Perkembangan "Museum Sejarah Bentoel" Kota Malang (1994-2012) / Lusi Susanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Perkembangan "Museum Sejarah Bentoel" Kota Malang (1994-2012) / Lusi Susanti

Susanti, Lusi (2013) Perkembangan "Museum Sejarah Bentoel" Kota Malang (1994-2012) / Lusi Susanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Susanti Lusi. 2013. Perkembangan Museum Sejarah Bentoel Kota Malang (1994-2012). Skripsi Prodi Pendidikan Sejarah Jurusan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang.Pembimbing 1) Drs. Dewa Agung Gede Agung M. Hum 2). Dr. Reza Hudiyanto S. S. M. Hum Kata Kunci Sejarah Museum Bentoel Perkembangan Kota Malang Industri rokok berperan sangat besar bagi perekonomian Indonesia. Dilihat dari sejarah dan perkembangannya industri rokok mula-mula tumbuh dan berkembang di Jawa Tengah dan berpusat di Kudus. Di Indonesia sendiri ada empat kota besar sebagai produsen rokok yaitu Kudus Kediri Surabaya dan Malang. Salah satu industri rokok terbesar yang mampu bertahan sampai sekarang adalah Bentoel. Bentoel merupakan industri rokok yang dirintis oleh Ong Hok Liong di Kota Malang. Sebagai bentuk penghargaan untuk Ong Hok Liong dalam merintis usahanya didirikan Museum Sejarah Bentoel yang berada di jalan Petjinan Ketjil 32 atau yang sekarang dikenal dengan Jalan Wiromargo. Keberadaan Museum Sejarah Bentoel penting karena menjadi salah satu bukti kebesaran industri rokok di Kota Malang. Adapun rumusan masalah penelitian ini yaitu (1) Bagaimana sejarah industri rokok Bentoel Kota Malang (2) Bagaimana sejarah berdiri Museum Sejarah Bentoel Kota Malang (3) Bagaimana perkembangan Museum Sejarah Bentoel Kota Malang (1994-2012) . Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mendeskripsikan sejarah industri rokok Bentoel Kota Malang sejarah berdiri Museum Sejarah Bentoel Kota Malang dan perkembangan Museum Sejarah Bentoel Kota Malang (1994-2012). Penulisan skripsi ini menggunakan metode historis yang terdiri atas lima tahap (1)Pemilihan Topik (2) Heuristik (3) Verifikasi/Kritik (kritik intern dan ekstern) (4) Interpretasi (analisis dan sintesis) (5) Historiografi/penulisan. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dapat diperoleh beberapa hasil sebagai berikut (1) Industri rokok Bentoel dirintis Ong Hok Liong beserta keluarganya pada tahun 1920-an diawali dengan industri rumahan. Merk rokok Bentoel diperoleh dari hasil meditasi di Gunung Kawi dan dipercaya menjadikan rokok Bentoel berkembang pesat. Pada perkembangannya Bentoel dibagi menjadi tiga generasi yaitu Pabrik Rokok Tjap Bentoel (PRTB) dipimpin oleh keluarga PT. Bentoel Prima dipimpin oleh PT Rajawali Corporation dan Bentoel Group dipimpin oleh British American Tobacco (BAT). (2) Pendirian Museum Sejarah Bentoel tidak lepas dari keberadaan industri rokok yang berkembang di Kota Malang. Perkembangan itu disebabkan penduduk kota sebagai konsumen rokok dan faktor pendukung industri rokok lainnya. Pendirian museum ini didasari atas inisiatif pribadi dari keluarga Ong Hok Liong. (3) Perkembangan Museum Sejarah Bentoel tidak lepas dari nama Bentoel sebagai industri rokok terbesar di Kota Malang. Keberadaan ini yang masih eksis hingga sekarang dikarenakan menjadi sasaran pengunjung Kota Malang dan daerah lainnya khususnya dari kalangan pendidikan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sejarah (SEJ) > S1 Pendidikan Sejarah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 20 Sep 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/54663

Actions (login required)

View Item View Item