Tanggapan penmgunjung terhadap Wisata Petik Sayur Desa Sumberejo Kota Batu / Akhmad Ridwan - Repositori Universitas Negeri Malang

Tanggapan penmgunjung terhadap Wisata Petik Sayur Desa Sumberejo Kota Batu / Akhmad Ridwan

Ridwan, Akhmad (2015) Tanggapan penmgunjung terhadap Wisata Petik Sayur Desa Sumberejo Kota Batu / Akhmad Ridwan. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Ridwan Akhmad. 2015.Tanggapan Pengunjung Terhadap Wisata Petik Sayur Desa Sumberejo Kota Batu. Skripsi Jurusan Pendidikan Geografi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Drs. Marhadi Slamet Kistiyanto M.Si (2) Drs. Hendri Purwito M.Si Kata Kunci Tanggapan Desa Wisata Petik Sayur Pengembangan desa wisata yang ada di Kota Batu saat ini gencar dilakukan. Kegiatan ini bertujuan agar mampu memberikan dampak pemerataan pembangunan hingga ke tingkat desa dan meningkatkan perekonomian masyarakat pedesaan. Salah satu desa yang dikembangkan yaitu Desa Sumberejo. Desa Sumberejo mempunyai lahan pertanian yang di dalamnya terdapat berbagai jenis tanaman seperti seledri brokoli selada bunga dan sebagainya. Potensi wisata dari lahan pertanian yang heterogen tersebut adalah wisata agro karena wisatawan dapat diajak untuk berkeliling area pertanian dengan melihat berbagai aktivitas yang mungkin hanya bisa dilihat pada sawah pedesaan seperti petani yang sedang memanen seledri menyiram brokoli mengangkut hasil pertanian ataupun yang sedang melakukan aktivitas bercocok tanam. Berdasarkan permasalahan tersebut diperlukan penelitian untuk mengetahui potensi kekayaan dan alternatif pengelolaan wisata untuk meningkatkan jumlah pengunjung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tanggapan pengunjung terhadap potensi wisata dan fasilitas di wisata petik sayur Desa Sumberejo. Rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Objek penelitiannya adalah wisata petik sayur Desa Sumberejo.Teknik pengambilan sampel terhadap wisatawan dengan menggunakan convenience sampling (accidental sampling). Jumlah responden yang diteliti sebanyak 110 responden yang terdiri dari kelompok tani wisatawan dan pengelola wisata. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan observasi kuesioner dan dokumentasi. Analisis data dengan menggunakan tabulasi tunggal dan tabulasi silang. Hasil penelitian diperoleh kesimpulan sebagai berikut. Karakteristik pengunjung wisata petik sayur Desa Sumberejo yaitu sebagian besar wisatawan perempuan dengan frekuensi 74 orang. Rata-rata umur pengunjung wisata yaitu antara 15-19 tahun dan 30-34 tahun. Pendidikan responden rata-rata SMA dengan pekerjaan paling besar yairu sebagai pelajar. Intensitas kunjungan baru pertama kali karena wisata petik sayur tergolong jenis wisata baru. Tanggapan wisatawan terhadap daya tarik utama tidak berpengaruh terhadap dari karakteristik wisatawan. Sebagian wisatawan menikmati pemandangan kehidupan masyarakat Desa Sumberejo bukan wisata petik sayur. Sedangkan tanggapan wisatawan terhadap daya tarik pendukung yaitu berpengaruh karena kegiatan yang dilakukan banyak ditawarkan di objek wisata lain namun sensasi kegiatannya berbeda yaitu outbound. Fasilitas yang disediakan oleh pihak pengelola juga baik sehingga pengunjung cukup nyaman menikmati fasilitas yang ada. Karakteristik pengunjung yang berbeda-beda memberikan penilaian yang berbeda pula terhadap kondisi daya tarik dan fasilitas yang disajikan oleh pihak pengelola wisata.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Geografi (GEO) > S1 Pendidikan Geografi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 08 Sep 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/53378

Actions (login required)

View Item View Item