Penerapan model pembelajaran Think Talk Write (TTW) untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar geografi siswa kelas XI IPS 1 SMA Negeri 1 Lawang Kabupaten Malang / Indri Resdiyanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan model pembelajaran Think Talk Write (TTW) untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar geografi siswa kelas XI IPS 1 SMA Negeri 1 Lawang Kabupaten Malang / Indri Resdiyanti

Resdiyanti, Indri (2013) Penerapan model pembelajaran Think Talk Write (TTW) untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar geografi siswa kelas XI IPS 1 SMA Negeri 1 Lawang Kabupaten Malang / Indri Resdiyanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Think Talk Write (TTW) Kemampuan Berpikir Kritis Hasil Belajar Geografi. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) adalah kurikulum operasional yang disusun dan dilaksanakan oleh masing-masing satuan pendidikan. Kompetensi yang harus dimiliki siswa mencakup ranah kognitif efektif dan psikomotorik. Terkait dengan ranah kognitif pembelajaran diharapkan mampu mengembangkan kemampuan berpikir kritis aplikatif evaluasi. Berdasarkan hasil observasi awal kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar siswa kelas XI IPS 1 di SMAN 1 Lawang rendah. Selama proses pembelajaran guru memegang peran yang dominan sehingga guru berfungsi sebagai sumber belajar siswa menjadi kurang mandiri dan cenderung bergantung pada guru untuk mendapatkan materi pelajaran. Selain itu dalam pembelajaran geografi lebih banyak ditekankan pada ranah kognitif tingkat pengetahuan pemahaman dan penerapan. Sedangkan pada ranah analisis sintesis dan evaluasi yang dapat merangsang kemampuan berpikir kritis siswa belum banyak dilaksanakan dalam pembelajaran. Hal ini tampak pada rata-rata nilai tes kemampuan berpikir kritis siswa hanya 58 5 dan rata-rata hasil belajar siswa hanya 62 3 dengan daya serap klasikal 37%. Oleh karena itu diperlukan sebuah tindakan untuk mengatasi permasalahan tersebut. Tujuan penelitian ini adalah meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar siswa dengan menerapkan model pembelajaran Think Talk Write (TTW). Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang terdiri dari 2 siklus. Penelitian ini dilakukan di kelas XI IPS 1 SMAN 1 Lawang pada bulan Maret sampai April 2013. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah penerapan model pembelajaran TTW mampu meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar siswa kelas XI IPS 1 SMA Negeri 1 Lawang pada materi Pelestarian Lingkungan Hidup dalam Kaitannya dengan Pembangunan Berkelanjutan. Hal ini dapat dilihat dari nilai rata-rata tes kemampuan berpikir kritis siswa yang meningkat sebesar 18 6% dari pra siklus ke siklus I dan 21 5% dari siklus I ke siklus II. Sedangkan rata-rata hasil belajar siswa meningkat sebesar 16 4% dari pra siklus ke siklus I dan 17 2% dari siklus I ke siklus II dengan daya serap klasikal 86 7%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut disarankan kepada para guru geografi untuk mencoba menerapkan model TTW sebagai alternatif dalam memecahkan masalah yang terjadi di dalam kelas karena model ini dapat meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi melalui permasalahan nyata yang ada di sekitar siswa. Kepada peneliti selanjutnya agar melakukan penelitian dengan menerapkan model pembelajaran TTW untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar pada materi pembelajaran lain.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Geografi (GEO) > S1 Pendidikan Geografi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 28 Jun 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/53102

Actions (login required)

View Item View Item