Pengaruh latihan kelincahan dan kecepatan terhadap kemampuan dribble anak usia 14 tahun di Sekolah Sepakbola Assyabaab Bangil Kabupaten Pasuruan / Achmad Affandi - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh latihan kelincahan dan kecepatan terhadap kemampuan dribble anak usia 14 tahun di Sekolah Sepakbola Assyabaab Bangil Kabupaten Pasuruan / Achmad Affandi

Affandi, Achmad (2014) Pengaruh latihan kelincahan dan kecepatan terhadap kemampuan dribble anak usia 14 tahun di Sekolah Sepakbola Assyabaab Bangil Kabupaten Pasuruan / Achmad Affandi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Affandi Achmad. 2014. Pengaruh latihan kelincahan dan kecepatan terhadap kemampuan dribble anak usia 14 tahun di sekolah sepakbola assyabaab bangil Kabupaten Pasuruan. Skripsi Jurusan Pendidikan Jasmani dan Kesehatan Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) I Nengah Sudjana S.Pd M.Pd. (II) Fahrial Amiq S.Or M.Pd. Kata Kunci latihan kelincahan dan kecepatan sepakbola kemampuan dribble Sepakbola adalah permainan tim yang terdiri dari sebelas pemain termasuk seorang penjaga gawang yang dalam permainannya menggabungkan unsur dari kemampuan teknik individu untuk menghasilkan gol sebanyak-banyaknya. Berdasarkan hasil observasi yg dilakukan oleh peneliti selama latihan pelatih cenderung memberikan latihan ball feeling selain itu untuk latihan dribble pelatih memberikan hanya 1 variasi. Penelitian ini dilaksanakan untuk mengetahui pengaruh latihan kelincahan dan kecepatan terhadap kemampuan dribble anak usia 14 tahun di sekolah sepakbola Assyabaab Bangil Kabupaten Pasuruan. Prosedur penelitian ini menggunakan penelitian eksperimen semu karena terdapat kelompok pembanding yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol penelitian ini juga melalui beberapa tahap antara lain 1) tahap awal 2) tahap pelaksanaan 3) tahap pengolahan data. Instrumen yang digunakan adalah tes dribble slalom. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis kuantitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa sekolah sepakbola Assyabaab Bangil usia 14 tahun. Setelah dilakukan analisis data diperoleh data tes awal dribble sebelom perlakuan dengan rata-rata hasil tes sebesar 10 35 standar deviasi sebesar 1 02 dan rentangan skor sebesar 3 48. Data tes akhir dribble setelah diberikan perlakuan selama 16 pertemuan rata-rata hasil tes sebesar 9 34 standar deviasi 0 74 dan rentang skor sebesar 2 68. Untuk hasil uji normalitas (kolmogorov-smirnov) diperoleh skor sebesar 0 933 lebih besar dari nilai signifikan 945 0 05 maka dari itu data yang diperoleh mempunyai makna berdistribusi normal. Hasil uji homogenitas menunjukkan nilai signifikan 1 000 lebih besar dari nilai signifikansi 945 0 05 sehingga data tidak berbeda (homogen) Dari hasil uji-t sebesar t 3 684 dengan derajat kebebasan N-1 19. Sedangkan untuk nilai sig(2-tailed) p 0 000 dengan taraf 0 05 yang berarti hipotesis diterima. Hal ini menunjukkan ada pengaruh yang signifikan latihan kelincahan dan kecepatan terhadap kemampuan dribble anak usia 14 tahun di sekolah sepakbola Assyabaab Bangil Kabupaten Pasuruan. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa latihan kelincahan dan kecepatan memiliki pengaruh yang sangat signifikan terhadap kemampuan dribble anak usia 14 tahun di sekolah sepakbola Assyabaab Bangil Kabupaten Pasuruan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (PJK) > S1 Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 19 Aug 2014 04:29
Last Modified: 09 Sep 2014 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/50034

Actions (login required)

View Item View Item