Hubungan pengetahuan pedagogik mahasiswa dan keteladanan dosen dengan situational awareness mahasiswa calon guru Jurusan Teknik Elektro FT Universitas Negeri Malang / Mahani Rosyidha - Repositori Universitas Negeri Malang

Hubungan pengetahuan pedagogik mahasiswa dan keteladanan dosen dengan situational awareness mahasiswa calon guru Jurusan Teknik Elektro FT Universitas Negeri Malang / Mahani Rosyidha

Rosyidha, Mahani (2015) Hubungan pengetahuan pedagogik mahasiswa dan keteladanan dosen dengan situational awareness mahasiswa calon guru Jurusan Teknik Elektro FT Universitas Negeri Malang / Mahani Rosyidha. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Rosyidha Mahani. 2015. Hubungan Pengetahuan Pedagogik Mahasiswa dan Keteladanan Dosen dengan Situational Awareness Mahasiswa Calon Guru Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang. Skripsi Prodi Studi Pendidikan Teknik Informatika Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Setiadi Cahyono P. M.Pd. M.T. (II) Yuni Rahmawati S.T. M.T Kata kunci kemampuan pedagogik keteladanan dosen situational awareness Universitas Negeri Malang merupakan salah satu perguruan tinggi yang bertanggung jawab untuk mengantarkan mahasiswa untuk menjadi lulusan yang terampil dan berkompeten khususnya di bidang pendidikan. Salah satu faktor yang dapat meningkatkan kualifikasi pendidikan untuk mahasiswa sebagai calon guru adalah pengetahuan pedagogik dan keteladanan yang diberikan dosen selama perkuliahan. Selain itu seorang guru perlu memiliki situational awareness yang tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap hubungan antara (1) pengetahuan pedagogik mahasiswa (X1) dengan situational awareness mahasiswa calon guru (Y) (2) keteladanan dosen (X2) dengan situational awaress mahasiswa calon guru (Y) (3) pengetahuan pedagogik mahasiswa (X1) dan keteladanan dosen (X2) dengan situational awareness mahasiswa calon guru (Y). Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan rancangan penelitan bersifat deskriptif korelasional. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket tertutup untuk variabel (X2) dan (Y) dengan populasi mahasiswa Jurusan Teknik Elektro yang telah menempuh semua matakuliah kependidikan serta dokumentasi berupa DNA mahasiswa untuk variabel (X1). Uji prasyarat analisis penelitian ini telah memenuhi syarat. Untuk mengungkap hubungan X1 dan X2 secara simultan dengan Y menggunakan analisis regresi linier ganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) terdapat hubungan positif dan signifikan antara X1 dengan Y dengan koefisien korelasi rx1y 210 (2) terdapat hubungan positif dan signifikan antara X2 dengan Y dengan koefisien korelasi rx2y 0 316 (3) terdapat hubungan positif dan signifikan antara X1 dan X2 secara simultan dengan Y dengan nilai R 0 198 dan nilai F sebesar 19 151. Sumbangan efektif variabel X1 6 86 % dan sumbangan efektif variabel X2 12 9 %. Kesimpulan dari penelitian ini adalah (1) terdapat hubungan positif dan signifikan antara (X1) dengan (Y) (2) terdapat hubungan positif dan signifikan antara (X2) dengan (Y) (3) terdapat hubungan positif dan signifikan antara (X1) dan (X2) secara simultan dengan (Y). 8195

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S1 Pendidikan Teknik Informatika
Depositing User: library UM
Date Deposited: 20 May 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/46034

Actions (login required)

View Item View Item