Keantusiasan peserta pelatihan dalam pelaksanaan kegiatan pelatihan sepeda motor di Unit Pelaksana Teknis Pelatihan Kerja Singosari / Sukma Alkhory Widyaring - Repositori Universitas Negeri Malang

Keantusiasan peserta pelatihan dalam pelaksanaan kegiatan pelatihan sepeda motor di Unit Pelaksana Teknis Pelatihan Kerja Singosari / Sukma Alkhory Widyaring

Widyaring, Sukma Alkhory (2014) Keantusiasan peserta pelatihan dalam pelaksanaan kegiatan pelatihan sepeda motor di Unit Pelaksana Teknis Pelatihan Kerja Singosari / Sukma Alkhory Widyaring. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Widyaring Sukma Alkhory. 2014. Keantusiasan Peserta Pelatihan dalam Pelaksanaan Kegiatan Pelatihan Sepeda Motor di Unit Pelaksana Teknis Pelatihan Kerja (UPT-PK) Singosari Malang. Skripsi. Jurusan Pendidikan Luar Sekolah. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dr. M. Ishaq M.Pd. (2) Drs. Lasi Purwito MS Kata Kunci antusias peserta pelatihan proses pelaksanaan pelatihan. Keantusiasan peserta dalam pelaksanaan pelatihan adalah salah satu yang menentukan keberhasilan mengikuti pelatihan. Keantusiasan peserta dalam proses pelaksanaan pelatihan terlihat dari peserta yang jarang masuk datang tidak tepat waktu dan jarang bertanya. Berdasarkan hal tersebut fokus penelitian ini adalah tentang keantusiasan peserta dalam mengikuti pelatihan sepeda motor di UPT PK Singosari. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) pengelolaan pelatihan sepeda motor (2) bentuk keantusiasan peserta mengikuti pelatihan sepeda motor dan (3) faktor yang mempengaruhi keantusiasan peserta mengikuti pelatihan sepeda motor. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Metode pengumpulan data adalah teknik wawancara observasi dan studi dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu dua tahap menyajikan dan mendeskripsikan serta dua tahap pencatatan dan pengolahan data. Temuan penelitian ini meliputi (1) pengelolaan pelatihan sepeda motor yaitu adanya peserta materi narasumber/pelatih metode sarana dan prasarana bentuk kegiatan biaya waktu dan tempat serta evaluasi (2) bentuk antusias peserta mengikuti pelatihan sepeda motor (a) awal pembelajaran melakukan apel pagi membersihkan halaman depan bengkel mempersiapkan alat praktik dan mengikuti apel untuk mendengarkan informasi masalah pelatihan (b) bentuk antusias pada saat pelaksanaan pembelajaran yaitu mengikuti kelas teori kelas praktik mendengarkan saat instruktur menjelaskan materi bertanya kepada intruktur jika ada yang tidak bisa diskusi dengan teman yang sudah mengerti lebih banyak soal sepeda motor dan diskusi dengan asisten instruktur dan (c) bentuk antusias peserta pada saat akhir proses pembelajaran dengan menata kembali alat praktik yang sudah digunakan membersihkan ruangan bengkel mengecek kembali kunci-kunci yang berserakan menata kembali kunci pada tempatnya melakukan apel menutup pintu bengkel dan pulang dan (3) faktor yang mempengaruhi antusias peserta mengikuti pelatihan (a) faktor instrinsik kategorinya dapat dilihat dari pengalaman peserta tentang pelatihan pendidikan dan minat peserta sendiri (b) faktor ekstrinsik dilihat dari lingkungan tempat tinggal dari lembaga UPT PK Singosari dan dari teman (c) motivasi peserta ingin tahu lebih banyak tentang sepeda motor fasilitas UPT PK Singosari lebih lengkap daripada UPT dekat rumah salah satu peserta UPT PK Singosari jaraknya dekat dari rumah dan ingin menambah pengalaman dan (d) alasan peserta kurang antusias mengikuti pelatihan sepeda motor yaitu banyaknya peserta didik dengan dua instruktur ketika praktik tidak langsung mendapatkan arahan harus menunggu instruktur lewat terlebih dahulu banyak jam kosongnya merasa bosan saat instruktur menjelaskan materi dan ketika praktik sering tidak diperhatikan karena banyaknya kelompok. 12288 12288 12288 12288 Berdasarkan hasil temuan penelitian maka dikemukakan beberapa saran yaitu (1) instruktur UPT PK Singosari hendaknya menekankan sistem pembelajaran yang mudah diterima peserta. Instruktur bisa memberikan alternatif metode yang digunakan dalam melatih dengan jumlah peserta pelatihan yang banyak sehingga peserta bisa mendapatkan materi sesuai dengan kebutuhan (2) lembaga UPT PK Singosari hendaknya meningkatkan pengelolaan pelatihan khususnya fasilitas yang lengkap demi menunjang kenyamanan dalam pembelajaran selama mengikuti pelatihan (fasilitas tersebut mulai dari cara kerja instruktur up grade mesin kelengkapan mesin kenyamanan ruangan dan melakukan evaluasi khususnya sistem yang digunakan dalam pelatihan) dan (3) peserta pelatihan di UPT PK Singosari hendaknya meningkatkan lagi kedisiplinannya mengikuti pelatihan dengan sungguh-sungguh dan mencari informasi lebih banyak yang terkait dengan pelatihan yang diikuti.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Pendidikan Luar Sekolah (PLS) > S1 Pendidikan Luar Sekolah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 12 Jun 2014 04:29
Last Modified: 09 Sep 2014 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/5042

Actions (login required)

View Item View Item