Pengembangan model latihan shooting permainan futsal pada peserta kegiatan ekstrakurikuler di SMK Negeri 6 Kota Malang / Dwi Novianto - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan model latihan shooting permainan futsal pada peserta kegiatan ekstrakurikuler di SMK Negeri 6 Kota Malang / Dwi Novianto

Novianto, Dwi (2015) Pengembangan model latihan shooting permainan futsal pada peserta kegiatan ekstrakurikuler di SMK Negeri 6 Kota Malang / Dwi Novianto. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Novianto Dwi. 2015. Pengembangan Bentuk Latihan Shooting Permainan Futsal Pada Peserta Kegiatan Ekstrakurikuler di SMKN 6 Kota Malang. Skripsi Jurusan Ilmu Keolahragaan Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Supriyadi M.Kes (II) I Nengah Sudjana S Pd M.Pd. Kata Kunci Model latihan shooting futsal ekstrakurikuler. Shooting merupakan teknik dasar yang harus dikuasai oleh setiap pemain. Teknik ini merupakan cara untuk menciptakan gol. Ini disebabkan seluruh pemain mempunyai kesempatan untuk menciptakan gol dan memenangkan pertandingan atau permainan. Shooting adalah tendangan keras untuk mengakhiri penyerangan dengan tujuan menghasilkan gol. Berdasarkan hasil observasi awal diketahui bahwa keterampilan shooting futsal di ekstrakurikuler SMK Negeri 6 Malang masih belum maksimal dan banyak kekurangan. Tujuan penelitian dan pengembangan produk ini yaitu untuk menghasilkan sebuah produk buku model latihan shooting untuk siswa peserta kegiatan ekstrakurikuler futsal di SMKN 6 Malang. Instrumen dalam penelitian ini adalah lembar observasi catatan lapangan dan dokumentasi. Salah satu pembinaan siswa di sekolah adalah melalui kegiatan ekstrakurikuler. Kegiatan yang dilakukan atau yang diadakan dalam program ekstrakurikuler didasari atas tujuan kerikulum sekolah. Melalui kegiatan ekstrakurikuler di sekolah siswa maupun siswi dapat mengembangkan bakat minat dan kemampuannya di bidang tertentu. Prosedur penelitian dan pengembangan ini menggunakan model pengembangan Borg and Gall yang diadaptasi menjadi model yang sederhana yaitu (1) Mengumpulkan informasi a) analisis kebutuhan b) kajian pustaka (2) Pembuatan produk awal (3) Revisi produk awal berdasarkan evaluasi para ahli (4) Uji coba kelompok kecil (5) Revisi produk berdasarkan kelompok kecil (6) Uji lapangan (kelompok besar) dan revisi akhir (7) Produk hasil akhir pengembangan. Pengumpulan data untuk para ahli dan siswa menggunakan sebuah angket. Dengan kualifikasi evaluasi 1 orang ahli media 2 orang ahli kepelatihan futsal 10 siswa untuk uji kelompok kecil dan 30 siswa untuk uji lapangan (kelompok besar). Berdasarkan hasil uji coba diperoleh hasil presentase sebagai berikut uji ahli media presentase 84% uji ahli futsal 1 presentase 83 75% uji ahli futsal 2 presentase 82 5% uji kelompok kecil presentase 89 6% dan uji lapangan (kelompok besar) presentase 88 1%.Dari prosedur penelitian dan pengembangan yang telah dilakukan maka diperoleh hasil penelitian dan pengembangan yaitu buku panduan model latihan shooting futsal pada peserta kegiatan ekstrakurikuler di SMKN 6 Malang yang di dalamnya terdapat beberapa macam latihan shooting futsal yaitu (1) Model latihan shooting I Instep Drive (2) Model latihan shooting II Full Volley (3) Model latihan shooting III Half Volley (4) Model latihan shooting IV Side Volley dan (5) Model latihan shooting V Swerving. Produk pengembangan ini memiliki beberapa kelemahan yaitu produk ini masih memerlukan evaluasi dan uji coba pada subjek yang lebih besar atau lebih luas demi pengembangan lebih lanjut model latihan shooting dalam permainan futsal di sarankan perlu adanya tindak lanjut oleh peneliti lain yang sesuai dengan pengembangan ini yaitu mengadakan uji coba lapangan dengan jumlah kelompok yang lebih besar sehingga pengembangan ini dapat terlihat manfaatnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Ilmu Keolahragaan (IK) > S1 Ilmu Keolahragaan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 30 Jun 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/51347

Actions (login required)

View Item View Item