Analisis kesesuaian lahan wisata Pantai Bayem Kabupaten Tulungagung dengan memanfaatkan sistem informasi geografi / Eri Widiyanto - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis kesesuaian lahan wisata Pantai Bayem Kabupaten Tulungagung dengan memanfaatkan sistem informasi geografi / Eri Widiyanto

Widiyanto, Eri (2014) Analisis kesesuaian lahan wisata Pantai Bayem Kabupaten Tulungagung dengan memanfaatkan sistem informasi geografi / Eri Widiyanto. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Widiyanto Eri. 2014. Analisis Kesesuaian Lahan Wisata Pantai Bayem Kabupaten Tulungagung Dengan Memanfaatkan Sistem Informasi Geografi. Skripsi Jurusan Geografi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dr. I Komang Astina M.S (II) Purwanto S.Pd M.Si Kata kunci wisata pantai analisis kesesuaian lahan sistem informasi geografi Pantai Bayem termasuk 10 pantai yang menjadi prioritas pengembangan dalam Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Tulungagung tahun 2010-2029. Objek wisata Pantai Bayem dalam bidang sarana dan prasarana belum dikembangkan secara optimal. Berdasarkan latar belakang di atas perlu dilakukan penelitian terhadap objek wisata Pantai Bayem untuk dapat dirumuskan strategi pengembangan dengan melakukan analisis kesesuaian lahan. Penelitian ini bertujuan untuk 1) Mendeskripsikan potensi geografis objek wisata Pantai Bayem dalam mendukung pengembangan pariwisata di Kabupaten Tulungagung. 2) Melakukan analisis tingkat kesesuaian lahan objek wisata Pantai Bayem di Kabupaten Tulungagung. Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan metode survey. Objek studi penelitian ini adalah objek wisata Pantai Bayem. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi wawancara pengukuran lapangan dan dokumentasi. Dalam penelitian ini menggunakan analisis deskripstif dan analisis kesesuaian lahan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Potensi geografis dalam pengembangan objek wisata Pantai Bayem yang sesuai meliputi kecepatan angin tipe pantai berdasarkan jenis sedimen panjang gisik lebar gisik jenis pasir kemiringan gisik salinitas sumber air jarak sumber mata air penggunaan lahan dan variasi objek. Jenis pasir di Pantai Bayem adalah kuarsa putih yang sangat sesuai dengan objek wisata pantai karena pasir ini terlihat bersih dan nyaman untuk aktivitas wisata pantai. Lebar gisik rata-rata Pantai Bayem adalah 66 18 meter. Lebar gisik yang semakin panjang maka akan semakin banyak pula keaneragaman aktivitas wisata yang ada. Panjang gisik di Pantai Bayem adalah 1 38 km. 2) Indeks kesesuaian lahan wisata kategori S1 atau sesuai yaitu antara 66 67 100 % ketegori S2 atau cukup sesuai yaitu antara 33 33 66 67 % dan kategori N atau tidak sesuai yaitu dibawah 33 33 %. Objek wisata Pantai Bayem memperoleh presentase sebesar 83% dan termasuk dalam kategori S1 atau sesuai. Pantai Bayem dari parameter kondisi fisik dan sosial sudah mendukung menjadi salah satu objek wisata unggulan Kabupaten Tulungagung.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Geografi (GEO) > S1 Pendidikan Geografi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 21 May 2014 04:29
Last Modified: 09 Sep 2014 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/53197

Actions (login required)

View Item View Item