Upaya penyelesaian konflik dalam rencana renovasi pasar Tumpang / Yohan Wisnu Brata - Repositori Universitas Negeri Malang

Upaya penyelesaian konflik dalam rencana renovasi pasar Tumpang / Yohan Wisnu Brata

Brata, Yohan Wisnu (2010) Upaya penyelesaian konflik dalam rencana renovasi pasar Tumpang / Yohan Wisnu Brata. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Wisnu Brata.Yohan. Upaya Penyelesaian Konflik Dalam Rencana Renovasi Pasar Tumpang. Skripsi. Jurusan Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Drs. Nur Wahyu Rochmadi M.Pd M.Si (2) Drs. Ketut Diara Astawa S.H. M.Si Kata kunci Upaya penyelesaian konflik renovasi pasar Kegiatan renovasi pasar dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat sesuai yang telah diamanatkan dalam pembukaan UUD 1945. Namun tidak menutup kemungkinan kegiatan tersebut menimbulkan konflik dalam pelaksanaannya yang menyebabkan pelaksanaan renovasi tersebut terhambat atau bahkan gagal. Demikian halnya dalam renovasi pasar Tumpang. Renovasi yang telah direncanakan sejak tahun 1978 tidak bisa dilakukan sampai sekarang karena adanya konflik yang berkepanjangan. Bertolak dari hal tersebut maka dilakukan penelitian tentang Upaya Penyelesaian Konflik Dalam Rencana Renovasi Pasar Tumpang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) penyebab timbulnya konflik dalam rencana renovasi Pasar Tumpang (2) kronologi konflik dalam rencana renovasi Pasar Tumpang (3) pelaku konflik dalam rencana renovasi Pasar Tumpang (4) upaya yang dilakukan untuk menyelesaikan konflik dalam rencana renovasi Pasar Tumpang. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dan jenis penelitian adalah penelitian kualitatif. Kegiatan pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode wawancara pengamatan dan dokumentasi untuk mendukung hasil wawancara dan observasi. Sedangkan analisis data menggunakan model interaktif. Untuk menjaga keabsahan data penelitian dilakukan secara teliti dan cermat pengunaan triangulasi perpanjangan kehadiran dan pembahasan sejawat. Temuan penelitian menunjukkan bahwa (1) penyebab konflik dalam renovasi Pasar Tumpang adalah mengenai pendanaan alih fungsi lahan dan penetapan harga kios baru oleh investor yang dinilai terlalu tinggi (2) kronologi konflik dalam renovasi Pasar Tumpang adalah konflik terjadi sejak rencana awal renovasi yang disebabkan penyalah gunaan kewenangan oleh dinas pasar dan panitia renovasi kemudian melibatkan LSM terkait penggunaan lahan eks kawedanan Tumpang (3) pelaku konflik adalah Peguyuban Pedagang Pasar Tumpang (P3T) UPTD Pasar Tumpang Serikat Pedagang Pasar Tumpang (SP3T) PT. Invico Arinta Dishatama Surabaya Komunitas Masyarakat Bergerak dan Peduli Malang Timur (GERDU MALANG TIMUR). dan (4) upaya penyelesaian yang dilakukan adalah sosialisasi dengan wakil pedagang sisialisasi ke PEMKAB mengenai pengalihan dana sosialisasi langsung terhasap para pedagang. Berdasarkan temuan penelitian tersebut disarankan (1) dinas lebih mengadakan sosialisasi ke pedagang agar aspirasi pedagang terwakili (2) peguyuban pedagang harus lebih mewadahi aspirasi pedagang (3) investor hasrus lebih menimbang kemakmuran dan hasil positif yang dapat dicapai (4) LSM yang ada diharapkan lebih berkembang (5) perlu dilakukan kajian dalam bidang yang lebih luas bukan hanya masalah pasar saja.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Hukum dan Kewarganegaraan (HKn) > S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn)
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 22 Mar 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/51451

Actions (login required)

View Item View Item