Meningkatkan keterampilan teknik pukulan forehand lob dengan menggunakan variasi latihan bagi peserta ekstrakurikuler bulutangkis di SMA Negeri 2 Blitar / Bagus Risang Permadi - Repositori Universitas Negeri Malang

Meningkatkan keterampilan teknik pukulan forehand lob dengan menggunakan variasi latihan bagi peserta ekstrakurikuler bulutangkis di SMA Negeri 2 Blitar / Bagus Risang Permadi

Permadi, Bagus Risang (2017) Meningkatkan keterampilan teknik pukulan forehand lob dengan menggunakan variasi latihan bagi peserta ekstrakurikuler bulutangkis di SMA Negeri 2 Blitar / Bagus Risang Permadi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Risang Permadi Bagus. 2016. Meningkatkan Keterampilan Teknik Pukulan Forehand Lob dengan Menggunakan Variasi Latihan Bagi Peserta Ekstrakurikuler Bulutangkis Di SMA Negeri 2 Blitar. Skripsi Jurusan Pendidikan Jasmani dan Kesehatan Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Malang. Pembimbing I (I) Dra. Sri Purnami M.Pd. (II) Drs. Tatok Sugiarto S.Pd. M.Pd. Kata Kunci pukulan forehand lob bulutangkis variasi latihan ekstrakurikuler. Untuk mencapai keterampilan teknik pukulan forehand lob yang bagus harus ada solusi atau sejenis jalan keluar untuk mengatasi masalah ini. Sehingga mengacu pada latar belakang di atas maka penelitian bertujuan untuk meningkatkan keterampilan teknik pukulan forehand lob dengan menggunakan variasi latihan. Penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Olahraga (PTO) dengan pendekatan deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Penelitian ini dilakukan melalui dua siklus dengan tiap siklus terdiri dari 4 tahap yaitu (1) perencanaan (2) pelaksanaan (3) pengamatan (observasi) dan (4) refleksi. Dalam proses penelitian peneliti berkolaborasi dengan pelatih untuk menyusun program latihan selama dua siklus dengan teknik pengumpulan data berupa observasi atau pengamatan. Sesuai program latihan yang telah disusun latihan dilakukan sebanyak 6 kali pertemuan pada tiap siklus dengan melibatkan jumlah peserta latihan yaitu 12 orang. Adapun hasil peningkatan keterampilan teknik pukulan forehand lob yang terdiri dari sikap persiapan gerakan memukul gerakan lanjutan dan arah bola adalah sebagai berikut pada sikap persiapan persentase benar mencapai 100% sedangkan persentase salah mencapai 0%. Pada gerakan memukul persentase benar mencapai 92 50% sedangkan persentase salah mencapai 7 50%. Pada gerakan lanjutan persentase benar mencapai 85 83% sedangkan persentase salah mencapai 14 17%. Pada arah bola persentase benar mencapai 81 67% sedangkan persentase salah mencapai 18 33%. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan teknik pukulan forehand lob peserta ekstrakurikuler bulutangkis di SMA Negeri 2 Blitar mengalami peningkatan setelah dilakukan latihan dengan berbagai variasi. Selain itu dapat meningkatan proses latihan yang meliputi kinerja pelatih dalam menyampaikan materi menciptakan suasana yang menyenangkan menumbuhkan antusias peserta dan mengontrol jalannya latihan. Saran yang dapat diberikan yaitu penelitian ini sebagai acuan untuk menentukan program latihan yang lebih baik. Selain itu bagi pelatih agar lebih memperhatikan peserta didik ketika melaksanakan latihan agar proses latihan berlangsung dengan baik dan terkontrol sehingga materi dapat tersampaikan dengan jelas.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (PJK) > S1 Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
Depositing User: library UM
Date Deposited: 18 Jan 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/50330

Actions (login required)

View Item View Item