Subagio, Ergyan (2017) Pengembangan model latihan teknik dasar smash permainan bolavoli dengan menggunakan alat bantu bola gantung untuk pseserta ekstrakurikuler di SMK Negeri 12 Kota Malang / Ergyan Subagio. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Subagio Ergyan. 2016. Pengembangan Model Latihan Teknik Dasar Smash Permainan Bolavoli dengan Menggunakan Alat Bantu Bola Gantung Untuk Peserta Ekstrakurikuler di SMK Negeri 12 Kota Malang. Skripsi Jurusan Pendidikan Jasmani dan Kesehatan Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Agus Tomi M.Pd (II) Drs. Sri Purnami M.Pd. Kata Kunci pengembangan model latihan smash bolavoli Teknik smash merupakan bentuk serangan yang paling banyak dipergunakan untuk memperoleh angka oleh suatu tim. Teknik dasar smash harus dikuasai dalam permainan bolavoli. Dari hasil observasi dengan penyebaran angket kepada siswa anggota ekstrakurikuler permainan bolavoli di SMK Negeri 12 Kota Malang yang terdiri dari 19 siswa didapatkan bahwa 21 05% siswa sudah menguasai teknik dasar smash 47 37% siswa kurang menguasai teknik smash dan 31 58% siswa belum menguasai teknik smash serta perlu adanya variasi baru dalam melakukan latihan teknik dasar smash. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sebuah produk yaitu model latihan teknik dasar smash permainan bolavoli dengan menggunakan alat bantu bola gantung yang dikemas dalam bentuk buku saku pada kegiatan ektrakurikuler di SMK Negeri 12 Kota Malang. Penelitian ini menggunakan model penelitian dan pengembangan dari Borg and Gall (1983 775). Dari 10 langkah pengembangan yang dikemukakan oleh Borg and Gall tersebut peneliti ini hanya menggunakan 7 langkah diantaranya adalah (1) analisis kebutuhan (2) membuat produk awal yaitu pembuatan buku saku yang memuat model latihan teknik dasar smash bolavoli dengan alat bantu bola gantung sebanyak 7 model latihan (3) evaluasi ahli (ahli bolavoli dan ahli media) (4) Uji coba kelompok kecil dengan jumlah sample 10 siswa (5) Revisi produk awal (6) uji coba kelompok besar jumlah sample 30 siswa (7) revisi produk akhir. Dari justifikasi kepelatihan permainan bolavoli didapatkan skor 102 dari skor maksimal 132 dengan persentase 77 3% (Cukup Vaid) dan justifikasi ahli media didapatkan skor 60 dari skor maksimal 72 dengan persentase 83 3% (Cukup Valid). Dari hasil ujicoba kelompok kecil didapatkan skor 859 dari skor maksimal 1120 dengan presentase 76 7% (Cukup Valid) dan uji coba kelompok besar sebesar didapatkan skor 2649 dari skor maksimal 3360 dengan presentase 78 8% (Cukup Valid). Dari hasil yang dipaparkan dapat disimpulkan bahwa media buku saku model latihan teknik dasar smash dengan alat bantu bola gantung cukup valid digunakan untuk latihan teknik dasar smash permainan bolavoli pada kegiatan ekstrakurikuler di SMK Negeri 12 Kota Malang.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (PJK) > S1 Pendidikan Jasmani dan Kesehatan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 25 Jan 2017 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2017 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/50336 |
Actions (login required)
View Item |