Purwati, Dwi (2015) Partisipasi politik narapidana di Lembaga Pemsayarakatan Kelas IIB Tulungagung pada Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden 2014 / Dwi Purwati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Purwati Dwi. 2014. Partisipasi Politik Narapidana Di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Tulungagung Pada Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden 2014. Skripsi Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan. Jurusan Hukum dan Kewarganegaraan. Fakultas Ilmu Sosial. Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Drs. Ketut Diara Astawa S.H M.Si (2) Drs. Petir Pudjantoro M.Si. Kata-kata Kunci Partisipasi Politik Narapidana Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden Partisipasi politik merupakan salah satu bagian terpenting dari proses politik di Indonesia Partisipasi politik dapat dilakukan masyarakat dalam semua kegiatan politik di Indonesia salah satunya partisipasi politik pada pemilu legislatif dan pemilu presiden. Pemilu legislatif ini bertujuan untuk memilih anggota legislatif seperti DPR DPD DPRD Prov dan DPRD kab/kota. Sedangkan pemilu presiden bertujuan untuk memilih presiden dan wakil presiden Partisipasi politik dalam pemilihan umum merupakan hak semua warga negara termasuk narapidana walaupun narapidana merupakan warga negara yang sedang menjalani hukuman karena melakukan tindak pidana. Narapidana mengikuti pemilihan umum di Lembaga Pemasyaratan. Penelitian ini secara umum bertujuan untuk mengetahui bagaimana partisipasi politik narapidana di Lembaga Pemasyarakatan kelas II B Tulungagung. Secara khusus penelitian ini ingin meneliti mengenai partisipasi politik para narapidana di Lembaga Pemasyarakatan kelas II B Tulungagung pada pemilu legislatif dan pemilu presiden. Partisipasi narapidana ini dilihat dari keikut sertaan mereka pada tahapan pemilu seperti keikut sertaan pada sosialisasi pemahaman mengenai pemilu diskusi politik keikut sertaan pada pemungutan suara dan penerimaan tehadap calon yang tepilih. Rancangan penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Peneliti mengungkapkan hasil penemuan dengan data-data berupa kata-kata yang digunakan untuk mendiskipsikan hasil temuan. Dalam melakukan pengumpulan data peneliti menggunakan instrumen wawancara dan menggunakan dokumen yang sudah ada di lembaga pemasyarakatan. Analisa data yang digunakanpadapenelitianiniadalahanalisa data di lapangan model Miles dan Huberman. Aktifitas analisa data dilakukan secara terus menerus dan secara interaktif sehingga data tuntas dan menghasilkan data yang jenuh. Yakni aktifitas dalam analisa data ini ada tiga tahap yaitu data reduction data display dan conclusiondraving / verification. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa proses penyelenggaraan pemilu di LAPAS klas II B Tulungagung berjalan lancar. Partisipasi narapidana di Lembaga Pemasyarakatan kelas II B pada pemilu legislatif sangat tinggi sedangkan pada pemilu pesiden terjadi penurunan jumlah narapidana yang mengikuti pemungutan suara. Faktor faktor yang mempengaruhi partisipasi politik adalah komunikasi politik kesadaran politik dan keinginan untuk mendukung calon yang mereka dukung. Peneliti merekomendasikan untuk para pembaca supaya melakukan penelitian lebih lanjut mengenai partisipasi politik narapidana di Lembaga Pemasyarakatan klas II B Tulungagung.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Hukum dan Kewarganegaraan (HKn) > S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 19 May 2015 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2015 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/51908 |
Actions (login required)
View Item |