Irsad, Baharudin (2014) Pengembangan multimedia pembelajaran interaktif untuk diklat pengelolaan limbah di Balai Besar Pelatihan Peternakan (BBPP) Kota Batu / Baharudin Irsad. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
rsad Baharudin. 2014. Pengembangan Multimedia Pembelajaran Interaktif untuk Diklat Pengolahan Limbah di Balai Besar Pelatihan Peternakan (BBPP) Kota Batu. Pembimbing (I) Dr. A. J. E. Toenlioe M. Pd (II) Dr. Agus Wedi M. Pd. Kata kunci Pengembangan Multimedia Pembelajaran Interaktif Diklat Pengolahan Limbah. 12288 12288 12288 12288 12288 12288 Balai Besar Pelatihan Peternakan Kota Batu (BBPP) Kota Batu adalah salah satu lembaga pendidikan dalam bidang pertanian dan peternakan. BBPP Kota Batu melalui divisi diklat limbah dan hasil ikutan ternak membuat suatu diklat pengolahan limbah. Pelaksanaan diklat pengolahan limbah yang banyak menggunakan praktek memerlukan multimedia pembelajaran interaktif yang dapat membantu menyajikan materi dengan mudah dipahami. Multimedia pembelajaran interaktif dikembangkan dengan tujuan untuk menghasilkan produk yang berupa multimedia pembelajaran interaktif yang valid yang akan menjadi alternatif dalam pencapaian tujuan pembelajaran yang ditentukan serta dapat meningkatkan daya serap peserta diklat pengolahan limbah di BBPP Kota Batu. 12288 12288 12288 Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian pengembangan atau Research and Develompent (R D) yang dikembangkan oleh Sugiyono (2011) dan disesuaikan dengan kebutuhan pengembangan di BBPP Kota Batu. Alur desain penelitian yang digunakan meliputi (1) analisis potensi dan identifikasi masalah (2) pengumpulan data (3) desain produk (4) validasi desain produk (5) revisi desain produk (6) pengembangan (7) uji coba produk (8) revisi produk dan (9) produksi massal. 12288 12288 12288 Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada ahli media hasil validasi menunjukkan 80% dan validasi media menunjukkan 93 75% yang berarti valid. Pada ahli materi hasil validasi desain menunjukkan 87 5% dan hasil validasi media menunjukkan 98 75% yang berarti valid. Pada siswa perorangan dengan hasil menunjukkan 90 4% yang berarti valid. Pada audiens peserta diklat kelompok kecil hasil menunjukkan 84 37% yang berarti valid serta pada audiens peserta diklat kelompok besar hasil menunjukkan 84 48% yang berarti valid. Jadi hasil penelitian menunjukkan bahwa multimedia pembelajaran interaktif ini sesuai dan lebih efektif untuk digunakan sebagai alternatif media pembelajaran pada kegiatan pembelajaran diklat pengolahan limbah di BBPP Kota Batu. 12288 12288 12288 Saran yang diajukan berdasarkan hasil pengembangan adalah sebagai berikut (1) fasilitator Widyaiswara hendaknya mempersiapkan setiap kebutuhan untuk diklat seperti perangkat komputer merujuk petunjuk pemanfaatan dan membimbing peserta diklat saat pembelajaran (2) peserta diklat diharapkan untuk meningkatkan kebiasaan belajar secara mandiri dengan menggunakan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) (3) pihak BBPP Kota Batu memberikan pertimbangan positif terhadap adanya pengembangan multimedia pembelajaran interaktif yang bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar peserta diklat dan (4) bagi pengembang berikutnya sebaiknya dapat mengembangkan media pembelajaran ini menjadi lebih baik tepat guna dan tepat sasaran.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Teknologi Pendidikan (TEP) > S1 Teknologi Pendidikan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 23 Sep 2014 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2014 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/500 |
Actions (login required)
View Item |