Pengembangan model latihan pukulan loop drive untuk atlet tenis meja usia 12 tahun ke bawah di Persatuan Tenis Meja (PTM) Garuda Kabupaten Probolinggo / M. Anwar Zaini - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan model latihan pukulan loop drive untuk atlet tenis meja usia 12 tahun ke bawah di Persatuan Tenis Meja (PTM) Garuda Kabupaten Probolinggo / M. Anwar Zaini

Zaini, M. Anwar (2012) Pengembangan model latihan pukulan loop drive untuk atlet tenis meja usia 12 tahun ke bawah di Persatuan Tenis Meja (PTM) Garuda Kabupaten Probolinggo / M. Anwar Zaini. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci pengembangan model latihan loop drive tenis meja Pukulan loop drive merupakan salah satu teknik dasar dalam tenis meja. Di PTM Garuda Kabupaten Probolinggo diberikan materi tentang pukalan loop drive khususnya pada usia 12 tahun ke bawah. Berdasarkan hasil observasi dan analisis kebutuhan terhadap 1 orang pelatih atlet PTM Garuda model yang digunakan masih terlalu sederhana yaitu pemberian contoh yang instan tidak secara bertahap. Selain itu pelatih membutuhkan model latihan yang variatif. Maka dari itu perlu adanya model latihan dalam proses latihan pukulan loop drive sehingga dapat membantu proses latihan agar lebif efektif dan efisien. Maka disusunlah rancangan produk pengembangan model latihan teknik daar loop drive. Model yang dibuat adalah model latihan loop drive menggunakan roda sepeda. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk membuat model latihan dalam pembelajaran teknik dasar pukulan loop drive untuk atlet PTM Garuda Kabupaten Probolinggo agar lebih efektif dan efisien. Prosedur pengembangan model-model latihan teknik dasar loop drive ini melalui beberapa tahap antara lain 1) melakukan penelitian awal (need assessment) 2) menyusun rancangan produk 3) evaluasi oleh para ahli 4) melakukan uji coba kelompok kecil dengan 8 subyek 5) melakukan revisi terhadap produk awal 6) melakukan uji coba lapangan (kelompok besar) dengan 24 subyek 7) melakukan revisi produk. Instrumen yang digunakan adalah berupa angket berisi tentang rancangan produk dan produk yang telah dibuat. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis kualitatif dan kuantitatif berupa persentase. Model latihan ini dikembangkan melaui saran dan evaluasi para ahli yaitu satu orang ahli tenis meja dan satu orang ahli pelatihan tenis meja. Secara keseluruhan para ahli setuju dengan rancangan produk yang dikembangkan meskipun ada beberapa yang perlu diperbaiki. Hasil data yang diperoleh dari uji coba kelompok kecil mendapatkan rata-rata persentase 89 99% dan hasil data yang diperoleh dari uji coba kelompok besar mendapatkan rata-rata persentase 92 49%. Dari hasil tersebut diharapapkan pengembangan model latihan teknik dasar loop drive ini bisa menjadi salah satu alternatif pelatihan tenis meja agar proses latiahan lebih menarik sehingga proses latihan dapat berjalan dengan lancar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (PJK) > S1 Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 31 Aug 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/49756

Actions (login required)

View Item View Item