Perbedaan mahasiswa reguler dan non reguler ditinjau dari minat, motivasi dan kebiasaan belajar serta pengaruhnya terhadap prestasi belajar mahasiswa Prodi Pendidikan Sejarah angkatan 2008 Univeritas Negeri Malang / Derta Arjaya - Repositori Universitas Negeri Malang

Perbedaan mahasiswa reguler dan non reguler ditinjau dari minat, motivasi dan kebiasaan belajar serta pengaruhnya terhadap prestasi belajar mahasiswa Prodi Pendidikan Sejarah angkatan 2008 Univeritas Negeri Malang / Derta Arjaya

Arjaya, Derta (2011) Perbedaan mahasiswa reguler dan non reguler ditinjau dari minat, motivasi dan kebiasaan belajar serta pengaruhnya terhadap prestasi belajar mahasiswa Prodi Pendidikan Sejarah angkatan 2008 Univeritas Negeri Malang / Derta Arjaya. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci minat belajar motivasi belajar kebiasaan belajar prestasi belajar Ada beberapa faktor yang sangat mempengaruhi berhasil tidaknya mahasiswa selama belajar di universitas yaitu minat dan motivasi belajar serta kebiasaan belajar yang baik. Minat sangat mempengaruhi kualitas dan pencapaian hasil belajar tertentu serta akan menjaga konsentrasi seseorang sehingga ia dapat menguasai suatu pelajaran dengan baik dan pada gilirannya akan meningkatkan prestasinya pada pelajaran itu. Demikian juga halnya dengan motivasi pelajar yang memiliki motivasi yang tinggi akan berusaha lebih keras agar ia bisa mencapai tujuannya. Fakor yang ketiga adalah kebiasaan belajar yang juga sangat menentukan berhasil tidaknya seseorang dalam belajar. Penelitian ini bertujuan (1) Membandingkan minat belajar mahasiswa sejarah reguler dan Non Reguler angkatan 2008 (2) Membandingkan motivasi belajar mahasiswa sejarah reguler dan Non Reguler angkatan 2008 (3) Membandingkan kebiasaan belajar mahasiswa sejarah reguler dan Non Reguler angkatan 2008 (4) Membandingkan pengaruh minat motivasi dan kebiasaan belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa sejarah reguler dan Non Reguler angkatan 2008. Penelitian ini menggunakan rancangan kausal komparatif. Dalam penelitian ini yang menjadi variabel bebas (X1) adalah minat belajar (X2) motivasi belajar (X3) kebiasaan belajar sedangkan variabel terikat (Y) adalah prestasi belajar. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa prodi Pendidikan Sejarah angkatan 2008 sejumlah 102 mahasiswa dengan jumlah sampel 51 mahasiswa. Pengambilan sampel dilaksanakan dengan teknik proportional random sampling (pengambilan sampel secara acak dan seimbang atau sebanding dengan banyaknya populasi penelitian). Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket dan dokumentasi. Analisis dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Selanjutnya data yang telah terkumpul diolah dan dianalisis menggunakan bantuan soft ware SPSS 16.0 for Windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Terdapat perbedaan yang signifikan antara minat belajar mahasiswa reguler dan non reguler. Hal tersebut ditunjukan oleh nilai pada equal variance assumed (kedua variance sama besar) adalah 6.050 dengan probabilitas signifikansi 0.000 (two tail) 0 05. Adapun besarnya perbedaan tersebut dapat dilihat dari hasil uji korelasi minat dimana ditunjukkan bahwa besarnya korelasi minat belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa reguler adalah .634 yang berarti besarnya korelasi antara minat belajar mahasiswa reguler terhadap prestasi belajar mereka adalah 63 4%. Sedangkan besarnya korelasi minat belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa non reguler adalah .610 yang berarti besarnya korelasi antara minat belajar mahasiswa reguler terhadap prestasi belajar mereka adalah 61%. Jadi minat belajar mahasiswa reguler lebih berpengaruh terhadap prestasi belajar mereka yaitu 2 24%. (2) Terdapat perbedaan yang signifikan