Potensi kesesuaian lahan untuk pemukiman di desa Winong Kecamatan Kedungwaru Kabupaten Tulungagung / Kurniadi Jatmiko - Repositori Universitas Negeri Malang

Potensi kesesuaian lahan untuk pemukiman di desa Winong Kecamatan Kedungwaru Kabupaten Tulungagung / Kurniadi Jatmiko

Jatmiko, Kurniadi (2009) Potensi kesesuaian lahan untuk pemukiman di desa Winong Kecamatan Kedungwaru Kabupaten Tulungagung / Kurniadi Jatmiko. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Jatmiko Kurniadi. 2008. Potensi Kesesuaian Lahan untuk Pemukiman di Desa Winong Kecamatan Kedungwaru Kabupaten Tulungagung. Skripsi Jurusan Pendidikan Geografi FMIPA Universitas Negeri Malang Pembimbing (1) Drs. Sudarno Herlambang . M.Si (2) Drs. Dwiyono Hari Utomo M.Pd M.Si Kata Kunci Kesesuaian Lahan Pemukiman Desa Winong Kecamatan Kedungwaru Kabupaten Tulungagung yang mempunyai topografi datar dengan kemiringan lereng 0-3% dengan adanya alih fungsi lahan dari pertanian ke non pertanian khususnya pemukiman kurang optimal yaitu terjadinya genangan atau banjir. Kondisi tersebut perlu adanya usaha mengetahui potensi kesesuaian lahan khususnya untuk pemukiman. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik lahan di Desa Winong. Tujuan lain penelitian ini adalah mengetahui potensi kesesuaian lahan untuk pemukiman di Desa Winong. Penelitian ini menggunakan satuan lahan. Satuan lahan yang digunakan adalah tiga satuan lahan yang merupakan hasil dari tumpang susun (Overlay) yaitu Peta Jenis Tanah Peta Kemiringan Lereng dan Peta Penggunaan Lahan yang dijadikan sebagai acuan dalam pengambilan sampel penelitian. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan cara observasi di lapangan dokumentasi uji laboratorium dan pengukuran di lapangan. Analisis data penelitian ini menggunakan metode pengharkatan (Scoring) yaitu menjumlahkan seluruh harkat yang ada pada kriteria potensi kesesuaian lahan pemukiman Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik lahan di desa Winong Kecamatan Kedungwaru Kabupaten Tulungagung memiliki karakteristik lahan yang berbeda. Pada satuan lahan A termasuk dalam kelas potensi kesesuaian lahan tidak sesuai saat ini satuan lahan B termasuk dalam kelas potensi kesesuaian lahan cukup sesuai sedangkan satuan lahan C diketahui termasuk dalam kelas potensi kesesuaian lahan sesuai marginal atau agak sesuai untuk pemukiman.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Geografi (GEO) > S1 Pendidikan Geografi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 16 Jan 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/52731

Actions (login required)

View Item View Item