Profil Christian "El Loco" Gonzales pemain asing kesebelasan Persik Kediri (tinjauan motivasi berprestasi) / Wahyu Andika - Repositori Universitas Negeri Malang

Profil Christian "El Loco" Gonzales pemain asing kesebelasan Persik Kediri (tinjauan motivasi berprestasi) / Wahyu Andika

Andika, Wahyu (2010) Profil Christian "El Loco" Gonzales pemain asing kesebelasan Persik Kediri (tinjauan motivasi berprestasi) / Wahyu Andika. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Andika Wahyu. 2009. Profil Christian El Loco Gonzales Pemain Asing Kesebelasan Persik Kediri Tinjauan Motivasi Berprestasi. Skripsi Jurusan Ilmu Keolahragaan Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi Fakultas Ilmu Keolahragaan. Pembimbing (1) Dra. Sulistyorini M.Pd (2)Drs. Agus Gatot M Kes. Kata Kunci Profil Motivasi . Profil dalam penelitian ini adalah menceritakan perjalanan karier motivasi dan prestasi yang diperoleh Christian Gonzales selama bermain untuk Persik Kediri. Penelitian ini bersifat Kualitatif Deskriptif yaitu berusaha mengungkapkan gejala secara menyeluruh sesuai dengan konteks melalui pengumpulan data dari latar alami dengan memanfaatkan diri peneliti sebagai instrument kunci. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan teknik wawancara dan survei. Subyek penelitian adalah Christian Gonzales sumber data penelitian hasil wawancara hasil pengamatan dan wawancara dengan orang terdekat dengan subyek penelitian. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Oktober 2008. Hasil penelitian ini menunjukkan motivasi yang mempengaruhi Christian Gonzales mencapai keberhasilan serta kesuksesan sebagai pemain sepakbola ada dua macam yaitu (1) motivasi untuk mencapai prestasi tinggi serta (2) motivasi kebutuhan kekuasaan. Kebutuhan kekuasaan yang dimaksud meliputi kebutuhan akan kekuasaan pribadi dan kebutuhan akan kekuasaan sosial. Hal ini dapat disimpulkan bahwa motivasi Christian Gonzales bersedia bergabung dengan Persik Kediri yaitu (1) motivasi untuk membawa Persik Kediri menjadi juara untuk yang kedua kalinya serta (2) motivasi kebutuhan kekuasaan. Kebutuhan kekuasaan yang dimaksud meliputi kebutuhan akan kekuasaan pribadi dan kebutuhan akan kekuasaan sosial motivasi Christian Gonzales bisa mempertahankan gelar sebagai top skor Liga Indonesia tahun 2005 2006 2007 secara berturut-turut adalah keluarga yang artinya keadaan keluarganya selama bermain untuk Persik Kediri baik-baik dan juga selalu bahagia otomatis Gonzales akan merasa nyaman bermain sepakbola dan tidak lupa semuanya itu atas kehendak ALLAH SWT. Saran bagi pembaca diharapkan mampu untuk menjadikan motivasi dan masukan untuk dapat dijadikan teladan guna mencapai kesuksesan dan menambah wawasan baru dalam mengikuti perkembangan sepakbola

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (PJK) > S1 Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 24 Mar 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/49420

Actions (login required)

View Item View Item