sejarah (SEJ) > S1 Pendidikan Sejarah |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 22 Jul 2014 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2014 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/54703 |
Actions (login required)
View Item |