Meningkatkan pemahaman dan keterampilan menerapkan peraturan permainan bulutangkis melalui pembelajaran perwasitan pada pebulutangkis Candi Mendut Barat Malang / Novanda Iwang Jatmika - Repositori Universitas Negeri Malang

Meningkatkan pemahaman dan keterampilan menerapkan peraturan permainan bulutangkis melalui pembelajaran perwasitan pada pebulutangkis Candi Mendut Barat Malang / Novanda Iwang Jatmika

Jatmika, Novanda Iwang (2013) Meningkatkan pemahaman dan keterampilan menerapkan peraturan permainan bulutangkis melalui pembelajaran perwasitan pada pebulutangkis Candi Mendut Barat Malang / Novanda Iwang Jatmika. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Jatmika Novanda Iwang. 2013. Meningkatkan Pemahaman dan Keterampilan Menerapkan Peraturan Permainan Bulutangkis melaui Pembelajaran Perwasitan pada Klub PB. Candi Mendut Barat- Malang. Skripsi Jurusan Pendidikan Jasmani dan Kesehatan FIK Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Setyo Budiwanto M.Kes. (II) Drs. Tatok Sugiarto S.Pd. M.Pd. Kata kunci pemahaman perwasitan keterampilan menerapkan servis pendek backhand bulutangkis. Olahraga bulutangkis merupakan permainan yang menggunakan sebuah raket dan shuttlecocks yang dipukul melewati net. Permainan bulutangkis dapat dimainkan oleh putra dan putri dengan bentuk permainan tunggal putra tunggal putri ganda putra ganda putri dan ganda campuran. Tetapi dalam kenyataannya klub bulutangkis di Indonesia khususnya di Kota Malang masih banyak yang mengabaikan tentang peratutan-peraturan tesebut. Berdasarkan hasil observasi awal di PB. Candi Mendut Barat-Malang mengenai pemahaman dan keterampilan menerapkan peraturan permainan bulutangkis masih banyak terjadi kesalahan yang dilakukan misalnya saat melakukan teknik servis pendek backhand dan pemahaman keterampilan dalam memimpin pertandingan atau sebagai wasit masih banyak terjadi kesalahan. Tujuan penelitian ini adalah meningkatkan pemahaman dan keterampilan menerapkan peraturan permainan bulutangkis melalui pembelajaran perwasitan pada PB. Candi Mendut Barat-Malang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif melalui penelitian tindakan olahraga yang dilandasi dengan metode penelitian tindakan kelas yang melalui dua siklus. Prosedur penelitian ini melalui beberapa tahap yaitu (1) tahap persiapan (2) tahap pelaksanaan (3) tahap pengamatan dan (4) tahap refleksi. Subyek penelitian adalah peneliti sendiri sebagai pelatih bulutangkis di PB. Candi Mendut Barat-Malang dan pebulutangkis yang berjumlah 16 pebulutangkis. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi dan dokumentasi instrumen penelitian menggunakan lembar observasi analisis data penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Hasil yang dapat diambil dalam penelitian ini adalah melalui pembelajaran perwasitan secara bertahap meningkat dan berulang-ulang dapat meningkatkan pemahaman dan keterampilan pebulutangkis dalam menerapkan peraturan permainan bulutangkis. Keseluruhan hasil data pada siklus 1 pemahaman dalam melakukan servis pendek backhand menunjukkan persentase 62 5% dan pemahaman keterampilan tentang memimpin pertandingan menunjukkan persentase 45 5% sedangkan pada siklus 2 pemahaman dalam melakukan servis pendek backhand mengalami peningkatan 92 7% dan pemahaman keterampilan dalam memimpin pertandingan mengalami peningkatan 72 9%. Saran yang dapat di ambil dalam penelitan ini adalah melalui pembelajaran perwasitan dapat meningkatkan pelatihan untuk PB. Candi Mendut Barat-Malang dan diharapkan dapat memanfaatkan penelitan ini dengan selalu menerapkan peraturan permainan yang berlaku.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (PJK) > S1 Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 31 Dec 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/49933

Actions (login required)

View Item View Item