Peran komunitas Singo Barong dalam mempertahankan eksistensi kesenian jaranan buto gembong bawono di desa Purwoharjo kabupaten Banyuwangi - Repositori Universitas Negeri Malang

Peran komunitas Singo Barong dalam mempertahankan eksistensi kesenian jaranan buto gembong bawono di desa Purwoharjo kabupaten Banyuwangi

Hidayati, Annisa Rizqi (2023) Peran komunitas Singo Barong dalam mempertahankan eksistensi kesenian jaranan buto gembong bawono di desa Purwoharjo kabupaten Banyuwangi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Komunitas Singo Barong merupakan salah satu komunitas seni yang mempertahankan kesenian Jaranan Buto. Melalui komunitas Singo Barong Jaranan Buto masih terjaga eksistensinya. Jaranan Buto Gembong Bawono merupakan Jaranan Buto yang masih eksis dan berkembang karena adanya peran dari masyarakat yang ikut serta dalam komunitas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran komunitas Singo Barong dalam mempertahankan eksistensi kesenian Jaranan Buto Gembong Bawono di Desa Purwoharjo, Banyuwangi dan mengetahui faktor yang mempengaruhi eksistensi kesenian Jaranan Buto Gembong Bawono. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif yang dilakukan di sanggar Singo Barong yang beralamatkan di Dusun Krajan Desa Purwoharjo, Kabupaten Banyuwangi. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil yang diperoleh yaitu komunitas Singo Barong berperan sebagai wadah untuk berkesenian dan belajar Jaranan Buto, komunitas sebagai sarana untuk menyampaikan ide kreativitas serta inovasi dari anggotanya sehingga kesenian Jaranan Buto tetap diterima di masyarakat sekitar. Eksistensi kesenian Jaranan Buto pada komunitas Singo Barong juga dipengaruhi oleh beberapa faktor baik dari internal meliputi fasilitas komunitas, kegiatan yang dilakukan, manajemen komunitas, kreativitas anggota, dan keikutsertaan festival serta faktor eksternal meliputi dukungan masyarakat sekitar, dukungan pemerintah dan strategi publikasi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Pendidikan Seni Tari dan Musik
Depositing User: mr mahasiswa UM
Date Deposited: 10 Oct 2023 02:07
Last Modified: 10 Oct 2023 02:07
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/4532

Actions (login required)

View Item View Item