Dewanty, Anggita Rosalina (2018) Peran Kantin Kejujuran sebagai upaya penanaman nilai-nilai kejujuran siswa di SMK Negeri 1 Jombang / Anggita Rosalina Dewanty. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
i ABSTRAK Dewanty Anggita Rosalina. 2017. Peran Kantin Kejujuran sebagai Upaya Penanaman Nilai-Nilai Kejujuran Siswa di SMK Negeri 1 Jombang. Skripsi Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Jurusan Hukum dan Kewarganegaraan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Margono M.Pd M.Si (II) Dr. Sutoyo SH M.Hum. Kata Kunci Kantin Kejujuran Nilai-Nilai Kejujuran SMK Negeri 1 Jombang Kantin kejujuran adalah sebuah program yang berasal dari lembaga Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam upayanya untuk mengenalkan pendidikan anti korupsi kepada generasi muda kemudian untuk mendukung program tersebut Kementrian Pendidikan Nasional mengadopsinya dan menerapkannya untuk mewujudkan pendidikan karakter di sekolah. Kantin kejujuran ini memuat konsep pendidikan nilai khususnya pendidikan nilai kejujuran yang menekankan pada pembiasaan karakter kejujuran pada peserta didik. Lembaga sekolah dinilai mampu dan tepat dalam mewujudkan hal tersebut. Karena sekolah merupakan lembaga yang menaungi para remaja/peserta didik yang memiliki usia ideal dalam pembentukan karakter individu khususnya adalah penanaman nilai-nilai kejujuran. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk (1) mengetahui latar belakang terbentuknya kantin kejujuran di SMK Negeri 1 Jombang (2) mengetahui pelaksanaan kantin kejujuran sebagai upaya penanaman nilai-nilai kejujuran siswa di SMK Negeri 1 Jombang (3) mengetahui kendala pelaksanaan kantin kejujuran sebagai upaya penanaman nilai-nilai kejujuran siswa di SMK Negeri 1 Jombang dan (4) mengetahui indikasi kejujuran siswa SMK Negeri 1 Jombang dilihat dari segi laporan keuangan kantin kejujuran. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif. Prosedur yang dilakukan untuk mengumpulkan data adalah dengan teknik observasi teknik wawancara dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data berupa instrumen manusia yaitu peneliti sendiri. Kegiatan analisis data dimulai dari reduksi data penyajian data dan menarik kesimpulan. Untuk menjaga keabsahan data dilakukan uji kredibilitas dengan peningkatan ketekunan dalam penelitian dan triangulasi. Pemilihan lokasi SMK Negeri 1 Jombang sebagai tempat penelitian adalah berdasarkan pertimbangan adanya kantin kejujuran di SMK Negeri 1 Jombang yang masih tetap bertahan hingga sekarang dari awal mula berdirinya di tahun 2010. Temuan penelitian dalam penelitian ini menghasilkan empat pembahasan yaitu (1 latar belakang terbentuknya kantin kejujuran di SMK Negeri 1 Jombang ini adalah awalnya merupakan suatu program pemerintah yaitu dari Kementerian Pendidikan Nasional yang bekerjasama dengan KPK dan pengelolaannya sepenuhnya diserahkan kepada pihak sekolah kemudian kantin kejujuran di SMKN 1 Jombang ini merupakan suatu program pengembangan dari programii kewirausahaan (2) pelaksanaan kantin kejujuran sebagai upaya penanaman nilainilai kejujuran siswa di SMK Negeri 1 Jombang ini dikelola oleh satu penanggungjawab dan dinaungi dibawah kesiswaan. (3) kendala pelaksanaan kantin kejujuran sebagai upaya penanaman nilai-nilai kejujuran siswa di SMK Negeri 1 Jombang adalah strategi atau sistem pengelolaan yang kurang maksimal karena hanya ada satu penanggungjawab dan tidak ada struktur organisasi seperti bendahara dan sekretaris yang bisa membantu persaingan harga dengan koperasi sekolah bussinescenter dan kantin sekolah tingkat kejujuran pembeli dan kecurangan yang dilakukan pembeli (4) indikasi kejujuran siswa SMK Negeri 1 Jombang dilihat dari segi laporan keuangan kantin kejujuran yaitu apabila jumlah laporan keuangan menghasilkan laba dan tidak rugi berarti dapat dikatakan kejujuran siswa di SMKN 1 Jombang ini tinggi kemudian apabila sebaliknya jika laporan keungan menunjukkan kerugian berarti indikasi kejujuran siswa di SMKN 1 Jombang rendah dan laporan keuangan kantin kejujuran di SMKN 1 Jombang menurut data laporan keungan yang terakhir diperoleh menunjukkan laba beraarti tingkat kejujuran siswa di SMKN 1 Jombang ini dapat dikatakan tinggi. Saran yang dapat peneliti berikan dalam penelitian ini adalah pihak sekolah harus terus mendukung agar peran kantin kejujuran sebagai upaya penanaman nilai-nilai kejujuran siswa di SMKN 1 Jombang ini tetap ada dan terus berkembang. Motivasi kepada peserta didik juga harus tetap diberikan agar peserta didik terbiasa dan mau bersikap jujur karena jujur itu perlu dibiasakan dan pembiasaan itu hasilnya akan berdampak positif tidak hanya bermanfaat untuk dilingkungan sekolah tapi dilingkungan masyarakat dan dunia kerja nantinya.iii ABSTRACT Dewanty Anggita Rosalina. 