Studi tentang manajemen pembelajaran pendidikan jasmani, olahraga dan kesehatan di SMP Negri sekecamatan Muncar di Kabupaten Banyuwangi / Hikmah Nur Rahmad Saleh - Repositori Universitas Negeri Malang

Studi tentang manajemen pembelajaran pendidikan jasmani, olahraga dan kesehatan di SMP Negri sekecamatan Muncar di Kabupaten Banyuwangi / Hikmah Nur Rahmad Saleh

Saleh, Hikmah Nur Rahmad (2011) Studi tentang manajemen pembelajaran pendidikan jasmani, olahraga dan kesehatan di SMP Negri sekecamatan Muncar di Kabupaten Banyuwangi / Hikmah Nur Rahmad Saleh. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci manajemen pembelajaran pendidikan jasmani SMP se-Kecamatan Muncar Kabupaten Banyuwangi Pendidikan jasmani merupakan bagian dari pendidikan keseluruhan yang penting untuk dilaksanakan di sekolah karena pendidikan jasmani tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan kemampuan kognitif siswa akan tetapi juga meningkatkan kemampuan afektif dan psikomotorik secara seimbang. Berdasarkan observasi awal yang dilakukan di SMP se-Kecamatan Muncar diperoleh hasil bahwa guru tidak melaksanakan manajemen pembelajaran pendidikan jasmani dengan baik yaitu meliputi tidak selalu guru memperbarui perangkat pembelajaran tidak datang di lapangan tepat waktu guru tidak melaksanakan kegiatan pendinginan dan guru kurang melibatkan siswa secara aktif. Beberapa hal tersebut merupakan bagian penting yang harus dilakukan untuk meningkatkan efektivitas pelaksanaan pembelajaran dan juga untuk mencapai tujuan pembelajaran pendidikan jasmani. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mengkaji perencanaan pembelajaran pengorganisasian atau pengelolaan kelas pelaksanaan pembelajaran dan pengawasan pembelajaran atau penilaian pembelajaran pendidikan jasmani di SMP se-Kecamatan Muncar Kabupaten Banyuwangi. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif untuk mengetahui persentase kualitas Manajemen pembelajaran. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah lembar angket dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu dengan persentase. Penelitian ini dilaksanakan di SMP se-Kecamatan Muncar Kabupaten Banyuwangi yaitu SMPN 1 Muncar SMPN 2 Muncar SMPN 3 Muncar dan SMPN 4 Muncar. Jumlah subyek penelitian yaitu 4 guru pendidikan jasmani dan melibatkan responden 156 siswa SMP se-Kecamatan Muncar. Berdasarkan hasil penelitian diketahui kegiatan perencanaan termasuk dalam cukup baik (75%) dalam pengorganisasian guru merasa telah melakukan pengorganisasian dengan baik (94%) namun dalam penilaian siswa menganggap kurang baik (54 03%) pada tahap pelaksanaan guru menganggap dirinya termasuk dalam kategori baik yaitu dengan persentase (95%) sedangkan menurut penilaian siswa kurang baik dengan prosentasenya yaitu (57 7%) dan pada tahap pengawasan guru menilai dirinya sendiri termasuk dalam kategori sangat baik (96%) dan menurut penilaian siswa cukup baik yaitu (64 1%). Manajemen pembelajaran pendidikan jasmani di SMP se-Kecamatan Muncar Kabupaten Banyuwangi secara keseluruhan guru menganggap manajemen yang dilakukannya telah baik namun guru tidak pernah tahu bagaimana penilaian siswa tentang manajemen yang dilakukan oleh guru hingga siswa menilai guru kurang baik dalam memanajemen pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan Dalam pelaksanaan pembelajaran pendidikan jasmani guru pendidikan jasmani di SMP se-Kecamatan Muncar hendaknya membuat perencanaan mempersiapkan sarana dan prasarana pembelajaran meningkatkan kedisiplinan meningkatkan peran aktif siswa dalam pembelajaran melakukan evaluasi terhadap kemampuan siswa dan melakukan kegiatan penenangan pada kegiatan penutup. Hal ini untuk lebih meningkatkan kualitas pembelajaran pendidikan jasmani dan pencapaian tujuan pembelajaran pendidikan jasmani.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (PJK) > S1 Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 18 Oct 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/49601

Actions (login required)

View Item View Item