antara motivasi belajar mahasiswa reguler dan non reguler. Hal tersebut ditunjukan oleh nilai pada equal variance assumed (kedua variance sama besar) adalah 2.553 dengan probabilitas signifikansi 0.015 (two tail) 0 05. Adapun besarnya perbedaan tersebut dapat dilihat dari hasil uji korelasi motivasi dimana ditunjukkan bahwa besarnya korelasi motivasi belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa reguler adalah .605 yang berarti besarnya korelasi antara motivasi belajar mahasiswa reguler terhadap prestasi belajar mereka adalah 60 5%. Sedangkan besarnya korelasi motivasi belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa non reguler adalah .584 yang berarti besarnya korelasi antara motivasi belajar mahasiswa non reguler terhadap prestasi belajar mereka adalah 58 4%. Jadi motivasi belajar mahasiswa reguler lebih berpengaruh terhadap prestasi belajar mereka yaitu 2 1%. (3) Terdapat perbedaan yang signifikan antara kebiasaan belajar mahasiswa reguler dan non reguler. Hal tersebut ditunjukan oleh equal variance assumed (kedua variance sama besar) adalah 4.388 dengan probabilitas signifikansi 0.000 (two tail) 0 05. Adapun besarnya perbedaan tersebut dapat dilihat dari hasil uji korelasi kebiasaan belajar dimana ditunjukkan bahwa besarnya korelasi kebiasaan belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa reguler adalah .459 yang berarti besarnya korelasi antara kebiasaan belajar mahasiswa reguler terhadap prestasi belajar mereka adalah 45 9%. Sedangkan besarnya korelasi kebiasaan belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa non reguler adalah .394 yang berarti besarnya korelasi antara kebiasaan belajar mahasiswa reguler terhadap prestasi belajar mereka adalah 39 4%. Jadi minat belajar mahasiswa reguler lebih berpengaruh terhadap prestasi belajar mereka yaitu 6 5%. (4) Dilihat dari pengaruh secara simultan maka variabel minat motivasi dan kebiasaan belajar mahasiswa reguler lebih berpengaruh terhadap prestasi belajar mereka (dilihat dari nilai Adjusted R Square masing-masing) dengan perbandingan .566 (56 6%) berbanding .387 (38 7 %). Hal tersebut menunjukan bahwa pengaruh minat motivasi dan kebiasaan belajar lebih besar (17 9%) daripada pengaruh minat motivasi dan kebiasaan belajar mahasiswa non reguler.Tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara minat belajar mahasiswa reguler dan non reguler. Hal tersebut ditunjukan oleh besaran probablitas (Sig.) 0 578 0 05 dan t hitung (0 578) t tabel (25 0 05) (2 060) untuk minat belajar mahasiswa reguler. Sedangakan besaran probablitas (Sig.) 0 272 0 05 dan t hitung (1 134) t tabel (18 0 05) (2 101) untuk minat belajar mahasiswa non reguler. Saran dalam penelitian adalah (1) Untuk mahasiswa prodi Pendidikan Sejarah baik reguler maupun non reguler pada umumnya dan mahasiswa reguler prodi pendidikan Sejarah angkatan pada khusunya agar dapat meningkatan minat dan motivasi belajar serta memperbaiki kebiasaan belajar agar dapat memperoleh prestasi yang optimal (2) Untuk para dosen diharapkan agar penelitian ini dapat dijadikan sebagai salah satu rujukan dalam menilai minat motivasi dan kebiasaan belajar mahasiswa (3) Untuk peneliti agar hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai momentum untuk selalu memperbaiki kualitas akademiknya melalui peningkatan minat dan motivasi belajar maupun memperbaiki kebiasaan belajar dan (4) Berdasarkan hasil penelitian ini maka peneliti memberikan saran untuk jurusan Sejarah agar selalu memperhatikan pentingnya minat motivasi dan kebiasaan belajar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sejarah (SEJ) > S1 Pendidikan Sejarah
Depositing User: library UM
Date Deposited: 25 Aug 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/54545

Actions (login required)

View Item View Item