Implementasi Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Malang / Pendi Setia - Repositori Universitas Negeri Malang

Implementasi Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Malang / Pendi Setia

Setia, Pendi (2019) Implementasi Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Malang / Pendi Setia. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Setia Pendi. 2019. Implementasi Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) dalam Meningkatkan Kualitas Pelayanan Publik di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Malang. Skripsi Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Jurusan Hukum dan Kewarganegaraan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Drs. H. Suparman Adi Winoto SH M.Hum (2) Dr. H. Edi Suhartono SH M.Pd. Kata Kunci Pelayanan Publik Pendaftaran Penduduk Pencatatan Sipil Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) Pertambahan penduduk di Indonesia yang besar dan tidak merata disetiap wilayahnya memicu permasalahan bagi pelaksanaan pembangunan. Pemerintah telah berupaya mengatasi berbagai permasalahan kependudukan salah satunya memanfaatkan media elektronik untuk melakukan pencatatan dan pemutakhiran biodata penduduk dalam administrasi kependudukan di Indonesia yakni membentuk Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK). Tujuannya agar semua masyarakat dapat terdata dan tercatat secara akurat dalam database SIAK dan memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang berguna untuk acuan pemerintah dalam memberikan pelayanan publik ke masyarakat. Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Malang merupakan salah satu dinas yang menerapkan SIAK dalam menyelenggarakan administrasi kependudukan dengan mengacu pada Undang-Undang nomor 32 tahun 2006 tentang administrasi kependudukan. Adanya SIAK ini membantu meningkatkan kualitas pelayanan publik dibidang pendaftaran penduduk dan pencatatan sipil di Kota Malang Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Malang (2) Implementasi Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik di Dispendukcapil Kota Malang (3) Faktor pendukung dan penghambat implementasi SIAK dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik di Dispendukcapil Kota Malang (4) Upaya yang dilakukan untuk mengatasi faktor penghambat dalam implementasi SIAK dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik di Dispendukcapil Kota Malang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Sumber data dalam penelitian ini berupa sumber data primer yakni sekretaris Dispendukcapil Kota Malang Kepala bidang PIAK dan pemanfaatan data Kepala Seksi SIAK Kepala Seksi Identitas Penduduk Tenaga Pendukung Operasional kerja dan masyarakat. Sumber data sekunder berupa profil kependudukan dan dokumentasi Dispendukcapil Kota Malang. Teknik pengumpulan data yaitu observasi wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan teori Miles dan Hubermen yaitu reduksi data penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertama Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Malang berbentuk aplikasi yang mekanisme kerjanya berdasarkan pelayanan online dan sudah terintegrasi langsung antara dispendukcapil dengan Kemendagri. Bentuk awal tampilan aplikasi SIAK yakni terdapat kode login nama pengguna dan kata kunci yang bersifat rahasia. Tampilan halaman utama SIAK terdapat beberapa menu antara lain menu halaman informasi menu pendaftaran penduduk menu pencatatan sipil dan sebagainya. Kedua Implementasi Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) di Dispendukcapil Kota Malang sudah berjalan lancar dan proses pelayanan publik sudah sesuai dengan peraturan yang berlaku sesuai standar pelayanan (SP) dan Standard Operational Procedural (SOP). Proses pelaksanan SIAK bergantung pada kualitas jaringan internetnya. Adapaun bentuk-bentuk pelayanan publik dari implementasi SIAK meliputi pengurusan seluruh dokumen kependudukan dan pencatatan sipil seperti pembuatan Kartu Keluarga (KK) Kartu Tanda Penduduk (KTP-el) dan akta kelahiran. Ketiga Faktor pendukung dan penghambat proses pelayanan dari implementasi SIAK di Dispendukcapil Kota Malang. Berikut ini dipaparkan terlebih dahulu beberapa faktor pendukung tersebut antara lain 1) Adanya dukungan pemerintah Kota Malang 2) Adanya kemitraan kerja 3) Sarana dan prasarana yang memadai. Selain faktor-faktor pendukung tersebut juga terdapat faktor penghambat yang meliputi 1) Keterbatasan sumber daya manusia (SDM) 2) Kurangnya kesadaran Masyarakat terkait Administrasi Kependudukan 3) Jaringan internet bermasalah/ tidak ada konektivitas. Keempat upaya yang sudah dilakukan untuk mengatasi faktor penghambat dalam implementasi SIAK di Dispendukcapil Kota Malang ini antara lain 1) Adanya pengembangan kualitas sumber daya manusia di bidang kepegawaian 2) Sosialisasi berkala pentingnya Administrasi Kependudukan 3) Memperbaiki sistem jaringan internet SIAK. Saran kepada pihak Dispendukcapil Kota Malang lebih ditingkatkan lagi sosialisasinya kepada masyarakat terkait dengan pentingnya administrasi kependudukan secara rinci dan menyeluruh dalam mengurusi kepemilikan dokumen kependudukan dan pencatatan sipil. Selain itu memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait penggunaan Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) untuk pendataan penduduk dan pencatatan sipil.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Hukum dan Kewarganegaraan (HKn) > S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn)
Depositing User: library UM
Date Deposited: 29 Mar 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/52398

Actions (login required)

View Item View Item