Karakteristik nelayan pasca tsunami di Desa Teupin Kuyuen Kecamatan Seunuddon Kabupaten Aceh Utara Propinsi Nanggroe Aceh Darussalam / Maulidariah - Repositori Universitas Negeri Malang

Karakteristik nelayan pasca tsunami di Desa Teupin Kuyuen Kecamatan Seunuddon Kabupaten Aceh Utara Propinsi Nanggroe Aceh Darussalam / Maulidariah

Maulidariah (2009) Karakteristik nelayan pasca tsunami di Desa Teupin Kuyuen Kecamatan Seunuddon Kabupaten Aceh Utara Propinsi Nanggroe Aceh Darussalam / Maulidariah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Bencana gempa dan tsunami telah menghancurkan sebagian besar sendi-sendi perekonomian perumahan dan infrastruktur di Desa Teupin Kuyuen. Kerusakan yang ada berdampak pada perubahan kondisi sosial dan ekonomi masyarakat yang mayoritas bermatapencaharian sebagai nelayan. Ratusan Boat dan ratusan hektar tambak nelayan rusak. Kerusakan yang terjadi dan banyaknya organisasi yang membantu pembangunan desa berdampak pada karakteristik nelayan di Desa Teupin Kuyuen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik nelayan menurut jenis kelamin menurut status perkawinan menurut jumlah beban tanggungan keluarga menurut pendapatan menurut pendidikan menurut keikutsertaan nelayan dalam kegiatan sosial menurut jenis kapal yang digunakan dan menurut luas tambak yang dikelola oleh nelayan pasca tsunami. Metode yang digunakan dalam membahas karakteristik nelayan pasca tsunami di Desa Teupin Kuyuen adalah deskriptif. Dalam penelitian ini teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah observasi wawancara dan dokumentasi. Analisis dalam penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif. Data yang telah terkumpul ditabulasikan untuk mencari besarnya frekuensi jawaban yang akan dituangkan dalam bentuk tabel dan dianalisis secara persentase Hasil penelitian menunjukkan bahwa pekerjaan sebagai nelayan lebih banyak dilakukan oleh kaum laki-laki dengan status sudah kawin. Mayoritas responden memiliki tanggungan keluarga sebanyak 3-4 orang. Sebagian besar nelayan memiliki pendapatan Rp 1.500.00-Rp.2.500.000. Karakteristik nelayan menurut pendidikan di Desa Teupin Kuyuen menunjukkan bahwa umumnya nelayan memiliki tingkat pendidikan hanya tamatan SD. Nelayan Desa Teupin Kuyuen senantiasa ikut dalam kegiatan sosial kemasyarakatan keagamaan serta perkumpulan yang ada di masyarakat. Pasca tsunami nelayan sudah banyak menggunakan kapal motor untuk melaut yang merupakan bantuan dari NGO dan kebanyakan dari nelayan tambak mengelola tambak lebih dari 1 hektar. Berdasarkan hasil penelitian ada beberapa saran yang peneliti utarakan yaitu (1) Perlu rancangan pendidikan keluarga berencana yang didisain khusus untuk keluarga nelayan. (2) Diharapkan nelayan mampu memanfaatkan pendapatan dan segala bantuan dari berbagai pihak dengan sebaik-baiknya. (3) Pendekatan pendidikan untuk masyarakat nelayan perlu mempertimbangkan aspek sosial ekonomi rumah tangga nelayan dengan lebih memfokuskan sasaran target pelayanan pendidikan kepada mayoritas rumah tangga nelayan yang miskin. (4) Pemerintah daerah harus menjalin kerja sama dengan berbagai pihak sehingga diharapkan ada investor yang mau menanamkan modalnya di Desa Teupin Kuyuen.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Geografi (GEO) > S1 Pendidikan Geografi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 11 Jun 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/52708

Actions (login required)

View Item View Item