Dewi, Fyta Kurnia (2019) Kinerja aparatur pemerintah dalam pelayanan administrasi kependudukan di Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri / Fyta Kurnia Dewi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
i ABSTRAK Dewi Fyta Kurnia. 2018.Kinerja Aparatur Pemerintah Dalam Pelayanan Administrasi Kependudukan di Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri. Skripsi Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Jurusan Hukum dan Kewarganegaraan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. H. Suparman Adi Winoto S.H M.Hum (II) Dr. Hj. Yuniastuti S.H M.Pd Kata Kunci Kinerja Aparatur Pemerintah Pelayanan Administrasi Kependudukan. Abstrak Kinerja merupakan suatu aktifitas yang dilakukan oleh seorang pegawai dalam melaksanakan tugasnya. Kinerja seorang pegawai dapat dilihat dari hasil kerja secara kualitas dan secara kuantitas yang mampu dicapai oleh seseorang pegawai dalam melaksanakan tugasnya. Kinerja seorang pegawai dalam mengurus administrasi kependudukan sangat diperlukan guna membantu terlaksananya suatu pembangunan. Terlaksananya pembangunan nasional tidak akan pernah lepas dari kinerja seorang pegawai dalam mensukseskan pembangunan tersebut.. Oleh karena itu dilakukan penelitian dengan judul Kinerja Aparatur Pemerintah Dalam Pelayanan Administrasi Kependudukan di Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan program kerja pelayanan administrasi kependudukan di Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri mendeskripsikan kinerja aparatur pemerintah dalam pelayanan administrasi kependudukan di Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri dan mendeskripsikan kendala yang ada dalam memberikan pelayanan administrasi kependudukan serta penyelesaian dari kendala dalam pelayanan administrasi kependudukan di Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Lokasi Penelitian ini berada di Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri. Sumber data peneliti yaitu informan peristiwa dokumentasi. Informan tersebut yaitu Ahmad Wito Subagyo (camat) Chusnuddin Anshori (sekretaris kecamatan) Bapak Purwanto (kepala seksi pemerintahan) dan para warga(Bingah Suhadak Miton). Prosedur pengumpulan data dilakukan dengan wawancara pengamatan dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan cara mengumpulkan data mereduksi data menyajikan data serta diakhiri dengan memberikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data dilakukan dengan menggunakan teknik ketekunan pengamatan dan menggunakan teknik trianggulasi. Temuan penelitian ini adalah (1) Di Kecamatan Gurah memiliki 5 program kerja yang utama yaitu program kemsyarakatan program pemerintahan program pelayanan program kesekretariatan serta program ketertiban dan keamanan wilayah (tantip). Program kerja pelayanan administrasi kependudukan di Kecamatan Gurah terdapat 2 jenis pelayanan yang pertama yaitu pelayanan sosial berupa pemberian pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat utamanya untuk lansia dan penyandang difabel namun ada juga pelayanan kesehatan untuk balita dan pengadaan posyandu di pendopo Kecamatan. Program pelayanan yang kedua merupakan pemberian pelayanan pengurusan administrasi kependudukan yang berada di kantor pelayanan Kecamatan Gurah. (2) Kinerja aparatur ii pemerintah dalam pelayanan administrasi kependudukan di Kecamatan Gurah sudah baik hal ini dibuktikan dengan para aparatur pemerintah Kecamatan Gurah sudah berkinerja dengan baik kinerja yang berpedoman pada Standart Operasional Prosedur (SOP) dan sesuai dengan pembagian tugas dan fungsinya serta adanya SK dari pemerintah pusat yang menentukan jabatan pegawai. Aparatur pemerintah Kecamatan Gurah berkinerja yang tinggi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat terutama dalam pelayanan pengurusan administrasi kependudukan. Aparatur pemerintah di Kecamatan Gurah memiliki semangat kinerja yang baik hal tersebut dibuktikan dengan kinerja aparatur yang sudah baik dalam memberikan pelayanan dalam pengurusan administrasi kependukan kepada masyarakat. Ketaatan peraturan berupa setiap aparatur pemerintah Kecamatan Gurah melaksanakan tugas dan fungsinya seperti pelayanan yang diberikan kepada masyarakat sudah sesuai berdasarkan Standart Operasional Prosedur (SOP). Kualifikasi aparatur pemerintah di Kecamatan Gurah sudah bekerja sesuai dengan peran jabatan yang sudah ditetapkan dengan adanya tupoksi. (3) faktor kendala yang terdapat di Kecamatan Gurah berupa sumber daya manusia (SDM) aparatur pemerintah yang berbeda sarana dan prasarana yang kurang memadai untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat. Faktor pendukung kinerja aparatur pemerintah di Kecamatan Gurah berupa pemberian kenaikan tunjangan yang sudah dikemas dalam aplikasi E-Kinerja. (4) solusi untuk menangani hambatan yang terjadi pada pelayanan administrasi kependudukan di Kecamatan gurah Kabupaten Kediri berupa pemberian pembinaan dan pengadaan workshop untuk aparatur pemerintah serta seluruh kepala desa yang berada di wilayah Kecamatan Gurah. Berdasarkan temuan penelitian disarankan (1) pemerintahan Kecamatan Gurah perlu meningkatkan adanya pembinaan dan pelatihan-pelatihan serta workshop yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada di Kecamatan Gurah juga untuk memperbaiki kesalahan-kesalahan yang dilakukan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Hendaknya pembinaan dan pelatihan-pelatihan serta workshop diagendakan secara teratur supaya mutu pelayanan yang diberikan aparatur pemerintah kepada masyarakat itu lebih maksimal dari yang sebelumnya. (2) Camat diharapkan dapat mengusulkan atau mengajukan perekrutan anggota kepada pemerintahan daerah serta menambah jumlah sarana dan prasarana hal tersebut bertujuan untuk menunjang pemberian pelayanan kepada masyarakat agar lebih baik lagi. (3) aparatur pemerintah Kecamatan Gurah diharapkan selalu mengedepankan pelayanan yang baik kepada masyarakat untuk terciptanya mutu atau kualitas pelayanan yang baik.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Hukum dan Kewarganegaraan (HKn) > S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 09 Jan 2019 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2019 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/52383 |
Actions (login required)
View Item |