Pengembangan trainer elektronika dasar untuk menunjang mata pelajaran teknik elektronika dasar kelas X Jurusan Audio Video SMK Budi Utomo Jombang / Agus Siswo Rumekso - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan trainer elektronika dasar untuk menunjang mata pelajaran teknik elektronika dasar kelas X Jurusan Audio Video SMK Budi Utomo Jombang / Agus Siswo Rumekso

Rumekso, Agus Siswo (2017) Pengembangan trainer elektronika dasar untuk menunjang mata pelajaran teknik elektronika dasar kelas X Jurusan Audio Video SMK Budi Utomo Jombang / Agus Siswo Rumekso. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Rumekso Agus Siswo. 2015. Pengembangan Trainer Elektronika Dasar Untuk Menunjang Mata Pelajaran Elektronika Dasar Kelas X Jurusan Audio Video SMK Budi Utomo Jombang.. Program Studi S1 Pendidikan Teknik Elektro. Fakultas Teknik. Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Drs. Suwasono M.T. (2) Yuni Rahmawati S.T M.T Kata Kunci trainer modul jobsheet manual book elektronika dasar model pengembangan. Kegiatan pembelajaran yang baik tidak hanya diukur dari prosesnya tapi juga dari media-media penunjangnya dan hasil pencapaian. Pada kelas X jurusan Audio Video SMK Budi Utomo Jombang untuk mata pelajaran elektronika dasar metode pembelajaran yang digunakan adalah metode ceramah dengan didukung praktek. Pencapaian hasil belajarnya cukup baik dan cukup efektif karena hampir 70% - 80%. Namun terdapat kekurangan dari proses pembelajaran yang berlangsung yaitu karena tidak adanya trainer dan modul jobsheet dan manual book yang menunjang proses belajar mengajar.latar belakang tersebut mendasari dilakukannya pengembangan ini. Pengembangan ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan menghasilkan rancangan dan menghasilkan produk berupa media pembelajaran berbasis trainer modul dan jobsheet. Media yang dibuat harus sesuai dengan kebutuhan dalam pembelajaran dan harus lulus uji kelayakan. Pengembangan ini adalah pengembangan kuantitatif. Data berupa skor yang diberikan oleh subjek uji coba. Uji coba dilakukan dilakukan kepada ahli dan kepada siswa kelas X jurusan Audio Video SMK Budi Utomo Jombang sebagai peserta didik. Metode yang digunakan adalah dengan melakukan uji kelompok perseorangan sebanyak 3 orang uji kelompok kecil sebanyak 8 orang dan uji kelompok besar melibatkan 24 orang. Hasil pengembangan ini menunjukkan bahwa (1) Pengujian ahli media diperoleh persentase hasil sebesar 95%. (2) Pengujian ahli materi diperoleh persentase hasil sebesar 94 6%. (3) Uji coba perseorangan diperoleh persentase hasil sebesar 91 16%. (4) Uji coba kelompok kecil diperoleh persentase hasil sebesar 90 26%. (5) Uji coba kelompok besar diperoleh persentase hasil sebesar 90 5%. Dari hasil pengujian diatas diperoleh hasil yang berbeda-beda dikarenakan subjek uji coba juga berbeda-beda. Meskipun demikian hasil uji coba yang telah dilakukan menunjukkan bahwa media yang dibuat dapat dikatakan sangat valid dan boleh digunakan untuk pembelajaran.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S1 Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 01 Nov 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/47874

Actions (login required)

View Item View Item