Pengembangan bahan ajar sensor dan aktuator tentang gambar simbol, fungsi dan kegunaan beberapa sensor pasif dan aktif untuk SMK Teknik Elektronika Industri kelas XI / Aditya Dicky Setiawan - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan bahan ajar sensor dan aktuator tentang gambar simbol, fungsi dan kegunaan beberapa sensor pasif dan aktif untuk SMK Teknik Elektronika Industri kelas XI / Aditya Dicky Setiawan

Setiawan, Aditya Dicky (2016) Pengembangan bahan ajar sensor dan aktuator tentang gambar simbol, fungsi dan kegunaan beberapa sensor pasif dan aktif untuk SMK Teknik Elektronika Industri kelas XI / Aditya Dicky Setiawan. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Setiawan Aditya Dicky. 2016. Pengembangan Bahan Ajar Sensor Dan Aktuator Tentang Gambar Simbol Fungsi Dan Kegunaan Beberapa Sensor Pasif Dan Aktif Untuk SMK Teknik Elektronika Industri Kelas XI. Skripsi Jurusan Pendidikan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Ir. H. Syaad Patmanthara M.Pd. (II) Drs. Sujono M.T. Kata Kunci pengembangan bahan ajar Flash Sensor dan Aktuator. Berdasarkan hasil pengamatan program keahlian Teknik Elektronika Industri yang dilakukan di SMKN 2 Singosari diperoleh hasil bahwa masih kurangnya jumlah bahan ajar sensor dan aktuator media yang digunakan dalam pelajaran sensor dan aktuator masih berupa powerpoint yang berisi materi berupa teks dan gambar yang sedikit hal tersebut membuat siswa menjadi malas untuk memperhatikan dalam pembelajaran. Jadi bahan ajar sensor dan aktuator menggunakan animasi cocok untuk digunakan dalam pelajaran Sensor dan Aktuator karena animasi dapat membuat menarik perhatian siswa. Tujuan penelitian ini adalah (1) Merancang dan mengembangakan bahan ajar sensor dan aktuator untuk SMK jurusan teknik elektronika industri mata pelajaran sensor dan aktuator kelas XI (sebelas) (2) Mengetahui kelayakan bahan ajar untuk SMK jurusan Teknik Elektronika Industri mata pelajaran Sensor dan Aktuator kelas XI (sebelas). Penelitian ini menggunakan model pengembangan Sugiyono yang terdiri dari sepuluh tahap prosedur penelitian dan pengembangan yakni (1) potensi dan masalah (2) pengumpulan data (3) desain produk (4) validasi desain (5) revisi desain (6) ujicoba kelompok kecil (7) revisi produk (8) ujicoba kelompok besar (9) revisi akhir (10) produk akhir. Hasil penelitian dan pengembangan bahan ajar ini berupa bahan ajar animasi tentang sensor dan aktuator. Bahan ajar ini tergolong sangat layak. Kelayakan bahan ajar sensor dan aktuator ini mendapatkan persentase rata-rata sebesar 93 21% dari hasil validasi ahli materi sebesar 95 54% ahli media sebesar 96 45% uji kelompok kecil sebesar 90 98% uji kelompok besar 89 89%. Walaupun tergolong sangat layak terdapat bagian-bagian yang harus direvisi sesuai saran perbaikan dari para ahli dan siswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S1 Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 10 May 2016 04:29
Last Modified: 09 Sep 2016 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/47747

Actions (login required)

View Item View Item