Wardani, Rr. Devvy Kristanti (2010) Tingkat kesadaran berbangsa dan bernegara pada siswa SMP negeri 4 Kota Malang / Rr. Devvy kristanti W. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Wardani Rr. Devvy Kristanti 2009. Kesadaran Berbangsa dan Bernegara siswa SMP Negeri 4 Kota Malang Skripsi Jurusan Hukum dan Kewarganegaraan FIS Universitas Negeri Malang Pembimbing (I) Drs. H. Rosyid Al Atok M.Pd M.H (II) Sutoyo SH M.Hum. Kata kunci Kesadaran Berbangsa Bernegara Negara Indonesia merupakan negara yang majemuk dengan keanekaragaman budaya suku bangsa adat-istiadat bahasa warna kulit dan agama. Keanekaragamn tersebut merupakan suatu perekat untuk mempertahankan persatuan dan kesatuan bangsa. Negara Indonesia memiliki simbol-simbol identitas utama yaitu Pancasila sebagai dasar negara Burung Garuda sebagai lambang negara dengan semboyan Bhinneka Tunggal Ika merah putih sebagai bendera negara Indonesia. Semangat persatuan dan kesatuan yang dijiwai oleh Pancasila adalah nilai normatif yang telah diperjuangkan melalui Nation and Character building oleh pendiri bangsa. Perkembangan kesadaran berbangsa dan bernegara tidak selalu bersifat positif karena dipengaruhi oleh faktor dalam negeri salah satunya seperti dinamika kehidupan warga negara dan dinamika kehidupan bangsa lain di berbagai belahan dunia. Faktor penyebab lainnya yaitu perkembangan dan temuan ilmu pengetahuan teknologi (IPTEK) seringkali temuan IPTEK yang sudah dipelajari itu disalahartikan oleh generasi penerus bangsa sehingga terjadi penyimpangan perilaku. Sebagai genersi penerus cita-cita bangsa para pemuda dituntut untuk selalu loyal kepada bangsa dan selalu mempererat persatuan kesatuan bangsa guna mewujudkan kesadaran berbangsa dan bernegara. Karena itu upaya yang terbaik untuk mensosialisasikan kesadaran berbangsa dan bernegara yaitu dengan melalui pendidikan baik formal maupun informal. Dalam hal ini kesadaran berbangsa dan bernegara dapat dilihat dengan adanya rasa persatuan dan kesatuan di lingkungan sekolah. Dalam upaya meningkatkan kesadaran berbangsa dan bernegara SMP Negeri 4 Kota Malang mempunyai predikat sekolah yang sangat baik dalam hal persatuan dan kesatuannya terbukti dari perhatian siswa terhadap sesama di lingkungan sekolah dan cara belajar siswa yang tidak terpengaruh oleh lingkungan sekitar sehingga penulis tertarik mengadakan penelitian tentang kesadaran berbangsa dan bernegara siswa di SMP Negeri 4 Kota Malang. Adapun permasalahan yang penulis angkat dalam skripsi ini meliputi (1) bagaimana jiwa nasionalisme (2) bagaimana wawasan nusantara (3) bagaimana jiwa patriotisme (4) bagaimana sikap dalam meneruskan cita-cita bangsa dengan penuh rasa tanggung jawab (5) bagaimana sikap menjunjung tinggi politik dan pemerintahan (6) bagaimana sikap menjunjung tinggi HAM (7) bagaimana sikap menjaga ii keseimbangan antara kewajiban dan hak sebagai warga negara (8) bagaimana sikap dalam mengamalkan sila-sila yang terdapat dalam Pancasila (9) bagaimana sikap menjaga dan menghormati Identitas bangsa Indonesia. Sedangkan tujuan yang diharapkan dalam penulisan ini adalah untuk mengetahui seberapa besar tingkat kesadaran berbangsa dan bernegara pada siswa SMP Negeri 4 Kota Malang (persentase). Untuk mencapai tujuan tersebut penulis menggunakan metode proporsional random sampling untuk menentukan tempat penelitian. sedangkan untuk pengumpulan data menggunakan metode kuesioner/angket. Diantara metode tersebut yang dijadikan metode utama adalah metode angket. Sedangkan untuk menganalisa data adalah metode deskriptif kualitatif dengan persentase. Di dalam analisis data menunjukkan adanya tingkat kesadaran yang berbeda antara siswa kelas VII VIII dan IX. Secara keseluruhan menunujukkan bahwa tingkat kesadaran berbangsa siswa SMP Negeri 4 Kota Malang tergolong sangat rendah dan kesadaran berbegara siswa SMP Negeri 4 Kota Malang tergolong tinggi. Agar kesadaran berbangsa dan bernegara siswa SMP Negeri 4 Kota Malang dapat lebih ditingkatkan maka perlu penulis sarankan kepada (1) Guru dalam mensosialisasikan kesadaran berbangsa dan bernegara dengan melelui pelajaran PKn (2) Guru harus memberikan tauladan kepada siswa untuk mewaujdkan kesadaran berbangsa dan bernegara.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Hukum dan Kewarganegaraan (HKn) > S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 25 Mar 2010 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2010 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/51479 |
Actions (login required)
View Item |