Validasi soal ulangan akhir semester (UAS) mata pelajaran geografi semester 2 kelas X di SMA Negeri Kepanjen Kabupaten Malang tahun ajaran 2007/2008 / Dini Kurniawati - Repositori Universitas Negeri Malang

Validasi soal ulangan akhir semester (UAS) mata pelajaran geografi semester 2 kelas X di SMA Negeri Kepanjen Kabupaten Malang tahun ajaran 2007/2008 / Dini Kurniawati

Kurniawati, Dini (2009) Validasi soal ulangan akhir semester (UAS) mata pelajaran geografi semester 2 kelas X di SMA Negeri Kepanjen Kabupaten Malang tahun ajaran 2007/2008 / Dini Kurniawati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Kurniawati Dini. 2008. Validasi Soal Ulangan Akhir Semester (UAS) Mata Pelajaran Geografi Semester 2 Kelas X di SMA Negeri Kepanjen Kabupaten Malang Tahun Ajaran 2007/2008. Skripsi Jurusan Geografi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof. Dr. Edy Purwanto M.Pd (II) Drs. Yusuf Suharto. Kata kunci validasi soal reliabilitas analisis opsi. Evaluasi pembelajaran yang dilakukan sekolah pada akhir semester atau yang sering disebut ujian akhir semester (UAS) mengambil soal yang dibuat oleh guru sendiri. Salah satu syarat soal dikatakan baik adalah soal tersebut telah diujicoba dan dianalisis tetapi berdasar wawancara pada guru geografi kelas X SMA Negeri Kepanjen Kabupaten Malang Tahun Ajaran 2007/2008 ini belum pernah diujicoba dan dianalisis sehingga belum diketahui validitasnya. Dari wawancara pula guru mengungkapkan ada beberapa item soal yang mengambil dari LKS dan buku paket yang digunakan guru dalam membelajarkan siswanya tanpa diketahui soal tersebut terlalu mudah atau sukar memiliki validitas item yang baik atau tidak daya beda yang baik atau tidak dan apakah distraktor-distraktornya mampu mengecoh siswa atau tidak. Guru juga mengungkapkan bahwa dengan KKM (ketuntasan individu) yang ditetapkan sekolah di Kelas X yaitu 75 dan persentase ketuntasan (ketuntasan kelas) sebanyak 85%. Tetapi dengan soal UAS Geografi ini dapat terpenuhi oleh 25%nya saja. Padahal pada ulangan harian yang biasanya diadakan guru sendiri KKM dapat terpenuhi dan persentase ketuntasannya dapat mencapai 97%. Hal ini berarti jauh di bawah persentase ketuntasan yang ditetapkan guru yang menunjukkan bahwa soal UAS Geografi belum bisa menjalankan fungsinya sebagai alat ukur sehingga perlu diadakan analisis soal (validasi soal) UAS Geografi. Berdasar pada penelitian sebelumnya juga yaitu Effendi dan Susilowati yang menyatakan bahwa soal buatan guru sebagian besar memiliki validitas item yang jelek proporsi tingkat kesukaran yang tidak seimbang dan daya beda item yang rata-rata jelek. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui validitas soal termasuk di dalamnya validitas kurikuler dan validitas item. Tujuan selanjutnya adalah untuk mengetahui tingkat kesukaran (TK) daya beda (DB) reliabilitas soal dan untuk mengetahui kekuatan masing-masing opsi dalam soal (analisis opsi) khusus untuk mata pelajaran geografi. Penelitian ini menggunakan dua analisis yaitu deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Sumber datanya diambil dari SMA Negeri Kepanjen Kabupaten Malang. Data yang digunakan adalah soal dan skor jawaban siswa UAS geografi semester 2 kelas X SMA Negeri Kepanjen tahun ajaran 2007/2008. Sedangkan sampel skor jawaban diambil secara simple random sampling karena sekolah tidak menerapkan kelas unggulan. Dari 9 kelas diambil random diperoleh 2 kelas yaitu skor jawaban siswa kelas X.2 dan X.4 semester 2 SMA Negeri Kepanjen tahun ajaran 2007/2008. Hasil penelitian menunjukkan soal UAS geografi ini memiliki validitas kurikuler yang baik dan validitas item yang jelek. ii Proporsi distribusi tingkat kesukaran soal geografi adalah jelek sedangkan daya beda soal adalah cukup baik. Soal UAS Geografi ini memiliki hasil reliabilitas yang tinggi yaitu dengan hasil perhitungan 0 7423 baik untuk taraf kepercayaan 0 05 maupun 0 01. Pada analisis opsi diperoleh hasil yaitu sebagian besar soal memiliki distraktor yang jelek artinya dari 4 distraktor yang disiapkan ada rata-rata 3 distraktor yang tidak berfungsi sama sekali dalam mengecoh siswa. Dari hasil penelitian ini disarankan agar guru melakukan telaah soal terlebih dahulu sebelum soal diujikan agar dipenuhinya standar soal yang valid atau bisa juga dalam pembuatan soal mengambil soal yang sudah tervalidasi. Bagi kepala sekolah disarankan untuk lebih memperhatikan guru dalam melakukan validasi soal ujian baik harian dan semester. Bagi peneliti lebih lanjut hendaknya hasil penelitian ini dapat dipakai sebagai bahan pertimbangan rujukan dan perbandingan untuk melakukan penelitian lebih lanjut dengan masalah yang serupa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Geografi (GEO) > S1 Pendidikan Geografi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 23 Mar 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/52734

Actions (login required)

View Item View Item