Upaya pembentukan karakter positif siswa melalui progran morning activity di SMPIT Al Uswah Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan / Iffah Hafizhah - Repositori Universitas Negeri Malang

Upaya pembentukan karakter positif siswa melalui progran morning activity di SMPIT Al Uswah Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan / Iffah Hafizhah

Hafizhah, Iffah (2018) Upaya pembentukan karakter positif siswa melalui progran morning activity di SMPIT Al Uswah Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan / Iffah Hafizhah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Hafizhah Iffah. 2018. Upaya Pembentukan Karakter Positif Siswa melalui Program Morning Activity di SMPIT Al-Uswah Bangil. Skripsi Jurusan Hukum dan Kewarganegaraan Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Siti Awaliyah M.Hum. (II) Drs. Suparman Adi Winoto S.H. M.Hum. Kata Kunci Upaya Pembentukan Karakter Positif Siswa Program Morning Activity. Karakter merupakan istilah yang semakin hari semakin mendapat pengakuan dari masyarakat Indonesia saat ini. Istilah pendidikan karakter masih jarang didefinisikan oleh banyak kalangan. Pendidikan adalah suatu usaha untuk mempengaruhi manusia agar ia bersedia dan mampu mewujudkan apa yang ia pandang sebagai makna eksistensi manusia di dunia ini. Sekolah merupakan salah satu penyalur dalam pembentukan nilai karakter seorang peserta didik. Sekolah merupakan salah satu tempat penyalur karakter para peserta didik. Pendidikan karakter saat ini menjadi topik utama dalam permasalahan yang menyangkut bangsa Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) Program Morning Activity yang ada di SMPIT Al-Uswah Bangil (2) Pelaksanaan pembentukkan karakter positif melalui program morning activity di SMPIT Al Uswah Bangil (3) Nilai-nilai karakter positif yang terkandung dalam Program morning activity di SMPIT Al-Uswah Bangil (4) Kendala dan solusi yang dihadapi oleh pihak sekolah dalam upaya pembentukkan karakter positif melalui program morning activity di SMPIT Al Uswah Bangil. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif-kualitatif. Sumber data penelitian ini menggunakan sumber data dokumen dari sekolah serta sumber data manusia yaitu Waka Kesiswaan SMPIT Al-Uswah Bangil Guru PKn SMPIT Al-Uswah Bangil dan siswa SMPIT Al-Uswah Bangil. Prosedur pengumpulan data antara lain observasi wawancara dan dokumentasi. Data yang diperoleh diolah secara deskriptif dan penelitian dilakukan di SMPIT Al-Uswah Bangil. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) ) Program Morning Activity yang ada di SMPIT Al-Uswah Bangil yaitu sholat dhuha jurnal permainan reading time dan Al-Matsurot. (2) Pelaksanaan pembentukkan karakter positif melalui program morning activity di SMPIT Al Uswah Bangil terbagi atas 4 program yaitu sholat dhuha yang dilaksanakan setiap hari senin-jumat di kelas masing-masing jurnal permainan dilaksanakan di halaman sekolah setiap hari senin-rabu setelah sholat dhuha reading time dilaksanakan setiap hari kamis di halaman sekolah setelah melaksanakan sholat dhuha Al-matsurot dilaksanakan setelah sholat dhuha di halaman sekolah setiap hari jumat. (3) Nilai-nilai karakter positif yang terkandung dalam Program morning activity di SMPIT Al-Uswah Bangil yaitu religius jujur displin gemar membaca dan tanggung jawab. (4) Kendala yang dihadapi oleh pihak sekolah yaitu (a) komitmen guru (b) komitmen petugas OSIS (c) Para Siswa yang tidak Datang Tepat Waktu. Solusi untuk mengatasi kendala yang dihadapi oleh pihak sekolah yaitu (a) memotivasi dan memberikan pendekatan kepada guru (b) upgrading (Perbaikan) kepada petugas OSIS SMPIT Al-Uswah Bangil setiap 1 kali dalam 1 Bulan dan (c) menulis surat cinta kepada sekolah. Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang dapat diberikan antara lain (1) Pihak sekolah membentuk tim pengembangan karakter yang secara khusus mengadakan perencanaan penyusunan program kerja dan setelah itu memantau mengevaluasi program tersebut. Dengan demikian tim pengembangan karakter tersebut lebih efektiv dan terarah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Hukum dan Kewarganegaraan (HKn) > S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn)
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 14 May 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/52302

Actions (login required)

View Item View Item