Penambahan limbah plastik Polypropylene (PP) dan Lawele Granular Asphalt (LGA) pada campuran aspal porus / Raras Deca Himariana - Repositori Universitas Negeri Malang

Penambahan limbah plastik Polypropylene (PP) dan Lawele Granular Asphalt (LGA) pada campuran aspal porus / Raras Deca Himariana

Himariana, Raras Deca (2018) Penambahan limbah plastik Polypropylene (PP) dan Lawele Granular Asphalt (LGA) pada campuran aspal porus / Raras Deca Himariana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Himariana Raras Deca 2018. Penambahan Limbah Plastik Polypropylene (PP) dan Lawele Granular Asphalt (LGA) pada Campuran Aspal Porus. Skripsi. Jurusan Teknik Sipil. Fakultas Teknik. Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Boedi Rahardjo M.Pd. M.T. (II) Pranoto S.T. M.T. Kata Kunci Aspal Porus LGA Limbah Plastik PP. Aspal porus merupakan campuran aspalbeton yang memiliki gradasi terbuka dan terletak di atas lapis kedap air. Perkerasan aspal porus didominasi agregat berkisar 85% dari volume campuran menyebabkan tingkat rongga permukaan lebih banyak sehingga menghasilkan stabilitas rendah dan bergantung dari mutu aspal. Ditinjau dari pengujian parameter marshall permeabilitas cantabro loss dan binder drain down penambahan PP yang bersifat termoplastik dan LGA memiliki nilai penetrasi 60/30 dapat menutupi kekurangan aspal porus. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mendiskripsikan karakteristik bahan penyusun campuran aspal porus sesuai spesifikasi yang diisyaratkan (2) Mendiskripsikan karakteristik penambahan limbah plastik PP dan LGA pada campuran aspal porus ditinjau dari parameter Marshall Permeabilitas Cantabro Loss dan Binder Drain Down. Metode penelitian ini meliputi tahapan persiapan bahan yang digunakan seperti agregat aspal LGA dan plastik PP. Selanjutnya membuat benda uji untuk menentukan KAO dengan kadar 4% 4 5% 5% 5 5% dan 6% diuji menggunakan parameter marshall. Setelah didapatkan nilai KAO maka membuat benda uji berdasarkan KAO dengan perbandingan PP LGA adalah (0% 0%) (4% 4%) (8% 8%) (12% 12%) (16% 16%) dari berat aspal. Selanjutnya melakukan pengujian marshall permeabilitas cantabro loss dan binder drain down. Hasil penelitian menunjukkan (1) Karakteristik bahan penyusun campuran aspal porus meliputi agregat aspal dan filler memenuhi spesifikasi RSNI 2 tahun 2012 (2) Penambahan plastik PP dan LGA pada campuran aspal porus dapat meningkatkan nilai stabilitas nilai flow dan nilai binder drain down sedangkan nilai VIM nilai permeabilitas dan nilai cantabro loss mengalami penurunan. Untuk nilai stabilitas tertinggi pada kadar PP LGA sebesar (8% 8%) yaitu 722 89 kg nilai flow tertinggi kadar PP LGA sebesar (16% 16%) yaitu 2 73 mm nilai VIM menurun pada kadar tertinggi PP LGA sebesar (16% 16%) yaitu 14 09% nilai permeabilitas tertinggi pada kadar PP LGA sebesar (0% 0%) yaitu 0 031 cm/det nilai cantabro loss menurun seiring bertambahnya kadar PP LGA sebesar (16% 16%) yaitu 14 81% sedangkan nilai binder drain down meningkat pada kadar PP LGA sebesar (16% 16%) yaitu 0 121%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Sipil (TS) > S1 Teknik Sipil
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 28 Aug 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/45479

Actions (login required)

View Item View Item