Efektivitas model problem based learning dalam meningkatkan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) bidang studi sejarah di kelas VIII SMP Negeri 4 Kepanjen / Genta Mardhika Wijaya - Repositori Universitas Negeri Malang

Efektivitas model problem based learning dalam meningkatkan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) bidang studi sejarah di kelas VIII SMP Negeri 4 Kepanjen / Genta Mardhika Wijaya

Wijaya, Genta Mardhika (2010) Efektivitas model problem based learning dalam meningkatkan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) bidang studi sejarah di kelas VIII SMP Negeri 4 Kepanjen / Genta Mardhika Wijaya. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Wijaya Genta Mardhika . 2009. Efektivitas Model Problem Based Learning dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)Bidang Studi Sejarah Di Kelas VIII SMP Negeri 4 Kepanjen. Skripsi Jurusan Pendidikan Sejarah Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Joko Sayono M. Pd M. Hum (II) Drs. Dewa Agung Gede Agung M.Hum. Kata kunci Efektifitas model Problem Based Learning prestasi belajar. Mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) khususnya materi sejarah merupakan pelajaran yang kurang diminati oleh siswa karena saat ini kebanyakan guru selalu menggunakan metode ceramah untuk menyampaikan materi sehingga membuat suasana kelas menjadi monoton. Untuk itu guru sebagai pengajar harus kreatif dalam menyampaikan materi salah satunya adalah dengan menggunakan model pembelajaran lain seperti model Problem Based Learning. Model Problem Based Learning ini sejalan dengan Kurikulum 2006 yaitu Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) yang menuntut guru menciptakan suasana kelas yang menyenangkan untuk itu peneliti melakukan penelitian di SMP Negeri 4 Kepanjen untuk mengetahui keefektifitasan dari Model Problem Based Learning terhadap prestasi belajar pada bidang studi sejarah siswa kelas VIII. Dengan hipotesis Model Problem Based Learning efektif untuk meningkatkan prestasi belajar sejarah. Alasan pemilihan judul ini karena (1) SMP Negeri 4 kepanjen telah menerapkan KTSP dan menjadi rintisan Sekolah bertaraf internasional tetapi masih menggunakan metode ceramah dalam menyampaikan materi (2) Model PBL adalah model pembelajaran inkuiri yang berpusat pada pemecahan masalah oleh siswa tanpa bantuan dari guru sehingga siswa lebih memahami isi materi selain itu permasalahan yang diberikan diambil dari dari dunia nyata. Rumusan masalah dari penelitian ini adalah (1) bagaimanakah hubungan model Problem Based Learning dengan prestasi belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Kepanjen pada mata pelajaran IPS bidang studi sejarah (2) bagaimanakah efektivitas model Problem Based Learning dalam meningkatkan prestasi belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Kepanjen pada mata pelajaran IPS bidang studi sejarah selain itu hipotesis dari penelitian ini adalah Model Probblem Based Learning efektif untuk meningkatkan prestasi belajar dengan kriteria pengujian H0 diterima jika thitung t tabel dan tolak H0 jika t hitung mempunyai nilai-nilai lain dengan derajat kebebasan n1 n2 2 dan peluang (1 - a). Model Problem Based Learning adalah suatu pendekatan pembelajaran yang menggunakan masalah dunia nyata sebagai suatu konteks bagi siswa untuk belajar tentang cara berfikir kritis dan keterampilan pemecahan masalah serta untuk memperoleh pengetahuan dari konsep yang esensial dari materi pelajaran. Dari pengalaman memecahakan masalah sendiri tanpa bantuan dari guru mengakibatkan siswa tersebut lebih paham maka dapat membawa hasil dengan prestasi belajar. Prestasi belajar adalah keluaran atau output dari siswa setelah memperoleh pengalaman belajar dari guru Efektifitas adalah berhasil guna atau membawa hasil. Sehingga kita dapat mengetahui apakah model pembelajaran tersebut efektif untuk meningkatkan prestasi belajar. Penelitian ini adalah penelitian eksperimen yaitu peneliti menggunakan dua kelas yaitu kelas kontrol dan kelas eksperimen. Pada kedua kelas itu diberikan perlakuan yang berbeda. Setelah itu dilakukan uji reliabilitas dan validitas normalitas homogenitas uji kesamaan rata-rata kemampuan awal dan uji hipotesis untuk menentukan keefektifitasan dari model Problem Based Learning. Hasil dari penelitian adalah Model Problem Based Learning efektif untuk meningkatkan prestasi belajar sejarah ini terbukti dengan hasil prestasi belajar siswa kelas eksperimen dari rata-rata kemampuan awal 46 11 menjadi 84 22 dan uji hipotesis yang menunjukkan perbedaan yang signifikan antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol yaitu t hitung 4.86 dan t tabel 1.66. Selain itu pada proses pembelajaran siswa juga sangat aktif untuk mencari jawaban dari pertanyaan yang diberikan. Berdasarkan dari penelitian maka guru dapat menggunakan model Problem Based Learning sebagai alternatif menyampaikan materi selain ceramah. Sehingga kondisi kelas nantinya tidak monoton dan sesuai dengan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) yang menginginkan pembelajaran yang aktif kreatif dan efektif.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sejarah (SEJ) > S1 Pendidikan Sejarah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 09 Feb 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/54472

Actions (login required)

View Item View Item