Pengembangan bahah ajar berbasis mobile pada matapelajaran Komposisi Foto Digital bagi siswa SMK kelas XI Jurusan Multomedia / Rangga Bayu Rinawan - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan bahah ajar berbasis mobile pada matapelajaran Komposisi Foto Digital bagi siswa SMK kelas XI Jurusan Multomedia / Rangga Bayu Rinawan

Rinawan, Rangga Bayu (2015) Pengembangan bahah ajar berbasis mobile pada matapelajaran Komposisi Foto Digital bagi siswa SMK kelas XI Jurusan Multomedia / Rangga Bayu Rinawan. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Rinawan Rangga Bayu. 2015. Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Mobile pada Matapelajaran Komposisi Foto Digital bagi Siswa SMK kelas XI Jurusan Multimedia. Skripsi. Program Studi Pendidikan Teknik Informatika Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) I Made Wirawan S.T. S.ST. M.T. (2) Aji Prasetya Wibawa S.T. M.M.T. Ph.d Kata Kunci Bahan Ajar Mobile Komposisi Foto Digital Berdasarkan kurikulum 2013 matapelajaran komposisi foto digital merupakan matapelajaran produktif baru di kelas XI jurusan multimedia Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Matapelajaran ini bertujuan agar siswa mampu mengenal memahami dan bahkan mempraktikkan ilmu dunia fotografi. Berdasarkan hasil obeservasi bahan ajar cetak yang beredar kurang mampu menarik minat siswa. Hal ini disebabkan karena materi dalam bahan ajar tersebut tidak mencakup keseluruhan dari materi matapelajaran komposisi foto digital. Siswa pun lebih menginginkan bahan ajar yang menarik dan dapat diakses dimana saja. Karena pada kenyataannya siswa lebih senang belajar di luar ruangan daripada di dalam ruangan. Hal tersebut juga didukung dengan ketersedian perangkat berupa mobile device atau smartphone yang dimiliki kebanyakan siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar berbasis mobile pada matapelajaran komposisi foto digital. Model pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah model pengembangan ADDIE. Terdapat lima langkah utama dalam model tersebut yaitu Analyze Design Develope Implemen dan Evaluate. Produk tersebut mempunyai hasil validasi ahli media sebesar 89 10%. Terdapat tiga validator ahli materi yaitu dua guru SMK di kota dan kabupaten serta seorang fotografer. Sehingga hasil validasi ahli materi mempunyai rata-rata sebesar 88 25%. Hasil uji coba kelompok kecil mempunyai nilai rata-rata sebesar 87 01% dan uji coba kelompok besar mempunyai nilai rata-rata sebesar 86 09% (SMKN 1 Pogalan) serta 86 16% (SMKN 5 Malang). Produk tersebut dinyatakan sangat layak digunakan dan tanpa revisi. Hal tersebut berdasarkan kriteria kelayakan menurut Akbar dan Sriwiyana (2011).

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S1 Pendidikan Teknik Informatika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 24 Aug 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/46109

Actions (login required)

View Item View Item