Perbedaan latihan skipping dua kaki dan satu kaki terhadap peningkatan kemampuan daya ledak otot tungkai peserta kegiatan ekstrakurikuler bolabasket SMA Negeri 2 Batu / Gamma Megantara - Repositori Universitas Negeri Malang

Perbedaan latihan skipping dua kaki dan satu kaki terhadap peningkatan kemampuan daya ledak otot tungkai peserta kegiatan ekstrakurikuler bolabasket SMA Negeri 2 Batu / Gamma Megantara

Megantara, Gamma (2016) Perbedaan latihan skipping dua kaki dan satu kaki terhadap peningkatan kemampuan daya ledak otot tungkai peserta kegiatan ekstrakurikuler bolabasket SMA Negeri 2 Batu / Gamma Megantara. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Megantara Gamma. 2016. Pengaruh Latihan Skipping Dua Dan Satu Kaki Terhadap Peningkatan Daya Ledak Otot Tungkai Pada Peserta Ekstrakurikuler BolaBasket SMA Negeri 2 Batu Skripsi Jurusan Pendidikan Jasmani Dan Kesehatan Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dr.Siti Nurrochmah M.Kes (2) Drs. Tatok Sugiarto S.Pd. M.Pd. Kata Kunci skipping daya ledak otot tungkai bolabasket Kegiatan ekstrakurikuler bolabasket merupakan salah satu sarana dalam meningkatkan prestasi siswa banyak upaya dilakukan dalam meningkatkan kemampuan siswa untuk meraih prestasi yang diinginkan tentunya banyak komponen yang harus dilatih salah satu komponen penting dalam olahraga bolabasket adalah daya ledak otot tungkai. Program latihan yang diberikan oleh pelatih hanya menekankan pada latihan teknik dan kecepatan. Sehingga berkaitan dengan itu maka dilakukan penelitian dalam bentuk latihan skipping dua dan satu kaki pada SMA Negeri 2 Batu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) besarnya peningkatan kemampuan daya ledak otot tungkai akibat latihan skipping dua kaki. (2) besarnya peningkatan kemampuan daya ledak otot tungkai akibat latihan skipping satu kaki. (3) membandingkan tingkat efektifitas latihan skipping dua dan satu kaki. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen rancangan penelitian yang dipakai adalah rancangan eksperimental berbentuk pre-test post-test control group design. Dari 36 populasi diambil sebanyak 30 sampel dengan menggunakan teknik Purposive Sistematic Random Sampling. Pembagian kelompok dilakukan dengan teknik ordinal matching pairing dengan tujuan merangking sesuai tingkat ketrampilan maka setiap kelompok akan berjumlah 15 siswa Data yang terkumpul dianalisis menggunakan teknik Anava satu jalan dan Uji-t dengan 945 0 05. Hasil penelitian menunjukan dalam olah data analisis varian satu jalan diperoleh Fhit 18 678952 Ftab 4 20 berarti terdapat peningkatan kemampuan dayaledak otot tungkai akibat latihan skipping dua dan satu kaki. Hasil analisis uji-t menggunakan data beda dari hasil tes akhir dan awal diperoleh hasil thit4 3219 ttab 2 048berarti latihan skipping dua kaki lebih baik dibandingkan dengan latihan skipping satu kaki. Kesimpulan dari penelitian adalah terdapat peningkatan kemampuan daya ledak otot tungkai akibat latihan skipping dua kaki ada peningkatan kemampuan daya ledak otot tungkai akibat latihan skipping satu kaki dan latihan skipping dua kaki lebih baik dibandingkan dengan latihan skipping satu kaki untuk meningkatkan kemampuan daya ledak otot tungkai. Saran yang dapat diberikan pelatih ekstrakurikuler basket SMA Negeri 2 Batu maka diharapkan bagi pelatih ekstrakurikuler perlu mengupayakan memberilatihan skipping dua kaki kepada peserta kegiatan ekstrakurikuler agar mencapai prestasi maksimal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (PJK) > S1 Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 14 Dec 2016 04:29
Last Modified: 09 Sep 2016 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/50310

Actions (login required)

View Item View Item