Pengaruh model latihan menggunakan metode praktik distribusi terhadap keterampilan dribble anggota esktrakurikuler bolabasket SMPN 18 Malang / Zena Anfidi Langga - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh model latihan menggunakan metode praktik distribusi terhadap keterampilan dribble anggota esktrakurikuler bolabasket SMPN 18 Malang / Zena Anfidi Langga

Langga, Zena Anfidi (2016) Pengaruh model latihan menggunakan metode praktik distribusi terhadap keterampilan dribble anggota esktrakurikuler bolabasket SMPN 18 Malang / Zena Anfidi Langga. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Langga Zena Anfidi. 2016. Pengaruh Model Latihan Menggunakan Metode Praktik Distribusi Terhadap Keterampilan Dribble Siswa Anggota Ekstrakurikuler Bolabasket SMPN 18 Malang. Skripsi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Supriyadi M.Kes. (II) Febrita Paulina Heynoek S.Pd. M.Pd. Kata Kunci Bolabasket metode praktik distribusi keterampilan dribble. Dribble merupakan teknik dasar yang harus dikuasai dalam bolabasket. Diperlukan latihan yang konsisten untuk mengusai teknik tersebut. Salah satu metode latihan untuk melatih teknik yang efektif adalah metode praktik distribusi. Metode ini bisa diterapkan pada latihan semua teknik termasuk dribble. Dalam permainan bolabasket di SMPN 18 Malang yang telah diobservasi hasilnya disimpulkan bahwa keterampilan dribble siswa SMPN 18 Malang masih didominasi dengan kurang baiknya keterampilan dribble maka perlu diberikan model latihan yang sesuai dengan kebutuhan untuk mengembangkan keterampilan dribble yaitu dengan menambahkan metode praktik distribusi pada latihan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh model latihan menggunakan metode praktik distribusi terhadap keterampilan dribble siswa anggota ekstrakurikuler bolabasket di SMPN 18 Malang. Perlakuan diberikan untuk 18 kali pertemuan selama 6 minggu serta pretest diberikan sebelum perlakuan dan posttest diberikan setelah pertemuan terakhir perlakuan. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian pra-eksperimen model rancangan Pretes dan Posttest Satu Kelompok dengan randomisasi serta satu kelompok eksperimen tanpa kelompok kontrol. Populasi dalam penelitian ini adalah anggota ekstrakurikuler bolabasket SMPN 18 Malang dengan jumlah 27 siswa dan diambil sampel sebanyak 20 siswa dengan teknik pengambilan sampel acak sederhana. Instrumen yang digunakan menggunakan tes dribble bolabasket dari Knox. Data yang terkumpul dianalisis menggunakan analisis uji-t amatan ulang (Paired Sample T Test) menggunakan bantuan SPSS 23. Hasil dari analisis data uji t amatan ulang memperoleh t hitung 5.169 lebih besar dari nilai probabilitas 0.05 berarti kemampuan dribble bolabasket siswa meningkat. Jadi dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara model latihan menggunakan metode praktik distribusi terhadap peningkatan keterampilan dribble siswa anggota ekstrakurikuler bolabasket SMPN 18 Malang. Saran pemanfaatan program latihan metode praktik distribusi ini bisa digunakan dan dimanfaatkan untuk dipakai saat latihan serta menambah variasi latihan pelatih untuk meningkatkan keterampilan dribble saran untuk penelitian selanjutnya diharapkan melalui penelitian lain dapat disajikan sebagai bekal untuk mengkaji lebih dalam serta dikembangkan dalam bentuk penelitian lain dengan variabel bebas yang berbeda atau ditambah dengan variabel kontrol dengan subjek penelitian yang lebih luas.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Kepelatihan Olahraga (PKO) > S1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 29 Aug 2016 04:29
Last Modified: 09 Sep 2016 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/51201

Actions (login required)

View Item View Item