Prayogi, Pio (2012) Penerapan modal pembelajaran kooperatif Student Teams Achievement (STAD) dalam upaya meningkatkan aktifitas belajar IPS-Geografi siswa kelas VII-A SMPN 2 Bangorejo Kabupaten Banyuwangi / Pio Prayogi <BR>. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata kunci Model pembelajaran kooperatif STAD aktivitas belajar. Hasil observasi awal yang dilakukan pada bulan November 2011 di kelas VII-A SMPN 2 Bangorejo Kabupaten Banyuwangi diketahui bahwa 17 (47%) siswa kurang terlibat secara aktif dalam pembelajaran IPS-Geografi di dalam kelas. Hal tersebut diukur berdasarkan hasil pengamatan menggunakan lembar observasi yang berpedoman pada indikator keaktifan belajar siswa. Hasil wawancara ditemukan penyebab kurang aktifnya siswa dalam kegiatan pembelajaran diantaranya pada saat kegiatan diskusi kelas siswa merasa tanggung jawab hanya berlaku pada kelompok bukan dari individu serta dalam pembentukan kelompok belajar guru tidak memperhatikan karakteristik siswa. Untuk mengatasi permasalahan tersebut maka perlu diterapkan model pembelajaran yang dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa yaitu dengan penerapan model pembelajaran kooperatif Student Teams Achievement Division (STAD). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan aktivitas belajar siswa kelas VII-A SMPN 2 Bangorejo Kabupaten Banyuwangi. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan dalam 2 siklus setiap siklus terdiri atas 4 tahapan yaitu perencanaan tindakan pelaksanaan tindakan observasi dan refleksi. Subjek penelitian ini yaitu siswa kelas VII-A SMPN 2 Bangorejo yang berjumlah 36 siswa. Data yang diperoleh dalam penelitian ini adalah keaktifan belajar siswa serta data pendukung berupa catatan lapangan dan hasil wawancara. Keaktifan belajar siswa diukur berdasarkan peningkatan persentase keaktifan belajar siswa setiap siklus yang kemudian hasilnya dibandingkan antara siklus I dan siklus II. Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu lembar observasi keaktifan belajar siswa catatan lapangan wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif STAD dapat meningkatkan aktivitas belajar IPSGeografi siswa kelas VII-A SMPN 2 Bangorejo Kabupaten Banyuwangi. Peningkatan keaktifan belajar siswa ditunjukkan dengan peningkatan persentase keaktifan belajar siswa dari 63 89% pada siklus I menjadi 75% pada siklus II terjadi peningkatan sebesar 11 11% dari siklus I ke siklus II. Saran dalam penelitian ini antara lain 1) perlu adanya pengelolaan waktu yang lebih baik terutama pada saat kegiatan diskusi kelas berlangsung 2) pada kegiatan presentasi disarankan memerintahkan siswa untuk memfotocopy hasil diskusi kelompoknya supaya siswa yang menjadi audiens lebih memahami hasil diskusi kelompok yang dijelaskan oleh kelompok penyaji 3) Sebaiknya setiap siswa dianjurkan mempelajari artikel atau literature lain sesuai dengan materi yang dibahas sebelum penerapan model pembelajaran kooperatif STAD.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Geografi (GEO) > S1 Pendidikan Geografi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 10 Oct 2012 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2012 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/53036 |
Actions (login required)
View Item |