Upaya sekolah untuk meningkatkan hasil ujian nasional sebagai salah satu penentu kelulusan siswa di SMA Negeri 1 Kota Mojokerto / Delvi Nurbawanti Prihatini - Repositori Universitas Negeri Malang

Upaya sekolah untuk meningkatkan hasil ujian nasional sebagai salah satu penentu kelulusan siswa di SMA Negeri 1 Kota Mojokerto / Delvi Nurbawanti Prihatini

Prihatini, Delvi Nurbawanti (2011) Upaya sekolah untuk meningkatkan hasil ujian nasional sebagai salah satu penentu kelulusan siswa di SMA Negeri 1 Kota Mojokerto / Delvi Nurbawanti Prihatini. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci Upaya Peningkatan Hasil Ujian Nasional Pendidikan adalah salah satu upaya yang dilakukan untuk memberantas kebodohan dan kemiskinan. Dengan pendidikan maka para generasi muda akan berkembang menjadi generasi yang maju. Selain itu pendidikan juga mempunyai pengertian yaitu segala usaha yang dilakukan secara sadar dengan tujuan untuk mengubah tingkah laku manusia kea rah yang baik yang diharapkan. SMAN 1 Kota Mojokerto merupakan sekolah yang merupakan sekolah yang terletak di pinggiran kota sekolah ini merupakan sekolah yang semakin diminati. Di sekolah ini sarana dan prasarananya masih dikatakan belum begitu memenuhi tetapi untuk para siswanya mempunyai prestasi yang tidak kalah jauh dengan sekolah favorit lainnya. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui gambaran umum kondisi pendidikan di SMAN 1 kota Mojokerto (2) untuk mengetahui upaya yang dilakukan sekolah dalam meningkatkan hasil UN di SMAN1 Kota Mojokerto (3) untuk mengetahui pihak-pihak yang berperan dalam meningkatkan hasil UNdi SMAN1 Kota Mojokerto (4) untuk mengetahui kendala apa saja yang dihadapi dalam pelaksanaan program untuk meningkatkan hasil UN di SMAN1 Kota Mojokerto (5) untuk mengetahui upaya yang dilakukan dalam mengatasi kendala dalam pelaksanaan program untuk meningkatkan hasil UN. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Lokasi penelitian di SMAN 1 Kota Mojokerto. Sumber data dalam penelitian ini adalah manusia peristiwa dan dokumen profil sekolah. Teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara observasi dan dokumentasi. Prosedur analisis data terdiri dari reduksi data penyajian data dan kesimpulan/verifikasi data. Temuan penelitian menunjukkan bahwa (1) gambaran umum kondisi pendidikan di SMAN 1 Kota Mojokerto tidak begitu ada permasalahan yang cukup signifikan hal ini bisa ditunjukan dengan para guru atau para pengajar di sekolahan ini berasal dari lulusan yang berijasah S1. Selain itu para guru juga mengajar di bidang yang sesuai dengan jurusan yang ditempuh pada saat menimba ilmu dahulu. Sarana dan prasana penunjang kegiatan belajar mengajar di sekolahan ini kurang begitu lengkap karena di sekolahan ini belum memiliki lab bahasa yang memadai lab komputer yang masih banyak ditemukan kerusakan pada beberapa unit komputer sehingga murid menggunakan 1 komputer untuk 2 orang (2) Upaya yang dilakukan pihak sekolah dalam peningkatan hasil Ujian Nasional bermacam-macam baik itu di bidang akademik maupun di bidang non akademik. Untuk di bidang akademik sekolah melakukan pendalaman materi untuk semua mata pelajaran yang di UN-kan pengadaan try out intensive kelas. Selain itu untuk di bidang non akademik sekolah mengadakan acara istighosah dimana istighosah dilakukan sebanyak 2 kali yaitu istighosah kelas yang dilakukan oleh setiap kelas dengan bergilir setiap minggunya dan istighosah bersama yang dilakukan oleh seluruh murid dan yang baru diterapkan di sekolah ini adalah program hypno study dimana dengan adanya kegitan hypno study ini murid-murid bisa mendapatkan pencerahan sehingga murid-murid bisa lebih giat belajar dan lebih tenang dalam menghadapi Ujian Nasional nantinya (3) pihak-pihak yang berperan dalam usaha meningkatkan hasil Ujian Nasional di SMAN 1 Kota Mojokerto adalah Kepala Sekolah guru siswa orang tua dan teman dekat (4) kendala yang dihadapi oleh sekolah dalam pelaksanaan program dalam peningkatan hasil Ujian Nasional adalah masalah pendanaan sekolah masalah partisipasi guru yang kurang maksimal jam pelaksanaan intensive kelas dan sarana prasarana (5) upaya yang dilakukan sekolah dalam mengatasi kendala dalam pelaksanaan program dalam meningkatkan hasil Ujian Nasional itu dengan cara mellakukan penggalangan dana untuk memenuhi sarana prasarana berupaya untuk selalu memberikan sanksi kepada pihak-pihak yang melakukan pelanggaran baik itu pada murid bahkan guru sekalipun. Hal ini dilakukan untuk memberikan jera agar tidak melakukan kesalahan dan bisa melaksanakan program yang ada dengan maksimal. Kemudian untuk para guru harus tetap memberikan pemantapan materi khususnya mata pelajaran yang di UN-kan sehingga murid-murid bisa selalu mengerjar ketinggalan yang mereka hadapi dengan selalu melakukan tanya jawab. Berdasarkan temuan penelitian di atas saran yang diajukan saran-saran (1) kepada Pemerintah agar memberikan kemudahan dalam pembuatan soal UN agar tidak menjadi momok menahun bagi para murid kelas XII (2) kepada para guru sebaiknya selalu memberikan inovatif baru dalam mengajar di kelas (3) kepada peneliti selanjutnya yang tertarik dengan tema penelitian sejenis disarankan agar melakukan penelitian sejenis dengan menggunakan pendekatan lain.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Hukum dan Kewarganegaraan (HKn) > S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn)
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 16 Feb 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/51545

Actions (login required)

View Item View Item