2017. The Role of Honesty Cafetaria as an Effort of Cultivating Honesty Values to the Students in SMK Negeri 1 Jombang. Thesis Study Program of Pancasila and Citizenship Education Department of Law and Citizenship Faculty of Social Science State University of Malang. Supervisors (I) Drs.Margono M.Pd M.Si (II) Dr. Sutoyo SH M.Hum. Keywords Honesty Cafetaria Values of Honesty SMK Negeri 1 Jombang The canteen of honesty is a program which comes from the Corruption Eradication Commission (KPK) in efforts to introduce anti-corruption education to the younger generation to support the program of the Ministry of National Education and also to create educational character at school the Ministry of National Education adopted and applied it. The canteen of honesty contains the concept of educational values especially education of honesty value which emphasizes the habituation of the character of honesty to the students. School institutions are considered capable and appropriate in creating the educational character. Because the school is an institution that cope the teenagers / students who have an ideal age in the formation of individual characters especially impose the values of honesty. This research was conducted with some aims (1) to know the background why the canteen of honesty was made in SMK Negeri 1 Jombang (2) to know the implementation of honesty cafetaria as an effort to impose the honesty values of students in SMK Negeri 1 Jombang (3) to know the difficultness of the implementation of honesty cafetaria as an effort to impose the students honesty values in SMK Negeri 1 Jombang and (4) to know the indication of honesty of students of SMK Negeri 1 Jombang by the honesty cafetaria financial report. This research approach descriptive qualitative. The procedure used to collect the data is by observation techniques interview techniques and documentation. Instruments used to collect data in is human instruments namely researchers themselves. Analysis data activities start from data reduction data presentation and draw conclusions. To maintain the validity of the data they do credibility test with increasing the persistence in research and triangulation. The location is in SMK Negeri 1 Jombang as a place of study based on the consideration of a cafetarian honesty in SMK Negeri 1 Jombang which still survive until now from the beginning of the year 2010. The reseach result are create for discussion that is (1) the formation of honesty cafetaria background in SMK Negeri 1 Jombang is a government program early by Ministry of National Education that collaborate with Corruption Eradication Commission (KPK) and the management is thoroughly given to the school then the cafetaria of honesty in SMK Negeri 1 Jombang is the development program of entrepreneurship program (2) implementation of honesty cafetaria as an effort to impose honesty values to the students in SMK Negeri 1 Jombang managed by a guarantor and under the field of students affair (3) the difficultness in implementation of honesty cafetaria as an effort to impose honesty values to the students in SMK Negeri 1 Jombang is the strategy oriv management that not good enough because there is only one guarantor dan there is no organization structure as like treasurer dan secretary that can help the cost rivalry between student cooperation business center and canteen of the school the honesty level of buyer and dishonesty that the buyer do (4) honesty indication of the SMK Negeri 1 Jombang students seen from financial report of the honesty cafetaria is if the amount of financial report getting profit and do not suffer a financial loss it means the honesty of the SMK Negeri 1 Jombang students is in a high level and if the financial report getting lose out it means the honesty indication of SMK Negeri 1 Jombang is in a low level and according to the last financial report of honesty cafetaria is the honesty cafetaria getting a profit it shows that the honesty level of SMK Negeri 1 Jombang students is in a high level. The researches suggestionsfor this research is the school should continue to support for the role of honesty cafetaria as an effort to imposehonest values to the students in SMK Negeri 1 Jombang to keep continue. Motivation to students should be always give to the students so that the students willing to be honest because honestly it needs to be familiarized and habituation because it gives positive impact not only beneficial to the school environment but the environment of the community and the working world leter on.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Hukum dan Kewarganegaraan (HKn) > S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 09 Jan 2018 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2018 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/52233 |
Actions (login required)
View Item |