Pengembangan e-komik sebagai media pembelajaran PKn di SMPN 1 Wlingi Kabupaten Blitar / Wahyu Hindiawati - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan e-komik sebagai media pembelajaran PKn di SMPN 1 Wlingi Kabupaten Blitar / Wahyu Hindiawati

Hindiawati, Wahyu (2014) Pengembangan e-komik sebagai media pembelajaran PKn di SMPN 1 Wlingi Kabupaten Blitar / Wahyu Hindiawati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Hindiawati Wahyu. 2013. Pengembangan E-Komik Sebagai Media Pembelajaran PKn di SMPN 1 Wlingi Kabupaten Blitar. Skripsi Jurusan Hukum dan Kewarganegaraan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dr. H. A. Rosyid Al Atok M.Pd. MH (2) Siti Awaliyah S.Pd. M.Hum Kata Kunci Pengembangan E-Komik Media Pembelajaran PKn E-Komik merupakan suatu cerita bergambar yang terstruktur dengan di lengkapi teks bacaan dimana dalam pemanfaatannya dengan menggunakan komputer.E-komik tidak hanya dijadikan sebagai bacaan hiburan saja.Dalam dunia pendidikan E-komik bisa dikembangkan dalam bentuk media pembelajaran.E-komik bisa dikembangkan pada semua mata pelajaran.Namun pada penelitian ini peneliti lebih menspesifikasikan pengembangkan E-Komik dalam mata pelajaran PKn sesuai dengan bidang keahlian peneliti. Tujuan penelitian dan pengembangan yang dilakukan adalah untuk menghasilkan E-Komik sebagai media pembelajaran tentang makna proklamasi kemerdekaan yang menarik efektif dan efisien dalam matapelajaran PKn di SMPN 1 Wlingi Kabupaten Blitar. Rancangan penelitian ini menggunakan model pengembangan Borg and Gall yang bersifat deskriptif yang terdiri dari kegiatan study pendahuluan dan study pengembangan. Study pendahuluan diawali dengan mencari literatur untuk membuat e-komik. Sedangkan Study pengembangan meliputi produksi e-komik validasi revisi uji coba dan produk akhir.Jenis data dalam pengembangan ini adalah data kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan presentase angket ahli media sebesar 98 75% angket dari ahli materi 87 5% dan dinyatakan valid. Uji coba kepada siswa menghasilkan presentase 87 57 dan dinyatakan valid. Sehingga bisa digunakan dalam kegiatan pembelajaran.Revisi dilakukan berdasarkan hasil angket dan masukan dari ahli dan hasil angket yang presentasenya kurang dari 80%.Berdasarkan dari hasil tersebut dinyatakan e-komik yang dihasilkan valid menarik dan efisien sebagai media pembelajaran untuk siswa SMP kelas VII. Saran untuk pengembangan lebih lanjut adalah melakukan uji coba kembali terhadap E-Komik hasil pengembangan.Hal ini dilakukan untuk mendapatkan E-Komik yang benar-benar berkualitas sebagai media pembelajaran PKn khususnya di SMP.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Hukum dan Kewarganegaraan (HKn) > S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn)
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 09 Jan 2014 04:29
Last Modified: 09 Sep 2014 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/51775

Actions (login required)

View Item View Item