Efektifitas tingkat kompetensi tutor dalam pembelajaran pendidikan kesetaraan oaket C se kota Malang / MA Chandra Wiharta P - Repositori Universitas Negeri Malang

Efektifitas tingkat kompetensi tutor dalam pembelajaran pendidikan kesetaraan oaket C se kota Malang / MA Chandra Wiharta P

Wiharta P, MA Chandra (2011) Efektifitas tingkat kompetensi tutor dalam pembelajaran pendidikan kesetaraan oaket C se kota Malang / MA Chandra Wiharta P. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Program Paket C kompetensi tutor pembelajaran paket C Pendidikan luar sekolah Paket C adalah program pendidikan menengah pada jalur pendidikan nonformal setara SMA/MA bagi siapapun yang terkendala ke pendidikan formal atau berminat dan memilih Pendidikan Kesetaraan untuk ketuntasan pendidikan. Efektifitas tutor dalam pembelajaran dapat dilihat dari kompetensinya yaitu kompetensi andragogi kompetensi kepribadian kompetensi sosial dan kompetensi profesionalnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas tingkat kompetensi tutor dalam pembelajaran pendidikan kesetaran paket C se kota Malang Jenis penelitian yang digunakan adalah Deskriptif Kuantitatif yaitu mendeskrispsikan efektifias tingkat kompetensi tutor. Populasi dalam penelitian ini adalah tutor pendidikan kesetaraan paket C se kota Malang yang berjumlah 142 tutor yang tersebar di 6 PKBM dan 1 SKB dengan sampel 35 tutor yang masing-masing diambil 5 orang tutor dengan cara kuota random sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket dengan Teknik analisis data prosentase menggunakan rumus 1. X100% dengan kualifikasi tertinggi sangat efektif 2. X100% hampir semua. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini (1) Kondisi tutor sebagian besar sudah memiliki pengalaman mengajar sekitar satu tahun bahkan lebih lebih dari separo sudah pernah mengikuti pelatihan atau penataran tutor paket C gaji tutor masih sedikit sekali yang terpenuhi tutor paket C sebagian besar berpendapat gaji yang diterima masih mampu untuk memotifasi meraka untuk mengajar masih sedikit tutor yang tidak berpengaruh terhadap jarak dalam kegiatan belajar pembelajarannya (2) Kompetensi andragoginya tutor paket C se kota Malang sudah efektif dalam pembelajaran (3) Kompetensi kepribadian tutor paket C se kota Malang sudah efektif dalam pembelajarannya (4) Kompetensi social para tutor paket C se kota Malang sudah efektif dalam pembelajarannya (5) Bila dilihat dari kompetensi profesionalnya tutor paket C se kota Malang sudah efektif dalam pembelajarannya. Berdasarkan hasil penelitian dapat dikemukakan saran sebagai berikut (1) Bagi penyelenggara hendaknya lebih memperhatikan tentang kesejahteraan tutor (2) Bagi peneliti berikutnya hendaknya dapat melakukan pengembangan terhadap hasil penelitian ini dengan melakukan penelitian menggunakan variabel lain yang mempengaruhi efektifitas tingkat kompetensi tutor dan populasi yang lebih luas (3) Bagi tutor hendaklah tutor yang masih belum memenuhi standar kompetensi lebih meningkatkan tingkat kompetensi dalam pembelajaran pendidikan kesetaraan paket C

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Pendidikan Luar Sekolah (PLS) > S1 Pendidikan Luar Sekolah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 19 Jan 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/4835

Actions (login required)

View Item View Item