Upaya meningkatkan keterampilan pembelajaran rangkaian teknik dasar senam lantai gerak meroda dan guling depan menggunakan metode part and whole untuk siswa kelas VIII A di SMP Negeri 2 Ngunut Kabupaten Tulungagung / Muhammad Akbar Sudrajat - Repositori Universitas Negeri Malang

Upaya meningkatkan keterampilan pembelajaran rangkaian teknik dasar senam lantai gerak meroda dan guling depan menggunakan metode part and whole untuk siswa kelas VIII A di SMP Negeri 2 Ngunut Kabupaten Tulungagung / Muhammad Akbar Sudrajat

Sudrajat, Muhammad Akbar (2013) Upaya meningkatkan keterampilan pembelajaran rangkaian teknik dasar senam lantai gerak meroda dan guling depan menggunakan metode part and whole untuk siswa kelas VIII A di SMP Negeri 2 Ngunut Kabupaten Tulungagung / Muhammad Akbar Sudrajat. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci Keterampilan senam lantai meroda metode part and whole. Senam lantai merupakan bagian dari mata pelajaran Pendidikan Jasmani dan Kesehatan yang diberlakukan di Sekolah Menengah Pertama. Berdasarkan observasi yang dilakukan peneliti dengan guru pendidikan jasmani saat pembelajaran senam lantai rangkaian meroda dan guling depan yang dilakukan terhadap siswa kelas VIII A di SMP Negeri 2 Ngunut Kabupaten Tulungagung didapatkan hasil senam lantai rangkaian meroda dan guling depan khususnya meroda masih kurang optimal. Oleh karena itu perlu adanya metode baru dalam penyampaian materi pembelajaran agar materi yang disampaikan dapat tercapai. Tujuan penelitian ini adalah adalah untuk meningkatkan keterampilan pembelajaran rangkaian teknik dasar senam lantai gerak meroda dan guling depan menggunakn metode part and whole untuk siswa VIII A di SMP Negeri 2 Ngunut Kabupaten Tulungagung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dan kuantitatif sedangkan rencana yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (classroom action research) dengan tahapan observasi siklus 1 dan siklus 2. Instrumen penelitian adalah peneliti sendiri sedangkan siswa kelas VIII A sebagai subyek penelitian. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi (pengamatan). Hasil penelitian penggunaan metode part and whole dalam proses keterampilan pembelajaran rangkaian teknik dasar gerak meroda dan guling depan untuk siswa kelas VIII A di SMP Negeri 2 Ngunut Kabupaten Tulungagung setelah diberi tindakan pada siklus 1 dan siklus 2 adalah sebagai berikut 100% siswa yang mampu melakukan gerakan dengan benar dari aspek sikap awal yaitu pada saat posisi kaki kanan di belakang posisi siku lurus. 94% siswa yang mampu melakukan gerakan dengan benar dari aspek posisi tangan yaitu pada saat tangan menumpu pandangan ke matras. 88% siswa yang mampu melakukan gerakan dengan benar dari aspek posisi badan yaitu pada saat badan lurus posisi kedua kaki terbuka lebar. 88% siswa yang mampu melakukan gerakan dengan benar dari aspek posisi kaki yaitu seiring memutar badan antara tangan kanan dengan kaki membentuk sudut 15-20 derajat. 100% siswa yang mampu melakukan gerakan dengan benar dari aspek sikap akhir yaitu kaki rapat dan tangan diangkat disamping telinga. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pemberian metode part and whole dapat meningkatkan keterampilan pembelajaran rangkaian teknik dasar senam lantai gerak meroda dan guling depan menggunakn metode part and whole untuk siswa VIII A di SMP Negeri 2 Ngunut kabupaten Tulungagung. Saran berdasarkan penelitian ini (1) guru pendidikan jasmani diharapkan lebih kreatif dan lebih bervariasi lagi dalam memberikan materi pembelajaran (2) guru pendidikan jasmani diharapkan lebih peka terhadap apa yang dibutuhkan oleh siswa kesulitan yang dialami siswa serta bisa mencari solusi untuk memecahkan masalah yang dialami oleh siswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (PJK) > S1 Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 13 Aug 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/49874

Actions (login required)

View Item View Item