Peningkatan keterampilan smash bola voli bagi siswa peserta ekstrakurikuler di SMAN 1 Kademangan Blitar menggunakan variasi latihan / Yudha Pradana - Repositori Universitas Negeri Malang

Peningkatan keterampilan smash bola voli bagi siswa peserta ekstrakurikuler di SMAN 1 Kademangan Blitar menggunakan variasi latihan / Yudha Pradana

Pradana, Yudha (2017) Peningkatan keterampilan smash bola voli bagi siswa peserta ekstrakurikuler di SMAN 1 Kademangan Blitar menggunakan variasi latihan / Yudha Pradana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Pradana Yudha. 2016. Peningkatan Keterampilan Smash Bolavoli Bagi Siswa Peserta Ekstrakurikuler Di SMAN 1 Kademangan Blitar Menggunakan Modifikasi Media Pembelajaran . Skripsi Jurusan Pendidikan Jasmani dan Kesehatan Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof. Dr. M.E. Winarno M.Pd (II) Dra. Sri Purnami M.Pd. Kata Kunci modifikasi media pembelajaran smash bolavoli. Permainan Bolavoli adalah suatu permainan yang dimainkan oleh dua tim dalam satu lapangan di mana setiap tim terdiri dari enam orang dan terpisah oleh net. Salah satu keterampilan teknik dasar yang sering digunakan pada saat penyerangan dalam permainan bolavoli adalah smash. Dalam permainan bolavoli smash merupakan bagian dalam bolavoli. Dari hasil observasi awal didapatkan persentase tingkat kesalahan pemain pada keterampilan servive sebesar 22 67% keterampilan passing bawah sebesar 24% keterampilan block sebesar 28 67% dan keterampilan smash sebesar 73 33%. Data tersebut menunjukkan bahwa siswa masih melakukan banyak kesalahan. Oleh karena itu diperlukan suatu alternatif pemecahan salah satunya dengan menggunakan modifikasi media pembelajaran di dalam latihan keterampilan smash permainan bolavoli. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan smash permainan bolavoli dalam latihan pada siswa peserta ekstrakurikuler di SMAN 1 Kademangan Blitar menggunakan modifikasi media pembelajaran. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan pendekatan deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif Penelitian tindakan kelas ini dilakukan dengan menggunakan dua siklus dan setiap siklus terdiri dari 4 tahap yaitu (1) perencanaan (2) pelaksanaan (3) pengamatan (observasi) dan (4) refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah 15 siswa ekstrakurikuler SMAN 1 Kademangan Blitar. Hasil dari penelitian menunjukkan terjadi peningkatan keterampilan pemain dalam melakukan smash setelah dilakukan latihan dengan menggunakan modifikasi media pembelajaran. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus yaitu tiga minggu dengan delapan pertemuan di siklus 1 dan dua minggu dengan 4 pertemuan di siklus 2. Tingkat keberhasilan pemain pada siklus 1 pertemuan 1 sampai pertemuan 3 pada minggu pertama Pertemuan 4 sampai pertemuan 6 pada minggu kedua pertemuan 7 sampai pertemuan 1 siklus 2 pada minggu ketiga yaitu dari awalan di minggu pertama78 67% 73 33% di minggu kedua dan 77 33 di minggu ketiga. Tolakan di minggu pertama 74 67% 73 33 di minggu kedua dan 76% di minggu ketiga. Meloncat di minggu pertama 58 67% 72% di minggu kedua dan 74 67% di minggu ketiga. Perkenaan bola di minggu pertama 64% 73 33% di minggu kedua dan 69 33% di minggu ketiga. Mendarat di minggu pertama 68% 69 33% di minggu kedua dan 74 67% minggu ketiga. Pada siklus 2 jumlah persentase gerakan yang benar yaitu mulai pertemuan 2 sampai pertemuan 4 mengalami peningkatan. Tingkat keberhasilan mulai dari awalan di minggu pertama 74 67% tolakan 74 67% meloncat 74 67% perkenaan bola 74 67% dan mendarat 80% Kesimpulan adalah dengan penggunaan modifikasi media pembelajaran dalam latihan dapat meningkatkan keterampilan smash siswa SMAN 1 Kademangan Blitar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (PJK) > S1 Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
Depositing User: library UM
Date Deposited: 24 Jul 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/50385

Actions (login required)

View Item View Item