Peningkatan hasil belajar kompetensi membuat busana wanita (materi pembuatan saku) pada siswa kelas X Busana Butik 2 SMK Negeri 1 Turen melalui penerapan model pembelajaran cooperative script / Liling Dyah Mumpuni - Repositori Universitas Negeri Malang

Peningkatan hasil belajar kompetensi membuat busana wanita (materi pembuatan saku) pada siswa kelas X Busana Butik 2 SMK Negeri 1 Turen melalui penerapan model pembelajaran cooperative script / Liling Dyah Mumpuni

Mumpuni, Liling Dyah (2013) Peningkatan hasil belajar kompetensi membuat busana wanita (materi pembuatan saku) pada siswa kelas X Busana Butik 2 SMK Negeri 1 Turen melalui penerapan model pembelajaran cooperative script / Liling Dyah Mumpuni. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Pembelajaran Model Cooperative scrip Hasil Belajar Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas X Busana Butik 2 SMK Negeri 1 Turen melalui penerapan model pembelajaran kooperatif model Cooperative Script. Berdasarkan observasi awal kelas yang diteliti dapat diketahui bahwa pembelajaran membuat busana wanita di SMK Negeri 1 Turen secara umum masih mengacu pada model pembelajaran dimana guru menerangkan sementara siswa mendengarkan kemudian mengerajkan tugas menjahit dan mengumpulkannya. Dalam hal ini hasil belajar siswa dalam kegiatan pembelajaran kurang maksimal karena kegiatan pembelajaran didominasi oleh guru yang menjadi sumber informasi utama. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X Busana Butik 2 SMK Negeri 1 Turen semester ganjil 2011/2012 pada kompetensi membuat busana wanita dengan materi macam-macam teknik penyelesaian busana wanita. Penelitian ini dilakukan pada semester ganjil tahun ajaran 2011/2012 dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Prosedur pengumpulan data penelitian menggunakan pedoman penilaian aspek afektif dan psikomotorik serta angket respon siswa. Analisis hasil penelitian dideskripsikan dengan menggunakan teknik rata-rata hasil belajar siswa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan pembelajaran model Cooperative Script pada siswa kelas X Busana Butik 2 SMK Negeri 1 Turen dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran membuat busana wanita. Rata-rata hasil belajar aspek psikomotorik yang meliputi aspek kesesuaian mode busana dan tingkat kerapihan hasil menjahit siswa juga meningkat dari 78 97 pada siklus I menjadi 85 pada siklus II. Berdasarkan hasil penelitian ini disarankan guru lebih memperhatikan pengelolaan waktu dan memantau kegiatan siswa terutama pada saat siswa berpasangan selain itu perlu memperhatikan aspek kognitif siswa karena dapat mempengaruhi hasil belajar secara keseluruhan melalui pengembangan penelitian berikutnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknologi Industri (TI) > S1 Pendidikan Tata Busana
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 15 May 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/49012

Actions (login required)

View Item View Item