Kemapuan pengusaha bunga dalam pemasaran (Studi kasus pada sentra UMKM pengusaha bunga di desa Karanganyar Kecamatan Yosowilangun Kabupaten Lumajang / Pramuji Wibowo - Repositori Universitas Negeri Malang

Kemapuan pengusaha bunga dalam pemasaran (Studi kasus pada sentra UMKM pengusaha bunga di desa Karanganyar Kecamatan Yosowilangun Kabupaten Lumajang / Pramuji Wibowo

Wibowo, Pramuji (2010) Kemapuan pengusaha bunga dalam pemasaran (Studi kasus pada sentra UMKM pengusaha bunga di desa Karanganyar Kecamatan Yosowilangun Kabupaten Lumajang / Pramuji Wibowo. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Pramuji Wibowo. 2007. Kemampuan Pengusaha Bunga dalam Pemasaran (Studi kasus pada UMKM Pengusaha Bunga di Desa Karanganyar Kecamatan Yosowilangun Kabupaten Lumajang Program Studi Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pebimbing (I) Drs. H. Sucipto M.S (II) Drs. H. Imam Hambali M.Pd. Kata Kunci kemampuan pengusaha bunga pemasaran kebutuhan belajar. Latar belakang penelitian ini adalah menanggapi munculnya sentra UMKM baru di Kabupaten Lumajang yaitu UMKM Pengusaha Bunga di Desa Karanganyar.. Penelitian ini mengkaji secara mendalam mengenai kemampuan pengusaha bunga dalam pemasaran. Kajian tersebut menghasilkan tingkat kemampuan dan kebutuhan belajar. Dalam hal ini sangat penting peran Pendidikan Luar Sekolah untuk mengelola daftar kebutuhan belajar tersebut sehingga dapat meningkatkan kemampuan para pengusaha dalam pemasaran. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Karanganyar Kecamatan Yosowilangun Kabupaten Lumajang. Pendekatan penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan rancangan penelitian Studi Kasus. Metode pengumpulan data yang dipakai adalah wawancara dokumentasi dan observasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kendala yang dihadapi oleh Pengusaha Bunga khususnya para petani adalah dibedakan menjadi 2 jenis yaitu kendala Pemasaran dan Modal. Kendala Pemasaranlah yang dirasa cukup berat karena adanya ketidak seimbangan antara jumlah pedagang sebagai pihak yang paling memahami dalam pemasaran dan petani yang rendah kemampuan pemasarannya. Dimana jumlah pedagang lebih sedikit dari jumlah petani. Kegiatan pemasaran yang dilakukan oleh pengusaha bunga khususnya bagi yang berprofesi sebagai pedagang adalah melalui beberapa tahap yaitu mengetahui kebutuhan pasar menentukan harga promosi dan pengelolahan lingkungan sentra UMKM. Kemampuan petani dalam pemasaran adalah kurang. Hal ini dikarenakan kurangnya kemampuan para petani dalam mengelola komponen pemasaran yaitu menganalisis kebutuhan pasar menentukan harga kemampuan mempromosikan bunga dan pengelolahan lingkungan sentra. Kemampuan-kemampuan yang dibutuhkan untuk melakukan meningkatkan pemasaran sebagai kebutuhan belajar pengusaha bunga adalah sebagai berikut. 1) kemampuan meningkatkan motivasi kerja 2) kemampuan mengakses informasi pemasaran 3)kemampuan menjalin relasi 4) kemampuan mengelola modal 5) kemampuan mengelola harga 6) kemampuan melengkapi keanekaragaman jenis bunga 7) kemampuan untuk bergotong royong 8) kemampuan memperkuat organisasi pusparaja. Berdasarkan hasil penilitan ini dapat disarankan kepada Sentra UMKM Pengusaha Bunga di Desa Karanganyar agar diadakannya suatu kegiatan pelatihan untuk meningkatkan kemampuan para pengusaha bunga dalam pemasaran berdasarkan pada daftar kebutuhan belajar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Pendidikan Luar Sekolah (PLS) > S1 Pendidikan Luar Sekolah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 02 Feb 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/4776

Actions (login required)

View Item View Item